Suara.com - Setelah diluncurkan beberapa waktu lalu, Vivo T1 Pro 5G kini sudah resmi tersedia untuk dibeli konsumen Indonesia.
Salah satu fitur unggulan yang dibawa di ponsel itu adalah teknologi pendingin bernama Flagship Liquid Cooling.
“Tentunya kami menghadirkan vivo T1 Pro 5G dengan riset dan pengembangan yang mendalami kebutuhan konsumen masa kini," ujar Product Manager vivo Indonesia, Gilang Pamenan, dalam keterangannya, Minggu (15/5/2022).
Tampil dengan performa turbo, dia menambahkan, menyematkan Flagship Liquid Cooling yang dapat membantu pengguna dalam pengoptimalan smartphone ini.
Vivo T1 Pro 5G memiliki Vapor Chamber Liquid Cooling dengan standar flagship.
Fitur ini memungkinkan suhu pada vivo T1 Pro 5G akan tetap stabil dan optimal tanpa perlu takut panas (overheating).
"Smartphone ini menghadirkan performa terbaik setiap saat dengan area pendinginan sebesar 32,923mm2 atau tiga kali permukaan smartphone," ujar Gilang.
Vapor Chamber ini memiliki desain disipasi panas inovatif yang dapat menurunkan panas dengan cepat.
Selain itu, fitur ini dapat mengurangi panas pada suhu inti hingga 12 derajat Celcius.
Baca Juga: 5 Rekomendasi HP Snapdragon 680 Terbaru, Terbaik Mei 2022
Ia mengatakan, konsumen dapat merasakan performa luar biasa yang dapat dioptimalkan dari fitur ini.
Muncul dengan 8 layers heat-dissipation, vivo T1 Pro 5G dirancang untuk membantu konsumen melakukan segala aktivitas seperti bermain game, bekerja, menonton film ataupun mendengarkan musik.
Selain fitur Flagship Liquid Cooling, spesifikasi Vivo T1 Pro 5G juga mencakup prosesor Snapdragon 778G 5G.
Memiliki kapasitas baterai 4700mAh, dan 66W FlashCharge yang dapat mengisi daya hingga 50 persen dalam 18 menit.
Ada pula layar AMOLED 6.44 inci, refresh rate 90Hz, serta fitur 8GB+4GB Extended RAM yang dapat mendukung hingga 25 aplikasi aktif di latar belakang.
Harga Vivo T1 Pro 5G dijual Rp 4.299.000 dan bisa didapatkan di Shopee pada 12-15 Mei 2022.
Tag
Berita Terkait
-
Vivo X80 Pro Plus Terlihat di Geekbench, Bagaimana Spesifikasinya?
-
Vivo X Note Terlihat di Geekbench, Berapa Skor Performanya?
-
Bocoran Fitur Utama Vivo X80 Series, Ini Rinciannya
-
Vivo V2190A Muncul di 3C, Usung Pengisian Daya 66 W
-
Ponsel Lipat Vivo X Fold Meluncur 11 April, Ini Bocoran Spesifikasinya
Terpopuler
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
17 Kode Redeem FC Mobile Terupdate 6 Oktober: Raih Pemain 112-113 dan Hujan Gems
-
DJI Mini 5 Pro, Kamera Osmo Nano, dan Mic 3 Resmi Masuk Indonesia, Ini Harganya
-
54 Kode Redeem FF Terbaru 6 Oktober: Klaim Katana Dual Flame dan Grizzly Bundle
-
5 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Stabilizer Mulai Rp 1 Jutaan
-
Helldivers 2 Makan Banyak Ruang di PC Dibanding Konsol, Ini Penyebabnya
-
Luas Es Laut Antartika Catat Titik Terendah Ketiga dalam 47 Tahun
-
Heboh Jatuh di Cirebon! Ini Jadwal Hujan Meteor 2025 di Indonesia Tak Boleh Dilewatkan
-
7 Rekomendasi HP Gaming 1 Jutaan dengan Baterai Paling Awet Tahun 2025
-
Mending Beli iPhone 17 Air Atau iPhone 16e? Pilih Tipis Apa yang Murah?
-
4 Smartwatch Terbaik untuk Cek Tekanan Darah, Desain Stylish Mulai Rp2 Jutaan