Suara.com - Benjamin List asal Jerman dan David MacMillan, ilmuwan Amerika Serikat kelahiran Skotlandia, memenangkan Nobel Kimia 2021 pada Rabu (6/10/2021). Mereka berjasa mengembangkan alat baru untuk membangun molekul yang lebih murah dan ramah lingkungan.
Mereka mengembangkan asymmetric organocatalysis atau katalis organik asimetris, sebuah alat baru nan cerdas yang bermanfaat dalam berbagai sektor, mulai dari pembuatan obat, plastik, parfum, dan rasa.
"Katalis organik bisa digunakan untuk memicu banyak reaksi kimia. Dengan reaksi-reaksi ini, para peneliti kini bisa mengkonstruksi apa pun mulai dari obat-obatan hinggaa molekul yang bisa menangkap cahaya di sel surya dengan lebih efisien," kata Akademi Sains Kerajaan Swedia seperti dilansir Reuters.
Membuat molekul tadinya adalah proses kimia yang rumit dan lamban. Sampai awal 2000an, hanya beberapa jenis logam dan enzim yang bisa digunakan dalam proses ini.
Tetapi List dan MacMillan, yang bekerja yang secara terpisah, berhasil mengembangkan molekul organik kecil yang bisa menggantikan enzim dan logam dalam reaksi kimia. Alat baru yang mereka ciptakan lebih tepat sasaran, murah, cepat, dan ramah lingkungan.
List yang kini berusia 53 tahun mengaku menerima pemberitahuan dari Akademi Sains Kerajaan Swedia saat sedang berlibur di Amsterdam, Belanda. Ia kini bekerja di Max-Planck-Institut fuer Kohlenforschung, Muelheim an der Ruhr, Jerman.
Sementara MacMillan, yang juga berusia 53 tahun, adalah dosen di Universitas Princeton, di Amerika Serikat. [Reuters/AP]
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
8 Prediksi Kaspersky, Bagaimana AI Menjadi Ancaman dan Pertahanan Siber Ini Wajib Dilakukan
-
4 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Spek Tinggi Mulai Rp1 Jutaan
-
Bocoran Panas Xiaomi 17 Max: Meluncur April, Kencang Bak Pro tapi Tanpa Fitur Ini!
-
33 Kode Redeem FF Aktif 12 Januari 2026, Bundle Ryomen Sukuna Siap Hadir
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 Januari 2026, Ada Bocoran Pemain OVR 117 di Event TOTY
-
Terpopuler: Kode Redeem FC Mobile Terbaru Banjir Hadiah, HP RAM 8 GB di Bawah Rp1,5 Juta
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara