Suara.com - Asisten pribadi virtual milik Samsung, Bixby, memiliki banyak fitur menarik. Namun, tidak semua merasa terbantu dengan kehadirannya dan memilih menonaktifkannya.
Perangkat Samsung yang mendukung Bixby antara lain Galaxy S8, S9, Note 8, dan Note 9, di mana seluruhnya juga memiliki tombol Bixby. Namun, Galaxy Note 9 memiliki perangkat lunak Bixby 2.0 baru dan tidak memiliki pengaturan yang memungkinkan pengguna untuk mematikan tombol Bixby.
Berikut ini cara-cara untuk menonaktifkan beberapa fitur Bixby pada smartphone Samsung tertentu, dikutip dari Lifewire:
1. Cara masuk ke akun Samsung melalui Bixby
Sebelum pengguna dapat menonaktifkan fitur Bixby, pengguna harus terlebih dahulu masuk ke akun Samsung untuk mengakses pengaturan Bixby. Cara untuk masuk ke akun Samsung melalui Bixby cukup tekan tombol Bixby atau geser ke kanan pada layar perangkat untuk mengakses Bixby Home > ketuk Berikutnya > ketuk Bahasa untuk Bixby Voice > ketuk Masuk > masukkan nama pengguna dan kata sandi akun Samsung > konfirmasi > login.
Sebagai catatan, jika pengguna tidak memiliki akun Samsung, maka pengguna harus membuatnya terlebih dahulu. Setelah diverifikasi, pengguna akan dapat masuk sesuai dengan petunjuk di atas.
2. Cara menonaktifkan tombol Bixby
Pengguna bisa secara tidak sengaja menekan tombol Bixby yang terletak di sisi kiri perangkat Samsung. Jika Bixby tidak diatur, Bixby akan meminta pengguna mengatur fitur ini.
Jika sudah diatur, pengguna akan dibawa ke Bixby Homepage. Untuk menonaktifkan tombol Bixby pada Galaxy S8, S9, dan Galaxy Note 8 sangat sederhana.
Baca Juga: Bixby 2.0 Jalani Debut di Samsung Galaxy Note 9
Pengaturan dapat diakses melalui Bixby Home. Fungsi ini juga memudahkan pengguna untuk mengaktifkan kembali tombol Bixby.
Caranya cukup tekan Bixby atau geser ke kanan pada layar perangkat untuk mengakses Bixby Home > ketuk ikon Pengaturan di sudut kanan atas layar > alihkan opsi Bixby Key menjadi off.
3. Cara menonaktifkan Bixby Voice
Untuk menonaktifkan Bixby Voice pada Galaxy S8, S9, Note 8, dan Note 9 juga cukup mudah. Pengguna cukup mengetuk ikon menu tiga titik di sudut kanan atas layar > ketuk Pengaturan > alihkan opsi Bixby Voice menjadi off
4. Fitur Bixby yang tidak harus dinonaktifkan
Dengan tombol Bixby, Bixby Home, dan Bixby Voice dinonaktifkan, fitur asisten pintar ini hampir sepenuhnya dimatikan. Namun, beberapa fitur Bixby lain seperti Bixby Vision dalam aplikasi kamera akan tetap berfungsi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
Terkini
-
Jelajahi Dunia Digital: Panduan Menggunakan Komputer untuk Semua Usia
-
6 Tempat Investasi Online untuk Pemula, Aman dan Cuan
-
Server MCP Microchip, Jembatan Akses Data Produk ke Tools AI dan LLM
-
5 Rekomendasi Smartwatch Murah untuk Lari, Harga di Bawah Rp500 Ribu
-
Cara Download Gambar dari Pinterest dengan Benar
-
Kenapa Tidak Banyak Orang Kidal? Ini Alasannya menurut Penelitian
-
36 Kode Redeem FF 23 November 2025, Diamond Gratis Hingga Karakter Digimon Cocok untuk Bernostalgia
-
23 Kode Redeem FC Mobile 23 November 2025, Kesempatan Raih Gelandang Sniper Xabi Alonso OVR 115
-
58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
-
4 Ponsel Xiaomi Dapat Update HyperOS 3 Bulan Ini: Ada HP Murah POCO dan Redmi