Suara.com - Xiaomi didukung ratusan Mi Fans nya, hari ini merilis dua ponsel sekaligus di Indonesia, Note 4 dan Redmi 4X. Note 4 memang baru masuk ke pasar Indonesia, tapi Redmi 4X merupakan kali pertama secara global..
"Xiaomi 4X kami luncurkan pertama kali secara global di Indonesia," kata Director of Product Management and Marketing Xiaomi Global, Donovan Sung saat peluncuran di Jakarta, Rabu (5/4/2017).
Dia mengungkapkan, kedua smartphone ini dibuat di Indonesia. Tanah Air menjadi saksi debut Redmi 4X yang dibanderol Rp2.099.000.
Ponsel ini berbahan bodi metal dengan ketebalan 8.65mm serta bobot 150 gram. Redmi 4X memiliki tagline Big on Battery, dengan mengusung daya tahan standby 18 hari berkapasita 4.100mAh.
"Kami melihat dari kebiasaan Mi Fans dimana penyimpanan internal 13GB itu tidak cukup jadi kami sematkan penyimpanan mulai dari 32GB dengan RAM 3GB," ujar Donovan.
Ponsel ini, tambahnya, mulai dijual sejak 21 April mendatang dengan pilihan varian warna gold dan hitam.
Sementara itu, di saat yang sama Xiaomi juga memboyong Note 4 ke Tanah Air. Ponsel berdesain elegan ini hadir dengan bodi metal alumunium serta tepian yang tipis dan menjadi Redmi pertama menggunakan kaca lengkung 2.5D di bagian layarnya.
Handset ditenagai prosesor Qualcomm Snapdragon 625, menawarkan kecepatan dan kinerja yang lebih mulus. Baterai yang digunakan berkapasitas 4.100mAh, sehingga mampu bertahan seharian penuh dalam beraktivitas, cukup dengan satu kali pengisian.
Ponsel yang dibanderol Rp2.399.000 tersebut, dijual mulai hari ini dengan pilihan warna Gold dan Hitam.
Baca Juga: Ditemukan Petunjuk Baru tentang Misteri Tambang Raja Sulaiman
"2017 tahun menggembirakan bagi Xiaomi di Indonesia dengan hadirnya pabrik lokal di Indonesia. Pencapaian ini membuka jalan menghadirkan produk 4G lainnya ke barisan produk kami di Indonesia lebih cepat," papar Donovan.
Keduanya hadir secara online melalui Erafone.com dan juga secara offline di seluruh gerai Erafone dan didistribusikan melalui TAM.
Berita Terkait
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
-
Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
Terkini
-
3 Cara Split Screen di iPad, Jadi Mirip Laptop
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Rekomendasi Laptop Gaming Terbaik 2025: Performa High-End vs Pilihan Budget Terbaik
-
Teknologi Purifier dan Dehumidifier Sharp: Rahasia Udara Sehat untuk Hewan Peliharaan di Rumah
-
Laptop Ketumpahan Air? Jangan Panik! Ini 12 Langkah Cepat untuk Menyelamatkannya
-
Pelindung Digital Buatan Anak Bangsa Ini Hadir di Tengah Maraknya Ancaman Online
-
Bajak Game Nintendo dan Siarkan di YouTube, Streamer Ini Didenda Rp291 Juta
-
Dua Aplikasi Pesan Jadi Sarang Penipuan Online: 67 Persen Scam Dikirim!
-
Terungkap! 66 Persen Orang Dewasa di Indonesia Jadi Korban Scam, Kerugian Setahun Rp 49 Triliun
-
Batam Kini Punya Fasilitas Data Center Super Cepat untuk Bisnis Modern