Suara.com - Seperti biasa driver ojol yang mendapat orderan akan menjemput customer-nya di depan rumah atau di tempat yang sudah dijanjikan, namun bagaimana jadinya jika customer yang ditunggu malah datang dari udara.
Yah, seperti yang terjadi baru-baru ini beredar foto seorang ojek online yang kaget ketika penumpang yang ditunggunya merupakan seorang penerjun tempur dari marinir yang tiba-tiba turun dari udara.
Dalam unggahan Instagram resmi @tni_angkatan_laut ini memperlihatkan bagaimana kehebatan seorang penerjun tempur marinir bisa mendarat dengan mulus di target yang ditentukan.
Menurut keterangan yang diunggah bersama foto tersebut, kejadian menarik ini terjadi saat pelaksanaan gladi bersih serah terima jabatan Komandan Korps Marinir di lapangan apel Bhumi Marinir Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (24/12/2018) lalu.
Dalam acara tersebut, empat pengendara ojek online sengaja dilibatkan untuk meramaikan acara. Ojek online tersebut menyiapkan boncengan motornya untuk dinaiki sembilan penerjun tempur Marinir sorti pertama yang terjun dari pesawat CASA TNI AL.
Atraksi menarik ini kemudian dipamerkan di depan tamu undangan di acara tersebut. Empat pengendara ojek online yang sering mangkal di sekitar Jl. Cilandak KKO Jakarta Selatan menerima orderan tersebut menempatkan motornya di empat sudut lapangan.
Pengemudi ojek online tersebut mengaku bingung, lantaran dirinya sudah yakin dirinya sudah tiba di lokasi penjemputan yang benar.
Ketika itulah, penerjun tempur Marinir satu persatu mencoba melakukan pendaratan di boncengan motor ojol yang hanya seluas 30 x 40 cm saja. Keren!
Dan dua dari sembilan penerjun tempur akhirnya berhasil mendarat dengan mulus di boncengan motor ojol yang menjemput mereka.
Aksi tersebut mendapatkan pujian dari berbagai pihak yang menyaksikan atraksi menegangkan tersebut, bahkan netizen yang melihat tersebut memberikan pujian bagi penerjun payung Marinir.
@susantisusanti9473 ''Keren dan mantap banget... Jalesu Bhumyaca Jayamahe''
@mhmmd.sairullah ''Keren jadi pengen deh jadi TNI''
@kesling_lubangbuaya ''Terbaeq mantul mantep betuul''
Menurut kamu bagaimana aksi keren dari penerjun Marinir yang mendarat dengan mulus di boncengan ojol ini?
Hitekno.com/Dinar Surya Oktarini
Berita Terkait
-
Demo di Depan Kedubes AS, Ratusan Ojol Tagih Janji Perpres ke Presiden Prabowo
-
Ratusan Pengemudi Ojol Demo di Depan Kedubes AS, Sindir Janji Jokowi Soal Payung Hukum
-
1.541 Personel Gabungan Dikerahkan Kawal Aksi Ojol di Kedubes ASMonas
-
Terpopuler: Vivo Kenalkan V70 Series, Rekomendasi HP Tahan Banting untuk Ojol
-
Siapa Ojol dan Pedagang Online yang Gugat Praktik Kuota Internet Hangus ke MK?
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Arc Raiders Tembus 12 Juta Pemain, Developer Bagikan Item Game Gratis
-
33 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 Januari: Sikat Paket 113-115 dan 15.000 Gems
-
Terpopuler: Realme Suguhkan HP Berkamera Superior, Ponsel GPS Akurat dan Tahan Banting untuk Ojol
-
68 Kode Redeem FF Terbaru 14 Januari: Ada Bundle Gojo, Parang Kento, dan Morse Gratis
-
Acer Gebrak Pasar dengan Aspire AI Copilot+ PC, Tipis tapi Bertenaga Monster!
-
Mudah, Begini Cara Berhenti Langganan Canva Terupdate 2026
-
Gameplay Resident Evil Requiem Bakal Muncul di RE Showcase Sebentar Lagi
-
Ancaman Siber Naik Level, ITSEC dan ADIGSI Bentuk Gerakan Nasional
-
Jadwal M7 Mobile Legends Swiss Stage Terbaru: ONIC Main Jam Berapa? Punya 1 Nyawa
-
Fitur Kamera Realme Neo 8 Terungkap: Dukung Zoom 120X dengan Desain Gaming