Suara.com - Pakar Teknologi Informasi (TI) Indonesia Onno Purbo berhasil meraih anugerah tertinggi dan bergengsi tingkat dunia di bidang internet yakni Postel Award.
Presiden dan CEO Internet Society Andrew Sullivan dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Rabu (18/11/2020) menyatakan Onno Purbo terpilih dari sejumlah kandidat lain dari berbagai negara setelah mendapatkan suara mayoritas dari anggota komite Postel Award.
“Onno Purbo diapresiasi atas sejumlah prestasi dan kiprahnya dalam mengembangkan infrastruktur internet, serta menghadirkan akses internet nirkabel berbiaya murah secara inklusif atau bermanfaat bagi orang banyak,” kata Andrew Sullivan.
Onno Purbo sendiri mengungkapkan rasa syukurnya dan menganggap Postel Service Award sebagai upayanya untuk menunjukkan bahwa dalam segala keterbatasan yang ada, bangsa Indonesia justru mampu menampakkan kreativitasnya.
“Kita menjadi bangsa yang bisa memberi solusi, yang ‘out of the box’ dalam mengatasi berbagai persoalan, dan sangat layak untuk dijadikan contoh. Penghargaan ini menjadi bukti bahwa bangsa kita patut dihargai oleh dunia,” kata Onno seperti dilansir dari Antara.
Onno yang selama ini berkiprah sebagai salah satu pakar XecureIT, menerima anugerah Postel Award pada 11 November 2020 dalam ajang 2020 Postel Service Award yang diadakan secara virtual oleh Internet Society, dihadiri oleh Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia Johnny Plate.
Mewakili Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, Menkominfo menyampaikan apresiasinya bahwa Indonesia bangga atas penganugerahan Postel Award yang sangat bernilai kepada salah satu putra terbaik bangsa Onno Purbo.
Onno Purbo juga dihargai akan upayanya dalam literasi internet di Indonesia bahkan hingga ke negara lain. Lelaki kelahiran Bandung, 17 Agustus 1962, selama ini dikenal rajin membagikan ilmunya dan melayani pertanyaan/masalah terkait internet di media sosial bahkan buku-buku dan tulisannya bisa diunduh gratis oleh siapapun.
Alumnus ITB ini kerap hadir dalam berbagai undangan acara sesuai keahliannya, mulai dari sekolah, kampus, komunitas, hingga lembaga pemerintahan.
Baca Juga: 4 Jenis Layanan Internet Indonesia Ini Alami Peningkatan Selama Pandemi
Gildas Deograt Lumy dari XecureIT, yang bersama Onno Purbo merintis kedaulatan siber melalui aplikasi Palapa, menyatakan bangga dengan prestasi Onno Purbo.
“Postel Award adalah penghargaan tertinggi dan bergengsi tingkat dunia. Penilaiannya independen dan objektif. Ini penghargaan untuk Indonesia,” kata Lumy.
Postel Award selama 20 tahun, setiap tahunnya dianugerahkan kepada sosok-sosok gemilang dari berbagai penjuru dunia atas kontribusi mereka di bidang internet di antaranya Thailand, Jepang, Korea, China, Amerika Serikat.
Nama penghargaan diambil dari sosok penerima penghargaan ini pertama kalinya, yakni Jonathan B. Postel pada 1999. Onno Purbo menjadi orang Indonesia pertama yang mendapatkan penghargaan tertinggi dan bergengsi tingkat dunia di bidang internet tersebut.
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 November 2025: Ada Pemain Glorious, 450 Rank Up, dan 1.500 Gems
-
5 Tablet Murah untuk Edit Video: Spek Dewa, Memori Besar, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Dua Tablet Murah POCO Siap Masuk ke Indonesia, Usung Chip Kencang Snapdragon
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 November: Ada Pemain 110-115 dan Ratusan Rank Up
-
5 Tablet dengan RAM 12 GB Plus Baterai Jumbo, Multitasking untuk Pekerjaan Berat
-
Spesifikasi RedMagic 11 Pro: Calon HP Gaming Gahar di Indonesia, Chip Super Kencang
-
HP Murah Oppo Misterius Lolos Sertifikasi, Usung Baterai 7.000 mAh
-
5 Smartwatch Anti Air yang Bisa Dipakai Berenang, Aman hingga Kedalaman 50 Meter
-
7 HP Murah Rp 900 Ribuan Terbaik November 2025: Cocok Buat Orangtua, UI Ringan
-
Acer Luncurkan Predator Triton 14 AI, Laptop Gaming Paling Tipis Bertenaga AI