Suara.com - Masyarakat Indonesia umumnya akan melapor kepada polisi jika kehilangan barang berharga. Namun, seorang warganet pengguna media sosial Twitter mengalami pengalaman tak terduga setelah kehilangan dompet miliknya karena bisa kembali, tanpa perlu campur tangan pihak berwenang.
Dibagikan oleh akun Twitter @champagneojan pada 21 April, warganet tersebut mengaku telah kehilangan dompetnya selama dua minggu dan merasa malas saat ingin melaporkannya.
Tak disangka, ia justru mendapat paket dari seseorang yang mengaku bernama Saifudin dari Tasikmalaya, Jawa Barat. Rupanya, paket tersebut berisi dompet miliknya yang hilang.
Orang yang menemukannya itu bahkan menulis surat untuk warganet. Di dalam surat tersebut, ia mengaku menemukan dompet itu di parkiran minimarket dan meminta maaf karena tidak bisa menyerahkan dompetnya secara langsung.
"Sumpah bulan Ramadan ini bener-bener dikasih liat orang baik. Udah dua mingguan dompet ilang, mau lapor tapi hati gue kayak ntar aja deh. Taunya hari ini keluarga di Bandung dapet paket isinya dompet gue. Pengirimnya dari Tasik dan sampe minta maaf nggak bisa ngasih langsung," tulis warganet.
Pemilik akun tersebut juga mengunggah surat yang ditulis oleh penemu dompet. Orang tersebut bahkan menceritakan kronologis serta detail tanggal ia menemukannya.
"Saya telah menemukan dompet yang isinya KTP, SIM C, ATM, atas nama Fauzan di parkiran depan Indomart wilayah Jakarta pada Kamis, 15/04/2021 pas saya sedang mengantarkan adik saya. Niat saya ingin mengantarkan dompet tersebut langsung ke tempat sudara, tapi saya belum sempat. Nama saya Saifudin/Asep. Saya tinggal di Tasikmalaya. Sekali lagi saya minta maaf ya karena tidak bisa mengantarkan langsung," tulis penemu dompet dalam suratnya.
Dalam unggahannya, diketahui bahwa surat tersebut ditulis pada 18 April.
Cuitan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 5.962 kali dan disukai sebanyak lebih dari 37.700 kali oleh sesama pengguna Twitter itu pun menuai beragam komentar.
Baca Juga: Pasang Imbauan di Helm, Dedikasi Driver Ojol Tunarungu Ini Tuai Pujian
"Jadi inget 7 tahun lalu lagi hectic skripsi dan sidang. Hari itu mau cetak skripsi persiapan terakhir sebelum sidang dan flashdisk ilang di tempat print. Eh besoknya ditelpon kampus ada yang nemuin flashdisk isinya file skripsi, ternyata yang nemuin liat isinya terus nganter ke kampus," tulis akun @Suhoput1.
"Sama pernah ngalamin juga, tapi kecopetan. Udah mau ngurus, mana baru gajian wkwk memang uangnya mah nggak seberapa dan nggak masalah kalau hilang. Cuma bingung sama isi dompet yang lain. Nggak disangka-sangka pulang ngajar dua hari kemudian ada paket, isinya dompet," ungkap @mandidong.
"Kenapa aku nangis ya. Seneng banget masih ada orang yang baik di luar sana. Seneng juga dompetnya bisa balik," komentar @sapphredust_.
"Sumpah seneng banget liat orang-orang yang baik gini tuh. Mau-maunya ngerepotin diri sendiri, makanya nggak semua orang bisa ngelakuin," tambah @Isangyeob.
"Panjang umur hal-hal baik. Sumpah gue bacain komentar lain makin merinding. Bener ya kata ibu dulu, sebenernya masih banyak orang baik di dunia tapi kalau belum nemu jadilah orang baik tersebut buat orang lain," ungkap @ygtrejo12_.
Berita Terkait
-
Ternyata... Warganet Ini Nekat Makan Camilan Diam-diam di Gudang
-
Salut! Emak-emak Ini Selalu Beri Makan Kucing Liar, Meski Pindah Rumah
-
Gunakan Nama Plesetan Minimarket, Penampakan Warung Ini Bikin Ngakak
-
Sahur Dalam Kondisi Ngantuk Parah, Warganet Tak Sengaja Nyaris Makan Ini
-
Dapat Nasi Kotak, Warganet Ini Malah Temukan Tak Terduga di Dalamnya
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Spesifikasi dan Harga Vivo Y21d Indonesia: HP Murah Bersertifikasi Militer, Baterai Jumbo
-
51 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Klaim Skin Burning Lily dan Mythos Fist
-
Moto Pad 60 Neo Resmi ke Indonesia, Tablet Murah Motorola Harga Rp 2 Jutaan
-
Trik Pindahkan Microsoft Office Tanpa Ribet: Simak Langkah Mudah Berikut
-
iQOO Z10R vs realme 15T: Duel Panas HP 3 Jutaan, Mana Punya Kamera Paling Oke?
-
7 Rekomendasi HP 3 Jutaan untuk Gaming, Cocok untuk Anak Sekolah hingga Dewasa Muda
-
21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 November: Klaim Pemain 111-113 dan Belasan Ribu Gems
-
Moto G67 Power Rilis: HP Murah dengan Kamera Sony dan Baterai 7.000 mAh
-
5 Pilihan HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik untuk Multitasking dan Gaming
-
YouTube Hipnotis Masyarakat! Waktu Nonton Melonjak 20%, Siapa Sangka Ini Alasannya