Suara.com - Good Games Guild resmi memperkenalkan game baru bernama Battle of Guardians ke Indonesia. Ini adalah game pertarungan (player vs player atau PvP) berbasis non fungible token (NFT).
CEO dan Founder Good Games Guild, Aditya Kinarang mengaku senang akhirnya bisa mengumumkan proyek inkubasi pertamanya ke publik.
"Kami mengajak para pecinta game untuk mencoba dan mendalami semua tentang Battle of Guardians, game pertarungan NFT Play-to-Earn pertama dengan gameplay yang bermanfaat," terang Aditya dalam konferensi pers di Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (22/9/2022).
Battle of Guardians ini dikembangkan di Unreal Engine dan dibangun di jaringan Solana. Gameplay BOG ini mirip seperti permainan battle 1vs1 lain seperti Tekken, Bloody Roar, atau Mortal Kombat.
Nantinya pemain terlibat dalam pertempuran multi bidang yang sengit di dunia game yang luas. Game ini bakal dikembangkan untuk permainan di PC, dengan iOS dan Android yang sedang dalam proses pengembangan dengan multipemain lintas platform lainnya.
Co-founder Battle of Guardians, Alexander Lim mengatakan kalau permainan ini dibuat untuk membangun game environment dan menciptakan virtual jangka panjang, stabil, dan terus berkembang.
"Cita-cita besar kami menjadikan Battle of Guardians sebagai franchise game yang sustainable, yang akan memimpin industri game NFT Fighting di mana pengembang, investor, dan seluruh pemain dapat berkontribusi bersama untuk mengeksplorasi peluang tanpa akhir dalam dunia metaverse game fighting," jelas dia.
Battle of Guardians adalah game dengan latar belakang cerita yang sederhana dan menarik. Dikisahkan pada zaman dulu kala, manusia hidup berdampingan dengan para guardians yang memiliki kekuatan dan kemampuan yang melampaui manusia, sehingga mereka disembah bagaikan dewa.
Sebagai imbalannya, para Guardians atau malaikat penjaga ini akan menjaga keseimbangan bumi dan melindungi umat manusia. Seiring waktu, teknologi mengambil alih peran Guardians dan manusia perlahan mulai meninggalkan keberadaan mereka. Para Guardians kemudian menghilang.
Baca Juga: Aplikasi OneAset Sediakan Fitur Komunitas NFT
Turnamen Online
Di masa peluncuran ini, Good Games Guild juga segera mengadakan Online Tournament Battle of Guardians yang akan dilaksanakan pada 23 September dengan hadiah total Rp 20 juta.
Mekanisme dari turnamen ini adalah 1vs1 dengan total delapan pemain dan sistem yang digunakan adalah double elimination. Apabila pemain kalah, maka dia masih bisa bermain di lower bracket.
Dari setiap match akan dipilih tiga pemain terbaik dan untuk putaran final akan dipilih lima pemain terbaik dengan total empat putaran. Sistem eliminasi adalah ketika lawan tidak memiliki darah atau ketika waktu habis, darah terbanyak itulah yang unggul.
Syarat pendaftaran untuk pemain adalah Warga Negara Indonesia (WNI) dengan maksimal usia 13 tahun. Pemain dapat mendaftar melalui situs resmi, yang kemudian diseleksi, dan pemain terpilih akan diumumkan melalui email.
Berita Terkait
-
ARrC X KARAFURU: Kolaborasi Global Bintang K-POP Pendatang Baru dan Koleksi Pop Art Ikonik Indonesia
-
Nasib Miris NFT Ghozali Everyday Sekarang, Harga Anjlok Parah Hingga Hampir 100 Persen!
-
Juragan NFT Ghozali Kembali Muncul! Serok Duit Rp28,4 Miliar Sekali Beraksi
-
PINTU Community NFT Ajak Komunitas Crypto Bermain dan Menang Hadiah Rp 50 Juta
-
Cristiano Ronaldo Terancam Kehilangan Uang Rp15,4 Triliun Gara-gara NFT
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Pongo 765: Laptop Gaming dengan RTX 5060, Gahar tapi Harga Rp 18 Jutaan
-
Setelah 30 Tahun, Game Arcade Tokyo Wars Meluncur di Konsol Modern
-
Infinix Smart TV X5L 43" Hadir ke RI, TV Murah Harga Rp 2 Jutaan
-
Sharp Aquos Sense 10 Debut: Tawarkan Layar IGZO OLED 240 Hz dan Bodi Compact
-
Motorola Edge 70 Rilis: Tawarkan Bodi Super Tipis, Lebih Murah dari iPhone Air
-
Samsung Wallet Resmi ke Indonesia, Dompet Digital Bisa Simpan Tiket hingga Kunci Mobil
-
Astronot Cina Sukses Gelar Barbeque Pertama dalam Sejarah di Luar Angkasa
-
Render Honor 500 Beredar: Mirip iPhone Air dan Pixel, Usung Baterai Jumbo
-
23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp2 Jutaan: Baterai Awet, Anti Air Cocok Buat Ojol