Suara.com - Seorang warganet diselamatkan kucingnya sendiri ketika ia terkunci di luar kamar.
Sebuah video viral diunggah akun TikTok @irentira pada 11 Oktober, pemilik akun mengaku tinggal di indekos.
Namun, ia tidak bisa masuk ke dalam karena terkunci dan kunci kamarnya berada di dalam.
Rupanya, kucing peliharaannya yang diberi nama Kenzo itu seolah mengerti bahwa pemiliknya tengah terkunci di luar.
Kucing belang berwarna putih-oranye tersebut terekam berusaha keras untuk membantu.
Sementara itu, terdengar suara warganet yang berulang kali memberikan perintah dan arahan untuk kucingnya menarik ke atas gagang besi yang mengunci jendela kamarnya.
Setelah satu jam terkunci di luar kamar, kucing itu pun berhasil membukakan jendela untuk pemiliknya sehingga ia bisa masuk ke dalam kamar indekos.
"Jadi ceritanya aku kekunci di luar kamar kos, kunci kamar ada di dalam. Dan Kenzo juga kekurung di kamar aku, nggak bisa buka kamar dari luar, udah sejam aku di luar. Dan Kenzo ngerti kalau aku kekunci di luar, dia berusaha buka jendela buat aku, akhirnya dia berhasil," tulis pemilik akun.
Video yang telah dilihat sebanyak lebih dari 5 juta penayangan dan disukai sebanyak lebih dari 782.400 kali oleh sesama pengguna TikTok itu pun menuai beragam komentar.
Baca Juga: 5 Artis Ini Merambah Bisnis Kuliner di Luar Negeri, Mulai Ayam Geprek Hingga Nasi Kucing
"Kenapa kucing orang pada pinter-pinter ih. Kucing gue budek, dateng pas mau makan doang," tulis akun @fredyysatria.
"Kasih dia whiskas sekarung kak," komentar @aitut_.
"Sebagai tanda terima kasih, traktir dia dengan makanan mewah," tambah @sayangkamu0420.
"Ya Allah pinter banget meng," ungkap @emamaharani3.
Berita Terkait
-
Viral Tamu Check in Hotel Pakai Promo, Auto Kapok pas Buka Gorden: Cukup Semalam Saja
-
Banyak Influencer Buat Konten Prank Tamparan Palsu, Warganet Malaysia Geram
-
Rebutan Bayar Tagihan Rumah Sakit Ayahnya, Aksi Kakak Adik ini Banjir Pujian
-
Beri Keranjang Bingkisan di Acara Maulid Nabi, Wanita Ini Selipkan Benda Bikin Melongo
-
Satpol PP Ketuk Kamar Hotel Ngaku Tukang Paket, Penghuni Panik Auto ke Kamar Mandi
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
50 Kode Redeem FF Terbaru 15 November 2025, Klaim Bundle dan Emote Eksklusif Gratis
-
Youth Economic Summit 2025 : Perkembangan Transformasi Media Manfaatkan Kecanggihan Teknologi
-
23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 15 November 2025, Gratis Icon 108+ dan Belasan Ribu Gems
-
Red Dead Redemption Hadir di Konsol Modern dan Mobile Mulai 2 Desember
-
7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
-
5 HP Memori Besar Paling Murah November 2025 di Bawah Rp 2 Jutaan, Performa Ngebut Anti Ngelag!
-
5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
-
5 Tablet 11 Inci Paling Murah untuk Produktivitas, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
5 Tablet Anak dengan Fitur Parental Control, Aman untuk Main Sekaligus Belajar
-
Oppo Perkenalkan Apex Guard: Standar Baru Kualitas Smartphone, Debut di Find X9 Series