Suara.com - Sebanyak 53.000 artikel di Wikipedia dilaporkan kena vandalisme.
Penyerang menambahkan lambang swastika yang dipopulerkan Nazi selama perang dunia.
Mengutip Gizmodo, Selasa (17/8/2021), lambang swastika ini muncul sebagai background besar dengan latar merah, putih, dan lambang swastika hitam.
Background ini menyasar ke artikel Wikipedia seperti artis Jennifer Lopez, Presiden Amerika Serikat Joe Biden, hingga penulis Terry Pratchett.
Dalam forum diskusi beberapa admin Wikipedia, template swastika ini ditambahkan oleh seorang pengguna yang pertama kali bergabung dengan situs, sekitar beberapa hari lalu.
Karena perbuatannya, pelaku vandalisme ini kemudian diblokir dari Wikipedia tanpa batas waktu.
Untungnya, beberapa volunteer admin Wikipedia cukup sigap dalam menyelesaikan masalah vandalisme tersebut.
Hanya dalam beberapa menit, halaman Wikipedia sudah kembali normal.
Menurut salah satu admin Wikipedia, pelaku vandalisme ini berhasil membobol pengaman dalam template yang dipakai di situs.
Baca Juga: Konyol! Niat Belasungkawa Korban Covid-19, Everton Malah Pasang Foto Mangsa Nazi
"Saya tidak menyadari bahwa template yang digunakan di puluhan ribu artikel tidak dilindungi," kata salah satu admin.
Sesuatu yang merusak 53.000 halaman Wikipedia sekaligus tampak seperti adanya celah besar dalam keamanan.
Juru Bicara Wikipedia Foundation menyatakan bahwa vandalisme ini adalah tindakan yang tidak dapat diterima dan melanggar sejumlah kebijakan Wikipedia.
"Admin volunteer telah memperbaiki vandalisme, memblokir akur, dan akan mengevaluasi lebih lanjut apakah perlu melakukan tindakan tambahan," katanya.
"Kebanyakan vandalisme di Wikipedia dapat diperbaiki dalam waktu lima menit, seperti yang kita lihat sekarang," ujar Juru Bicara Wikipedia Foundation.
Berita Terkait
-
Bersihkan Rumah Usai Banjir, Keluarga Ini Temukan Foto Adolf Hitler dan Peninggalan Nazi
-
Viral Aksi Emak-emak Bersihkan Tembok dari Vandalisme, Alasannya Bikin Jleb
-
Viral Pria Gondrong Lakukan Vandalisme di Tangsel, Pemilik Ruko: Jangan Nyusahin Orang
-
Mantan Penjaga Kamp Nazi Diadili Atas Pembunuhan 20.000 Orang
-
Pria Menggambar Penis di Jalan Berlubang Agar Diperbaiki, Ternyata Malah Dituntut
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Cara Mengecek HP Disadap atau Tidak, Lakukan Pemeriksaan Ini
-
2026 Siap Ganti HP? Ini 5 HP Terbaru Harga Rp2 Jutaan, Layar AMOLED Baterai Jumbo
-
Xiaomi Rilis Redmi Soundbar Speaker 2 Pro 2026, Harga Lebih Terjangkau
-
5 Rekomendasi HP Oppo RAM 8 GB Terbaik 2026, Performa Gacor!
-
Oppo Reno 15 Pro Mini Debut: Bodi Mirip iPhone 17, Harga Lebih Murah
-
68 Kode Redeem FF Terbaru 9 Januari: Raih Bundle Nightmare dan Skin Heartrocker
-
Berapa Harga POCO M8 Pro 5G? HP Kelas Menengah Rasa Flagship, tapi Minus Fitur Ini!
-
7 Laptop Gaming di Bawah Rp10 Juta Paling Worth It, Nge-Game Berat Lancar Jaya
-
Huawei MatePad 12 X 2026 Resmi Hadir di Indonesia, Tablet Tipis Rasa PC dengan Desain Ringkas
-
Mantan Sutradara Assassin's Creed: Tim Kecil Bakal Jadi Masa Depan Game AAA