Suara.com - Asus, pada hari ini, Jumat (8/5/2020), memperkenalkan laptop VivoBook S14 S433 yang memiliki desain trendy yang ditujukan untuk kawula muda dan di Indonesia harga Asus VivoBook S14 S433 dibuka dari Rp 14 juta.
Dari eksterior, VivoBook S14 S433 mengadopsi desain baru yang memiliki warna yang tajam. Selain itu, ada pula elemen tambahan berupa stiker eksklusif untuk ditempelkan di bagian belakang laptop.
“Kawula muda khususnya Gen-Z sangat ingin tampil beda dan VivoBook S14 S433 merupakan laptop yang tepat untuk mendukung kegiatan sehari-hari mereka yang sangat dinamis,” kata Jimmy Lin, Asus Regional Director Southeast Asia.
Soal bodi, VivoBook S14 S433 juga memiliki ukuran yang ringkas. Jika dibandingkan dengan laptop berlayar 14 inci lainnya, bodi VivoBook S14 S433 memiliki ukuran lebih mungil. Hal ini disebabkan oleh penggunaan teknologi NanoEdge Display.
Teknologi layar ini mampu menghadirkan bezel yang sangat tipis. Hasilnya adalah screen-to-body ratio hingga 85 persen dan ukuran keseluruhan bodi yang lebih kecil. NanoEdge Display juga membuat layar tampak lebih lega dan konten yang disajikan lebih imersif.
Layar VivoBook S14 S433 juga dirancang untuk kreativitas karena mampu mereproduksi warna pada color space sRGB hingga 100 persen. Dengan kata lain, VivoBook S14 S433 juga sangat cocok untuk para content creator seperti fotografer dan video editor. Selain itu, layar VivoBook S14 S433 juga memiliki sudut pandang lebar yaitu hingga 178 derajat.
Perlu diketahui, VivoBook S14 S433 telah dilengkapi sejumlah fitur keamanan berupa fingerprint yang telah terintegrasi dengan fitur Windows Hello di Windows 10. Windows Hello sendiri merupakan fitur yang memudahkan pengguna untuk masuk ke dalam sistem tanpa harus mengetikkan password.
Berbeda dengan laptop sekelasnya, VivoBook S14 S433 telah dilengkapi dengan beragam konektivitas modern yang salah satunya adalah WiFi 6 yang diklaim punya latensi 75 persen lebih rendah ketimbang generasi sebelumnya.
Bicara performa, Asus VivoBook S14 S433 ditenagai oleh prosesor Intel Core 10th Gen terbaru yang dikombinasikan chip grafis NVIDIA GeForce MX250 dan penyimpanan berupa PCIe SSD.
Baca Juga: Rebranding, Laptop Asus Vivobook Naik Kelas
Kabar baiknya, Asus VivoBook S14 S433 telah tersedia dan dapat dibeli melalui mitra bisnis Asus mulai tanggal 8 Mei 2020. Sedangkan harga Asus VivoBook S14 S433 dibanderol Rp 13,9 juta untuk varian yang menggunakan prosesor Intel Core i5-10210U dan Rp 15,9 juta untuk varian yang menggunakan prosesor Intel Core i7-10510U.
Tag
Berita Terkait
-
5 Laptop Asus Harga Rp3 Jutaan Terbaik untuk Freelance, Cocok untuk Multitasking
-
Asus ProArt P16 Resmi ke RI, Laptop Premium untuk Kreator Harga Mulai Rp 39 Juta
-
Asus Zenbook S16 OLED Rilis ke RI, Laptop AI Tipis Harga Rp 28 Juta
-
Asus ExpertBook BG1409CVA Meluncur ke RI, Laptop TKDN 40 Persen Cocok untuk Lembaga Pemerintah
-
Asus Gaming K16, Laptop Gaming Murah Harga Cuma Rp 10 Jutaan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
5 HP Lipat Termurah 2026 dengan Desain Futuristik dan Spek Dewa
-
50 Kode Redeem FF Malam Ini 25 Januari 2026 Spesial Skin Jujutsu Kaisen
-
Redmi Note 15 Pro 5G vs Redmi Note 14 Pro 5G: Upgrade Baterai Jumbo, Apakah Lebih Worth It?
-
5 Rekomendasi Tablet Layar AMOLED untuk Game dengan Spek Dewa
-
Link Nonton Live Streaming Final M7 Mobile Legends: Alter Ego Tantang Aurora Gaming
-
31 Kode Redeem FC Mobile Malam Ini 25 Januari 2026, Ada Bocoran CR7 OVR 117
-
Redmi Note 15 5G vs Redmi Note 14 5G: Mana yang Paling Worth It di Harga Rp3 Jutaan?
-
Wi-Fi 8 Segera Tiba, MediaTek Filogic 8000 Janjikan Koneksi AI Lebih Stabil
-
Cara Klaim Kode Redeem TheoTown Terbaru untuk Dapat Berbagai Hadiah
-
Cara Cek FUP IndiHome Terbaru, Mudah Lewat Aplikasi dan SMS