Suara.com - NASA membagikan potret pertama kutub utara Ganymede, bulan terbesar di tata surya milik Jupiter, melalui misi Juno yang ditempatkan di orbit polar Jupiter.
Tidak hanya terbesar di tata surya, Ganymede juga satu-satunya bulan dengan medan magnet sendiri dan lautan di bawah permukaan, memiliki lebih banyak air daripada gabungan semua air di permukaan Bumi.
Interaksi antara permukaan es dan medan magnetnya menjadi salah satu alasan NASA memilih melakukan pengamatan ini. Plasma dari medan magnet besar Jupiter bergerak ke bulan, di mana garis medan magnet membawa partikel bermuatan menuju kutub.
Di Bumi, aurora terjadi ketika partikel-partikel itu melayang ke atmosfer, tetapi Ganymede tidak memiliki atmosfer yang signifikan. Sebaliknya, partikel-partikel itu mengenai permukaan es.
Seperti yang diamati oleh Jovian Infrared Auroral Mapper (JIRAM) milik Juno, plasma dari medan magnet telah mengubah es. Di ekuator, es berada dalam struktur kristal. Tetapi di kutub, es berbentuk amorf dan pemboman plasma terus-menerus mengubah cara molekul-molekul air dalam es berperilaku terhadap satu sama lain.
"Data JIRAM menunjukkan es di dan di sekitar kutub utara Ganymede telah dimodifikasi oleh presipitasi plasma. Ini adalah fenomena yang dapat kita pelajari pertama kali dengan Juno karena kita dapat melihat kutub utara secara keseluruhan," kata Alessandro Mura, peneliti Juno di National Institute for Astrophysics, Roma, seperti dikutip dari IFL Science, Senin (27/7/2020).
Tugas utama JIRAM adalah mempelajari emisi inframerah dari lapisan cuaca Jupiter, di bawah awan planet yang berputar-putar. Namun, para ilmuwan juga menggunakan instrumen tersebut untuk tujuan yang lebih.
Potret kutub Utara itu dibidik pada 26 Desember 2019, sekitar 100.000 kilometer dari permukaan bulan, sebelum datanya dikirim kembali ke Bumi. Juno diperkirakan akan terus mengorbit selama satu tahun lagi.
Pada 30 Juli 2021, wahana antariksa ini akan dideorbsi ke Jupiter untuk menghilangkan risiko mencemari bulan-bulan yang mengelilingi planet.
Baca Juga: NASA Segera Luncurkan Robot Mobil Penjelajah ke Planet Mars
Badan Antariksa Eropa (ESA) juga berencana untuk menjelajahi Ganymede dan bulan Jupiter lainnya, seperti Europa dan Callisto dengan meluncurkan misi JUICE (JUpiter ICy moons Explorer) pada 2022.
Berita Terkait
-
Joystick Apollo 11 Ini Dilelang, Harganya Fantastis
-
Astronom Cari Target Baru Misi Wahana Antariksa New Horizons
-
Tawarkan Rp 2,6 Miliar, NASA Gelar Kompetisi Pengangkut Debu Bulan
-
Balon Udara Seukuran Stadion Bola Akan Diterbangkan untuk Teliti Kosmos
-
Ilmuwan Temukan Air Berbentuk Uap di Bulan Jupiter lho!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
5 Rekomendasi HP Memori 256GB Harga Rp1 Jutaan untuk Orang Tua
-
5 HP Layar Besar dan Baterai Tahan Lama untuk Orang Tua, Nyaman Dipakai Harian
-
Xiaomi 17 Max Bakal Bawa Baterai Jumbo 8.000 mAh, Desain Mirip Versi Ultra
-
7 HP dengan Kamera 108 MP, RAM 8 GB, Harga Murah Cuma Rp2 Jutaan
-
67 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 13 Januari: Ada Bundle Jujutsu, Yuji Itadori, dan Evo Gun
-
Daftar Harga MacBook, Mac Mini dan iMac Januari 2026: Cek Spesifikasi dan Kisaran Harganya
-
Lenovo CIO Playbook 2026: AI Tak Lagi Eksperimen, 96% Perusahaan ASEAN+1 Siap Gaspol Investasi
-
Sinyal Kehadiran Persona 6 Muncul, Spekulasi Gameplay Makin Panas
-
Hasil M7 Mobile Legends Swiss Stage 3: ONIC Kalah 2 Kali, Rawan Tereliminasi
-
5 Pilihan HP 5G dengan Kecepatan Internet Super Cepat, Harga Mulai Rp3 Jutaan