Suara.com - Telkomsel, bagian dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Telkom Group, meluncurkan solusi keamanan digital IoT Sphere untuk segmen perusahaan agar mereka bisa menjaga kinerja perusahaan.
"Dengan menghadirkan Telkomsel IoT Sphere, kami berupaya membuat aset IoT yang dimiliki perusahaan tetap terjaga dan aman dari berbagai potensi ancaman seperti virus maupun gangguan berbahaya lainnya dengan mekanisme yang praktis," kata Vice President Internet of Things Telkomsel, Alfian Manulang, dalam siaran pers, dikutip Kamis (25/11/2021).
Layanan IoT Sphere bertujuan memberi perlindungan optimal pada aset dan jaringan yang sangat rentan pada berbagai serangan siber. Salah satu yang dilindungi adalah jaringan pelanggan dari segala ancaman dan eksploitasi. Ketika keamanan jaringan dan aset terjamin, perusahaan bisa mempertahankn efektivitas dan produktivitas.
IoT Sphere memiliki fitur just on click untuk konfigurasi platform dengan akses visual interaktif yang sederhana dan dukungan sistem monitoring ancaman yang terperinci.
Layanan ini juga berisi fitur security and threats protection, basis data jenis virus, malware dan ancaman lainnya. Basis data bisa diintegrasikan agar platform secara otomatis bisa memberikan tindakan pencegahan yang tepat.
Fitur device agnostic memungkinkan platform bisa diaplikasikn ke semua perangkat maupun aplikasi, didukung dengan "end device protection" dan sistem monitoring ancaman yang intrusif.
Pada fitur routing and filtering, pengguna bisa memiliki fleksibilitas dalam mengatur koneksi data dengan segmentasi yang komprehensif dan sistem filtering yang kuat agar keamanan koneksi data tetap terjaga.
Telkomsel IoT Sphere bisa diaplikasikan pada beragam kebutuhan keamanan lintas sektor industri. Menurut Telkomsel, layanan ini juga bisa digunakan oleh perbankan dengn memanfaatkan konektivitas VPN Telkomsel IoT Sphere untuk melindungi jaringan ATM dari serangan siber, misalnya phishing.
Telkomsel juga menyasar sektor layanan publik untuk menggunakan sistem keamanan cloud IoT Sphere untuk menjaga keamanan data pengguna layanan dan aplikasi yang sangat sensitif.
Baca Juga: Cara Cek Kuota Telkomsel Paling Praktis Pakai MyTelkomsel
Perusahaan rintisan penyedia layanan dompe digital juga bisa menggunakan layanan ini untuk meningkatkan pengamanan transaksi konsumen melalui mesin EDC. [Antara]
Berita Terkait
-
Waduh, Potensi Kerugian Akibat Serangan Siber Tembus Rp 397,26 Kuadriliun
-
Telkomsel dan BARDI Hadirkan Solusi IoT Terpadu: Kendaraan Kini Lebih Aman, Cerdas, dan Terkoneksi
-
ChatGPT Go Resmi Diluncurkan Pertama di Asia Tenggara, Gandeng Telkomsel, Bundling Mulai Rp 50.000
-
Pelindung Digital Buatan Anak Bangsa Ini Hadir di Tengah Maraknya Ancaman Online
-
eSIM SIMPATI GoPay dan Telkomsel Wallet Permudah Hidup Digital Kamu!
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
34 Kode Redeem FF 16 November 2025: Klaim Emote Bucin & Skin FFWS Permanen untuk Survivor Sejati!
-
17 Kode Redeem FC Mobile sebelum Event FootyVerse Lenyap, Ada 20.000 Gems dan WInger Lincah OVR 112
-
10 Fakta Kereta Petani di China yang Disebut-sebut Menginspirasi Indonesia
-
50 Kode Redeem FF Terbaru 15 November 2025, Klaim Bundle dan Emote Eksklusif Gratis
-
Youth Economic Summit 2025 : Perkembangan Transformasi Media Manfaatkan Kecanggihan Teknologi
-
23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 15 November 2025, Gratis Icon 108+ dan Belasan Ribu Gems
-
Red Dead Redemption Hadir di Konsol Modern dan Mobile Mulai 2 Desember
-
7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
-
5 HP Memori Besar Paling Murah November 2025 di Bawah Rp 2 Jutaan, Performa Ngebut Anti Ngelag!
-
5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote