Suara.com - Gerakan Go Green telah menjadi kampanye paling populer di seluruh dunia untuk menyelamatkan Bumi. Baru-baru ini, beredar sebuah foto yang memperlihatkan bagian dalam (interior) sebuah mobil dihias sedemikian rupa dengan tema "Go Green".
Dibagikan oleh akun Twitter @Mgnroos pada 17 Januari, pemilik akun mengunggah foto yang memperlihatkan interior di barisan kursi depan mobil yang dihias dengan aneka tanaman imitasi. Pada bagian dashboard mobil, terlihat lumut dan beberapa tanaman hias.
Tak hanya itu, di bagian atas atau langit-langit mobil pun dipasang tanaman hias yang tumbuh merambat. Beberapa pot berisi tamanan imitasi pun juga diletakkan sebagai hiasan tambahan di dalam mobil tersebut. Bahkan, di bagian depan supir terlihat burung palsu serta miniatur becak mini.
Menurut keterangan, rupanya ini adalah interior mobil dari salah satu mobil yang tersedia di layanan GrabCar.
"The most go green car of the year goes to this @GrabID driver," tulis pemilik akun dalam kolom keterangan pada unggahannya.
Selain itu, di dalam foto tersebut pun ditulis keterangan yang berbunyi, "Rindang banget jujur mobilnya."
Penampakan bagian dalam mobil ini pun menjadi sorotan warganet karena terlihat sangat "Go Green". Unggahan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 10 ribu kali ke sesama pengguna Twitter ini pun menuai beragam komentar dari warganet. Bahkan, akun resmi @GrabID pun turut meninggalkan komentar.
"Banyak oksigen dan udara sehat di dalamnya karena tumbuhan berfotosintesis," tulis akun @GrabID.
"Wkwkwk sejuk," komentar @ogrivani.
Baca Juga: Wadidaw! Pengguna WhatsApp Didesak Beli Ponsel Baru, Kenapa?
"Apa nggak menganggu penglihatan," tambah @mnurrohman95.
"The real low cost green car," ungkap @RizalGustyan.
"Ku nyetir ada kotak tisu di depan aja udah emosi, apalagi serame ini," cuit @Fikhajuleha.
Tag
Berita Terkait
-
Go Green, Desainer Ini Ciptakan Rompi Terbuat dari Tanaman Hidup
-
Aryo Wahab Ajarkan Peduli Terhadap Lingkungan Sedari Dini
-
Peduli Lingkungan, Hardcore Indonesia Gelar Aksi Go Clean dan Go Green
-
Ngotot Go Green, Ojol Ini Kenakan Benda Konyol di Helmnya
-
Niat Go Green Beli Stainless Straw, Tapi Bungkusnya Masih Pakai Plastik
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
5 Smartwatch Terbaik untuk Naik Gunung di Bawah Rp1 Juta, GPS dan Kuat Suhu Ekstrem
-
Xiaomi Unggah Teaser, Peluncuran POCO X8 Pro ke Indonesia Makin Dekat
-
Poster Ungkap Kisaran Harga POCO M8 5G: HP Murah dengan Layar 3D Curved
-
51 Kode Redeem FF 7 Januari 2026: Bocoran Karakter Ninja dan Renovasi Map Peak
-
34 Kode Redeem FC Mobile 7 Januari 2026: Klaim Schmeichel Gratis dan Kompensasi Bug
-
4 Tablet Murah Xiaomi Performa Stabil untuk Kerja dan Hiburan, Mulai Rp1 Jutaan
-
Mudahnya Menambahkan Bingkai di Word: Ciptakan Dokumen yang Menarik!
-
Bagaimana Data CPI dan Level JISDOR Menentukan Pengaturan Perdagangan IDR Mingguan
-
Nvidia Pamer Trailer Resident Evil Requiem, Ungkap Dunia Horor yang Lebih Luas
-
HP Gaming Terjangkau RedMagic 11 Air Muncul di Geekbench, Usung RAM 16 GB