Suara.com - Seorang lelaki yang menerima donor dan melakukan transplantasi jantung babi pertama dilaporkan meninggal dunia.
Lelaki berusia 57 tahun yang bernama David Bennett itu meninggal pada Selasa (8/3/2022), dua bulan setelah operasi transplantasi dilakukan.
Menurut laporan The New York Times, penyebab kematiannya masih belum jelas dan dokter akan melakukan pemeriksaan menyeluruh untuk menentukan penyebabnya.
"Kami sangat terpukul atas kepergian Bennett. Ia terbukti sebagai pasien pemberani dan dikenal oleh jutaan orang di seluruh dunia karena keberanian dan tekadnya untuk hidup," kata Dr. Bartley Griffith, direktur Program Transplantasi Jantung di University of Maryland Medical Center (UMMC), dikutip dari Live Science, Kamis (10/3/2022).
Bennett yang menderita penyakit jantung parah menerima transplantasi jantung pertama pada 7 Januari.
Jantung yang digunakan dalam transplantasi tersebut, berasal dari babi yang telah dimodifikasi secara genetik untuk membuat jantungnya lebih dapat diterima oleh sistem kekebalan manusia.
Para ilmuwan menghilangkan tiga gen dari genom babi yang menginduksi respon imun pada manusia dan menonaktifkan gen untuk mencegah jantung tumbuh terlalu besar untuk manusia.
Catatan menunjukkan bahwa transplantasi organ dari hewan ke manusia pernah dicoba sebelumnya, tetapi gagal karena tubuh orang tersebut dengan cepat menolak organ yang didonorkan.
Selama dekade terakhir, para ilmuwan terus bereksperimen untuk menciptakan babi yang dimodifikasi secara genetik dengan organ yang aman untuk ditransplantasikan ke manusia.
Baca Juga: Jalani Operasi Cangkok Jantung Babi, Pasien di AS Berangsur Pulih
Jika berhasil dilakukan dalam skala yang lebih luas, penemuan seperti itu dapat meningkatkan pasokan organ untuk transplantasi.
Di Amerika Serikat saja, saat ini lebih dari 100.000 orang berada dalam daftar tunggu untuk transplantasi organ dan lebih dari 6.000 orang meninggal setiap tahun karena menunggu transplantasi.
Bennett adalah kandidat untuk transplantasi eksperimental karena dia sangat membutuhkan transplantasi jantung, tetapi dianggap tidak memenuhi syarat untuk transplantasi jantung manusia oleh beberapa pusat medis.
Transplantasi yang dilakukan Bennett masih dianggap sebagai kemajuan karena organ babi tersebut tidak segera ditolak oleh tubuh manusia dan berfungsi setidaknya selama sebulan.
Para ilmuwan berharap transplantasi seperti ini memberikan wawasan berharga, yang akan memberitahu ahli bedah transplantasi untuk meningkatkan hasil operasi dan berpotensi menyelamatkan nyawa pasien di masa depan.
Berita Terkait
-
Pasien di AS Berhasil Ditransplantasi Menggunakan Jantung Babi
-
Canggih, Dokter Bedah Hidupkan Kembali Organ Jantung yang Telah Mati
-
Kompak, Pasangan Lansia Donor Ginjal untuk Orang Asing
-
Pemuda Ini Simpan Jantungnya di dalam Ransel Selama Setahun
-
Jantung Babi Ditanam dalam Tubuh Babon, Berdetak Selama 2 Tahun
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Cara Mengecek HP Disadap atau Tidak, Lakukan Pemeriksaan Ini
-
2026 Siap Ganti HP? Ini 5 HP Terbaru Harga Rp2 Jutaan, Layar AMOLED Baterai Jumbo
-
Xiaomi Rilis Redmi Soundbar Speaker 2 Pro 2026, Harga Lebih Terjangkau
-
5 Rekomendasi HP Oppo RAM 8 GB Terbaik 2026, Performa Gacor!
-
Oppo Reno 15 Pro Mini Debut: Bodi Mirip iPhone 17, Harga Lebih Murah
-
68 Kode Redeem FF Terbaru 9 Januari: Raih Bundle Nightmare dan Skin Heartrocker
-
Berapa Harga POCO M8 Pro 5G? HP Kelas Menengah Rasa Flagship, tapi Minus Fitur Ini!
-
7 Laptop Gaming di Bawah Rp10 Juta Paling Worth It, Nge-Game Berat Lancar Jaya
-
Huawei MatePad 12 X 2026 Resmi Hadir di Indonesia, Tablet Tipis Rasa PC dengan Desain Ringkas
-
Mantan Sutradara Assassin's Creed: Tim Kecil Bakal Jadi Masa Depan Game AAA