Suara.com - Sejak meluncurkan iPhone 12 pada Oktober 2020, Apple telah mengakui bahwa perangkat tersebut dapat menyebabkan gangguan elektromagnetik ke perangkat medis, seperti alat pacu jantung dan defibrilator.
"Perangkat medis seperti alat pacu jantung implan dan defibrillator mungkin berisi sensor yang merespons magnet dan radio saat berada dalam jarak dekat," ungkap Apple dalam laman resminya, dikutip dari Macrumors, Selasa (26/1/2021).
Selain iPhone 12, aksesoris charger nirkabel MagSafe juga turut disorot Apple. Menurut perusahaan, MagSafe maupun MagSafe Duo sama-sama memiliki magnet dan medan elektromagnetik yang dapat mengganggu perangkat medis.
Untuk mengatasinya, Apple menyarankan agar para pengguna iPhone 12 dan MagSafe memberi jarak agar kedua perangkat tidak terlalu dekat.
Jika pengguna tidak melakukan pengisian daya, maka mereka bisa memberi jarak sekitar 15 cm. Apabila perangkat masuk pengisian daya nirkabel dengan MagSafe, maka mereka harus memberi jarak sekitar 30 cm.
Lebih lanjut, Apple mengakui bahwa semua model iPhone 12 memiliki lebih banyak magnet dibanding iPhone generasi sebelumnya. Namun, perangkat baru ini bukan dimaksudkan untuk menimbulkan gangguan magnetis lebih besar.
Sementara pada awal Januari, sebuah riset dari Heart Rhythm Journal menunjukkan bahwa model iPhone 12 berpotensi menghambat terapi penyelamatan nyawa pada pasien.
Hal ini disebabkan karena adanya gangguan magnetis pada perangkat medis yang dapat ditanamkan.
Tiga dokter di Michigan menguji interaksi ini dengan memegang iPhone 12 di dekat defibrilator cardioverter implan pasien, yang kemudian berubah menjadi status "suspended" selama tes berlangsung.
Baca Juga: Sony Siapkan Senjata Saingi iPhone 12 Mini
"Dengan ini kami membawa masalah kesehatan mengenai iPhone 12 generasi terbaru yang berpotensi dapat menghambat terapi penyelamatan nyawa pada pasien, terutama saat membawa ponsel di saku atas," tulis laporan tersebut.
"Produsen perangkat medis dan dokter implan harus tetap waspada untuk menyadarkan pasien mengenai interaksi signifikan dari iPhone 12 dan perangkat pintar lainnya ke perangkat elektronik implan jantung mereka," jelasnya.
Berita Terkait
-
Tahun Ini, Apple Bakal "Kembali" Andalkan Pemindai Sidik Jari
-
Galaxy S21 Ultra vs iPhone 12 Pro Max, Mana Lebih Oke?
-
Galaxy S21 Ultra vs iPhone 12 Pro Max: Samsung Unggul di Atas Kertas
-
Bikin Tercengang, Penjual Pecel Lele Ini Gunakan iPhone 12 Pro Max
-
Ilmuwan Klaim Smartwatch Bisa Deteksi Covid-19 Lebih Awal
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Oppo Reno 15 Pro Mini Debut: Bodi Mirip iPhone 17, Harga Lebih Murah
-
68 Kode Redeem FF Terbaru 9 Januari: Raih Bundle Nightmare dan Skin Heartrocker
-
Berapa Harga POCO M8 Pro 5G? HP Kelas Menengah Rasa Flagship, tapi Minus Fitur Ini!
-
7 Laptop Gaming di Bawah Rp10 Juta Paling Worth It, Nge-Game Berat Lancar Jaya
-
Huawei MatePad 12 X 2026 Resmi Hadir di Indonesia, Tablet Tipis Rasa PC dengan Desain Ringkas
-
Mantan Sutradara Assassin's Creed: Tim Kecil Bakal Jadi Masa Depan Game AAA
-
31 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 9 Januari: Klaim Shards dan Pemain PL 112-115
-
Honor Magic 8 Pro Meluncur di Pasar Internasional, Apa Bedanya dengan Versi China?
-
DICE Awards 2026: Clair Obscur dan Ghost of Yotei Pimpin Nominasi
-
6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan