Suara.com - Sejumlah duta besar negara sahabat menyampaikan dukacita atas ledakan bom di Terminal Bus Kampung Melayu, Jakarta, yang terjadi pada Rabu (24/5/2017) malam.
Duta Besar Inggris untuk Indonesia Moazzam Malik mengungkapkan belasungkawa melalui akun Twitternya @MoazzamTMalik yang diakses di Jakarta, Kamis (25/5).
"Turut berdukacita atas jatuhnya korban serangan teroris di Kp Melayu. We stand together with Indonesia," demikian tulis Moazzam disertai tagar #PrayForJakarta dan #KamiTidakTakut.
Ungkapan solidaritas juga disampaikan Duta Besar Prancis untuk Indonesia Jean-Charles Berthonnet lewat akun Twitternya @JCBerthonnet.
"Terrorism our common enemy (terorisme adalah musuh bersama)," tulisnya.
Sementara Duta Besar Australia untuk Indonesia Paul Grigson lewat akun Twitternya, @DubesAustralia, mengirim ulang tweet dari Perdana Menteri Australia Malcolm Turnbull.
"Australia stands with Indonesia & condemns the murderous terrorist attack on civilians & police in Jakarta last night," demikian tulis Turnbull dalam laman Twitternya @TurnbullMalcolm, yang diunggah ulang oleh 119 akun lainnya dan disukai 269 warganet.
Ucapan dukacita dan solidaritas juga mengalir dari sejumlah kedutaam besar lain seperti Amerika Serikat dan Kanada.
Sejak Rabu malam, tagar #KamiTidakTakut menjadi topik terpopuler di Twitter dengan lebih dari 3.000 “kicauan” menggunakan tagar tersebut.
Baca Juga: Bom Kampung Melayu Lebih Sempurna dari Bom Panci Bandung
Dua ledakan bom yang terjadi pada Rabu sekitar pukul 21.00 WIB di Terminal Bus Kampung Melayu menewaskan lima orang dan melukai 11 orang lainnya.
Korban yang meninggal yakni tiga orang anggota polisi dan dua warga sipil diduga merupakan pelaku ledakan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Bocoran Harga Redmi Turbo 5 Max Beredar: HP Flagship Murah dengan Chip Setara Snapdragon 8 Gen 3
-
Cara Menghilangkan Suara Keyboard HP Xiaomi, Tak Terganggu Lagi Bonus Baterai Awet
-
5 Rekomendasi HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Terbaru Januari 2026
-
5 Tablet 12 Inch RAM 12 GB Termurah Cuma Rp4 Jutaan: Layar Lega, Multitasking Super Lancar
-
Duel Chipset Flagship: Exynos 2700 Vs Snapdragon 8 Elite Gen 5, Mana yang Paling Ngebut?
-
5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
-
Lenovo Isyaratkan Penyesuaian Harga, Dampak dari Krisis RAM di Dunia
-
31 Kode Redeem FF 14 Januari 2026, Klaim Bundle Jujutsu Kaisen Gratis hingga Gloo Wall Gojo
-
26 Kode Redeem FC Mobile 14 Januari 2026: Bocoran Event TOTY, 120.000 Gems Gratis, Sistem Draft Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256GB Harga Rp1 Jutaan untuk Orang Tua