Suara.com - Twitter meluncurkan fitur yang membuat direct message atau DM bisa disematkan. Sebelumnya, fitur tersebut hanya tersedia untuk pelanggan Twitter Blue, namun kini tersedia untuk semua pengguna di Android, iOS, dan web.
Pengguna Twitter di iOS dapat menggeser layar percakapan ke samping untuk memilih DM yang akan disematkan, sebagaimana dikutip dari The Verge pada Jumat (18/2/2022).
Jika melalui web, pilihan sematkan DM terdapat pada ikon titik tiga di samping pesan yang ingin Anda sematkan. Sedangkan jika melalui Android, Anda perlu mengetuk pesan yang ingin disematkan dan tahan hingga muncul pilihan untuk menyematkan.
Fitur tersebut menjadi cara yang berguna untuk membuat beberapa percakapan menjadi lebih mudah diakses. Sayangnya, pengguna hanya bisa menyimpan enam percakapan untuk disematkan.
Setelah fitur penyematan DM tersebut diluncurkan lebih luas, saat ini ada dua fitur yang bisa digunakan secara eksklusif melalui Twitter Blue, yaitu unggahan video yang lebih panjang dan foto profil NFT.
Jika Anda ingin mencoba kedua fitur eksklusif tersebut, Anda harus berlangganan Twitter Blue dengan biaya 2,99 dolar AS atau sekitar Rp 40.000 Harga bisa bervariasi tergantung lokasi tempat tinggal pengguna. [Antara]
Berita Terkait
-
TikTok Hadirkan Fitur Shared Feed untuk Tingkatkan Interaksi Pengguna
-
Dari Thread ke Bioskop, Falcon Pictures Garap Film Waluh Kukus
-
Pengguna X Wajib Segera Daftarkan Ulang Kunci Keamanan Jika Tak Mau Kehilangan Akses ke Akun Pribadi
-
X Bikin Marketplace, Tapi Cuma untuk Jual Beli Akun Langka
-
Cara Aktifkan Notifikasi Screenshot DM Instagram, Biar Tahu Siapa yang Diam-Diam SS Pesanmu!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
29 Kode Redeem FF 13 Januari 2026, Dapatkan Skin Scar Megalodon hingga Persiapan Event JJK
-
19 Kode Redeem FC Mobile 13 Januari 2026, Kartu OP Edwin Van Der Sar Siap Menanti
-
65 Kode Redeem FF Terbaru 12 Januari 2026: Raih Skin SG2, Scar Megalodon, dan Sports Car
-
Poster Vivo X200T Terungkap: Bawa Kamera Zeiss, Andalkan Chip Kencang MediaTek
-
7 HP Murah Chip Kencang dengan Memori 256 GB Januari 2026, Harga Mulai 1 Jutaan!
-
Update Bracket Swiss Stage M7: AE Butuh 1 Kemenangan, ONIC Masih Berjuang
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
CES 2026: LG Perkenalkan AI in Action, AI Nyata Untuk Rumah Sampai Kendaraan
-
Honor Siapkan HP Murah Baterai 10.000 mAh, Usung Layar 1.5K dan Chip Snapdragon
-
46 Kode Redeem FF Terbaru Aktif Januari 2026, Sambut Event Jujutsu Kaisen