Suara.com - Para ilmuwan dari Badan Antariksa Jepang (Jaxa), para Rabu (18/10/2017) mengumumkan bahwa mereka telah berhasil menemukan sebuah gua raksasa di bawah permukaan Bulan.
Gua sedalam 50 meter, dengan mulut berdiameter 50 meter ditemukan oleh Kaguya atau Selene, sebuah satelit yang mengorbiti bulan milik Jaxa.
Kaguya sebenarnya sudah menemukan mulut gua yang berbentuk mirip tuba itu pada 2009. Tetapi setelah dipindai kembali menggunakan sistem radar gelombang radio, Jaxa memastikan keberadaan gua itu, lengkap dengan ukurannya.
Gua itu, yang berlokasi di sebuah kubah vulkanis bernama Marius Hills, diketahui panjangnya 50km dengan lebar 100 meter. Dengan ukurannya yang luas, gua itu dinilai bisa dihuni manusia dan dimanfaatkan sebagai pangkalan misi antariksa.
Gua itu diyakini terbuat dari batuan dan memiliki lapisan es atau deposit air di dalamnya. Air ini bisa dimanfaatkan sebagai bahan bakar oleh manusia atau astronot yang akan menempati gua itu.
Diduga gua itu terbentuk ketika terjadi aktivitas vulkanis di Bulan sekitar 3,5 miliar tahun silam.
Selain luas dan mengandung air, gua itu juga dinilai cocok dijadikan pangkalan karena bisa melindungi astronot serta peralatannya dari suhu ekstrem Bulan dan radiasi ultraviolet Matahari.
"Kami belum melihat isi gua itu, jadi kami berharap ada sebuah misi untuk masuk ke dalamnya agar kita bisa mendapatkan informasi lebih rinci," jelas Junichi Haruyama, peneliti dari Jaxa kepada AFP.
Penemuan ini dinilai penting karena beberapa negara seperti Amerika Serikat dan Rusia sudah berencana untuk membangun sebuah pangkalan yang dihuni manusia di bulan. Pangkalan ini akan menjadi gerbang, sebelum manusia terbang ke Mars.
Jepang sendiri berencana mengirim astronotnya ke Bulan pada 2030 dan bergabung dengan misi yang digalang AS dan Rusia.
Selain tiga negara itu, Cina yang sedang gencar mengembangkan teknologi antariksanya, juga berencana mengirim manusia ke bulan pada 2036.
Berita Terkait
-
CERPEN: Clarabella dan Anak-Anak Perindu Bulan
-
Momen Adem di Syukuran Kehamilan Alyssa Daguise, Mulan Jameela dan Maia Estianty Duduk Bareng
-
Teks Niat Puasa Rajab Sekaligus Qadha Ramadhan yang Benar, Apa Hukumnya?
-
Doa Buka Puasa Rajab Lengkap dengan Artinya, Jangan Sampai Terlewat!
-
Apa Saja Amalan Selama Bulan Rajab? Ini Kata Buya Yahya
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Chipset Redmi Turbo 5 Series Terungkap: Diprediksi Pakai Dimensity 8500 dan 9500e
-
Naoki Yoshida Isyaratkan Adanya Port Final Fantasy 14 untuk Nintendo Switch 2
-
10 HP Android Terkencang Versi AnTuTu Desember 2025: Red Magic dan iQOO Bersaing Ketat
-
5 Rekomendasi Smartwatch Murah Alternatif Apple Watch, Harga Mulai Rp300 Ribuan
-
Geser iPhone 17 Pro, Vivo X300 Pro Masuk 3 Besar HP Flagship Kamera Terbaik DxOmark
-
5 Smartwatch Samsung, Garmin hingga Xiaomi Diskon Sampai 40% di Erafone!
-
Oppo Reno 15 Pro Max Debut Global, Pakai Dimensity 8450 dan Kamera 200 MP
-
Bocoran Perdana Motorola Signature Muncul, Stylus Jadi Kejutan di Kelas Flagship
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan yang Layak Dibeli di 2026
-
Huawei MatePad 12 X 2026 Siap Meluncur di Indonesia, Tablet Rasa PC untuk Produktivitas Tanpa Batas