Suara.com - Sebuah tim peneliti menemukan adanya empat celah kerentanan kriptografi yang muncul di aplikasi pesan populer Telegram.
Mulai dari celah yang sepele hingga rentan dieksploitasi.
Salah satu yang paling signifikan adalah apa yang disebut peneliti sebagai celah kerentanan “crime-pizza”.
Celah ini membuka peluang ke hacker untuk mengubah urutan pesan yang datang dari pengirim, ke server cloud yang dioperasikan Telegram.
Mengutip Cyberscoop, Selasa (20/7/2021), celah ini dapat memanipulasi pesan yang seharusnya menjawab chat lain.
Misalnya, jika pengguna menjawab pesan 'ya' untuk 'pizza' dan 'tidak' untuk 'kejahatan', maka pesan itu bisa diubah sebaliknya.
Disebutkan juga bahwa penyerang dapat membedakan mana dari dua pesan yang dienkripsi oleh pengirim atau server, meskipun mereka memerlukan tindakan khusus untuk melakukannya.
Telegram sendiri mengandalkan protokol enkripsi bernama MTProto ketimbang yang lebih banyak digunakan seperti Transport Layer Security (TSP).
Peneliti menganggap protokol enkripsi yang digunakan Telegram tidak aman 100 persen terhadap eksploitasi.
Baca Juga: Kamu Wajib Tahu! Kenali 5 Fitur Keamanan Telegram Ini
Di sisi lain, Telegram mengklaim telah memperbaiki celah kerentanan yang ditemukan peneliti.
Dalam laporan yang diunggah di blog resmi, mereka mengatakan empat celah tersebut tidak lagi relevan.
"Secara keseluruhan, tidak ada perubahan yang kritis, karena tidak ada cara untuk menguraikan atau merusak pesan yang ditemukan," kata Telegram.
Lebih lanjut, Telegram juga menerima setiap temuan baru yang membantu mereka untuk lebih meningkatkan keamanan protokolnya.
Berita Terkait
-
Cara Mendapatkan Centang Verifikasi Telegram
-
Bareskrim Tunggu Laporan Novel Baswedan Soal Peretasan Telegram
-
Boyamin MAKI: Aksi Peretasan jadi Salah Satu Cara Keluarkan Novel dari KPK
-
Polri Mesti Usut Kasus Peretasan Novel, SAFEnet: Jangan Bilang Hal Biasa
-
Akun Telegram Novel Baswedan Dibajak: Bukan Lagi Dalam Kendali Saya
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Pakai Chip Anyar Qualcomm, Hands-On Realme GT 8 Pro Beredar
-
Advan Workplus Air Resmi, Laptop Tipis dengan AMD Ryzen 5 Harga Rp 8 Jutaan
-
10 HP Android Terkencang Versi AnTuTu September 2025: Xiaomi 17 Pro Max Nomor Satu
-
Cek HP atau Tablet Xiaomi Kamu Mana yang Siap Terima Pembaruan HyperOS 3
-
Fakta-Fakta Hujan Meteor Draconid yang Salah Satunya Jatuh di Cirebon
-
5 Rekomendasi Smartwatch Murah dengan SIM Card di Bawah Rp 1 Juta
-
Saingi Xiaomi 17, Chip Q3 pada iQOO 15 Diklaim Tawarkan Ray Tracing Skala Penuh
-
10 Game Anime Terbaik di PC yang Wajib Dicoba, Ada One Piece Odyssey
-
Spesifikasi PC Lost Rift: Game Bertahan Hidup Buatan Developer Fortnite
-
Editan Foto AI Ungkap Perjalanan Luar Biasa Wanita Ini Melawan Kanker Tulang Viral di Media Sosial!