Suara.com - Penelitian terbaru yang dilakukan oleh penjelajah Mars milik NASA, telah mendeteksi adanya padang pasir berusia satu miliar tahun.
Tim yang dipimpin oleh ilmuwan riset Planetary Science Institute (PSI), Matthew Chojnacki, mengamati dari dekat gundukan yang tersapu angin di Valles Marineris, wilayah Mars terkenal dengan ngarai yang luas.
Para ahli menemukan adanya padang pasir yang telah "diawetkan" melalui litifikasi, sebuah proses geologi yang mengubah sedimen menjadi batuan.
Tim tersebut menerbitkan penelitian ini dan menghubungkannya dengan masa lalu Mars dalam jurnal JGR Planets pada Agustus lalu.
"Berdasarkan hubungan deposit padang pasir dengan unit geologi lain dan tingkat erosi modern, kami memperkirakan ini berusia satu miliar tahun," kata Chojnacki, seperti dikutip CNET, Senin (12/10/2020).
Sebuah gambar dari kamera Mars Reconnaissance Orbiter HiRise NASA, menunjukkan beberapa padang pasir menarik yang sekarang berfungsi sebagai kapsul waktu.
Padang pasir atau bukit pasir memiliki kemiripan dengan formasi saat ini yang terlihat di Mars, memberikan petunjuk kepada para ilmuwan tentang kondisi Mars di masa lalu.
Penelitian ini menambah pemahaman yang terus berkembang tentang sejarah geologi Mars dan betapa berbedanya Planet Merah dari Bumi. Meskipun Mars sekarang menjadi tempat yang kering dan berdebu, penelitian terbaru menunjukkan mungkin ada danau air asin tersembunyi di bawah lapisan es selatan.
Tag
Berita Terkait
-
Pesawat Antariksa China Kirim Foto Selfie dari Perjalanan ke Mars
-
Ditemukan! Danau Terkubur di Bawah Tanah Planet Mars
-
Wah! Ada Danau Asin di Bawah Kutub Selatan Mars
-
Seniman Space Art Jogja Venzha Christ Buat Simulasi Kehidupan Planet Mars
-
5 Tempat Terbaik di Luar Angkasa Ini Cocok Mencari Kehidupan Alien
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
Terkini
-
Arc Raiders Dapat Update Besar: Hadirkan Map Bird City dan Solo vs Squads
-
Xiaomi Indonesia Perluas Ekosistem Rumah Pintar, Hadirkan 3 Perangkat AIoT Terbaru
-
Final Fantasy 7 Remake Part 3 Gunakan Unreal Engine 4, Ini Alasan Square Enix
-
Video Resmi iQOO 15 Ultra Beredar, Bawa Kipas Pendingin Aktif dan RAM 24 GB
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
4 Pilihan Tablet Xiaomi dengan Layar Besar dan Baterai Tahan Lama Mulai Rp1 Jutaan
-
3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
-
30 Kode Redeem FC Mobile 27 Januari 2026: Ada CR7 dan Messi Flashback, Gems, dan Icon
-
India Bersiap Punya Merek HP Sendiri, Target Meluncur hingga 1,5 Tahun Lagi
-
42 Kode Redeem FF Terbaru 27 Januari 2026: Ada SG2 Ungu, AK47 Draco, dan Bundle Nobara