Suara.com - Pemerintah Malaysia, pada Rabu (21/8/2019) dilaporkan telah sepakat untuk memberi izin operasi bagi Gojek di negara tersebut, meski masih harus menelisik kembali regulasi sebelum memberikan izin resmi untuk startup asal Tanah Air tersebut.
Persetujuan dari kabinet Malaysia itu diumumkan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Syed Saddiq dalam sebuah video yang diunggah ke Twitter.
"Alhamdulillah! Kabinet sepakat meluluskan modal ekonomi Gojek-DegoRie," tulis Saddiq, sembari berterima kasih atas dukungan Perdana Menteri Malaysia, Mahathir Mohamad dan Menteri Transportasi Anthony Loke.
DegoRide sendiri adalah perusahaan ojek online pertama di Malaysia yang berdiri pada 2016 lalu. Tetapi perusahaan itu tak berumur panjang, karena dilarang oleh pemerintah setelah dinilai tidak aman.
Pemerintah Malaysia telah meminta Kementerian Pemuda dan Olahraga serta Kementerian Transportasi untuk berkolaborasi, menyusun regulasi agar layanan ojek roda dua bisa beroperasi di negeri tersebut.
Sementara menurut Malay Mail pada awal pekan ini Loke, Saddiq, dan pendiri Gojek, Nadiem Makarim telah bertemu dengan Mahathir untuk membahas operasi Gojek di Malaysia.
Dalam pertemuan itu Loke mengaku diberi tugas untuk menjamin keamanan serta keselamatan pengguna jalan ketika ojek mulai beroperasi di Malaysia. Sementara Saddiq akan bertugas memastikan tenaga kerja muda Malaysia diserap oleh Gojek.
Gojek sendiri memang sedang melebarkan sayap di Asia Tenggara. Selain di Indonesia, Gojek sudah beroperasi di Singapura, Thailand, dan Vietnam.
Baca Juga: Gojek Pastikan Kantor Operasional di Purwokerto Ditutup Sementara
Tag
Berita Terkait
-
Malaysia Open 2026: Revans dari Tan/Thinaah, Ana/Trias ke Perempat Final
-
Putri Kusuma Wardani Targetkan Konsistensi Permainan Sepanjang 2026
-
Jadwal Malaysia Open 2026: 5 Wakil Indonesia Berjuang di Babak Kedua, Ada yang Lawan Tuan Rumah
-
Rekap Malaysia Open 2026 Day 2: Jojo Menang Straight Game, Alwi Kalah Rubber
-
Malaysia Open 2026: 5 Wakil Indonesia Berjuang untuk Lolos ke Perempat Final
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
Terkini
-
Moto Pad 60 Pro Hadir untuk Kreator: Tablet Ini Mengerti Cara Ide Bekerja
-
HyperOS Resmi Pensiun dari Deretan HP Xiaomi, Redmi, dan Poco Ini: Wajib Waspada!
-
53 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 9 Januari 2026, Kantongi Reward Gratis Sekarang Juga!
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 9 Januari 2026, Gratis Pemain 111-115 dan Token Extra Time PL
-
5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan dengan Memori Internal 256 GB di Tahun 2026
-
Terpopuler: Daftar HP Xiaomi Tahan hingga 5 Tahun, Tablet SIM Card Terbaik 1 Jutaan
-
Grok Buat Wanita Berbikini: Komdigi Soroti Pelanggaran Privasi, Tuai Polemik Internasional
-
Harga POCO M8 5G Lebih Mahal: Pakai Layar Curved AMOLED, Dukung Fitur Tangguh
-
Dimensity 8500 Bakal Setara Snapdragon Berapa? Jadi SoC POCO X8 Pro