Suara.com - Beberapa guru memiliki kisah apik yang menarik perhatian dan wajar ditiru, serta patut diancungi jempol. Seperti kisah mengharukan seorang guru fisika, yang memaksakan dirinya tetap mengajar meski baru mengalami kecelakaan.
Warganet dengan akun Chellyn Lim membagikan postingan mengenai gambar seorang guru yang menulis dengan tangan kiri dan alasan mengapa ia melakukannya.
Postingan ini pun kemudian menjadi viral di Facebook, setelah disukai lebih dari 3 ribu dan dibanjiri ratusan komentar.
Postingan ini pun telah dibagikan lebih dari seribu kali dan menginspirasi banyak orang.
Warganet itu menceritakan bahwa seseorang yang ada di dalam gambar adalah guru fisika yang mengajari mereka dari kelas 10 hingga kelas 12.
Ia juga menjelaskan bahwa guru fisika mereka yang sering dipanggil Pak Suji baru saja mengalami kecelakaan.
Tangan kanannya tidak bisa digerakkan secara sempurna sehingga ia terpaksa menulis menggunakan tangan kiri.
Sebenarnya Pak Suji masih diberi izin untuk tidak berangkat, namun karena ia tidak ingin anak muridnya tertinggal materi terlalu banyak, maka ia harus mengajar.
Dari belakang, terlihat Pak Suji yang cukup jelas menulis dengan menggunakan tangan kiri. Barisannya pun terlihat kurang teratur karena mungkin belum terbiasa.
Baca Juga: 5 Game Android Gratis Terbaik Versi November 2019
Tidak hanya menulis, menurut keterangan dari pengunggah postingan, guru fisika tersebut berjalannya masih terpincang-pincang.
Perjuangan seorang guru yang masih berusaha mengajar setelah kecelakaan dan terpaksa menggunakan tangan kiri ini dibanjiri komentar pujian dari warganet.
"Sehat terus pak guru! Rindu sosok guru seperti beliau, niscaya Indonesia bisa lebih cepet maju," kata Septian Siahaan.
"Bener-bener guru yang tulus (emoticon menangis)..Jadi keinget almarhum guru fiqihku..Kalau inget bisa langsung nangis aku. Semoga sehat terus ya Pak Suji," balas Difa'ul Ghassan.
"Semoga Pak Guru ini secepatnya pulih dan bisa mengajar lebih semangat lagi. GBU Pak Guru," komentar Renta Pakpahan.
Berita Terkait
Terpopuler
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- Pembangunan Satu Koperasi Merah Putih Butuh Dana Rp 2,5 Miliar, Dari Mana Sumbernya?
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Kronologi 3 Astronot China Terdampar di Luar Angkasa Tanpa Kepastian Balik ke Bumi
-
20 Kode Redeem FC Mobile 9 November 2025, Ungkap Trik Dapatkan 20.000 Gems Gratis
-
28 Kode Redeem FF 9 November 2025, Misi Rahasia Dapatkan Skin Groza FFCS Jangan Terlewat
-
Apple Akhirnya Nyerah, Pilih Bayar Google Rp 16 Triliun per Tahun
-
Honor Siapkan HP 10.000 mAh ala Power Bank Pertama di Dunia
-
Sword of Justice Resmi Rilis ke Indonesia, Game MMORPG Berpadu AI
-
Terobosan Konektivitas: Uji Coba Pertama NR-NTN 5G-Advanced via Satelit LEO OneWeb
-
FujiFilm Rilis instax mini LiPlay+ di Indonesia, Gabungkan Digital dan Instan dengan Kamera Selfie
-
Redmi Note 15 Global Diprediksi Usung Spek Berbeda dengan Versi China
-
Sonic Rumble Resmi Meluncur ke Android, iOS, dan PC via Steam