Suara.com - Kementerian Komunikasi dan Informatika pada 2023 menyiapkan program untuk menghadirkan sistem siaran televisi digital atau disebut Digital Broadcasting System (DBS) di 113 wilayah blank spot yang sebelumnya tidak dapat terjangkau oleh layanan siaran televisi analog.
"Di 113 wilayah ini kita sudah programkan nanti namanya Digital Broadcasting Sytem (DBS). TVRI sudah diprogramkan nanti akan ada (pembangunan infrastruktur) di 256 lokasi lagi," kata Direktur Penyiaran Kementerian Kominfo Geryantika Kurnia di Jakarta, Jumat (23/9/2022).
Adapun wilayah blank spot mengacu pada daerah-daerah yang sebelumnya hanya bisa mengakses siaran televisi melalui layanan parabola dan TV berlangganan.
Menurut Gery, kondisi itu tentunya mengharuskan masyarakat di wilayah blank spot merogoh kocek yang cukup dalam karena harus memiliki infrastruktur yang mahal.
Pemerintah Indonesia pun sebelumnya sudah membahas potensi kerjasama dengan pemerintah luar negeri seperti Perancis terkait pengadaan Digital Broadcasting System (DBS).
Hal itu dibicarakan dalam pertemuan Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G.Plate dan Menteri Perdagangan Luar Negeri Perancis Olivier Becht pada Rabu (21/9/2022).
Menkominfo menyebutkan bahwa teknologi DBS sudah disiapkan untuk bisa dikerjakan lewat kerjasama Perancis dan Indonesia serta sudah memasuki tahapan pembahasan teknis untuk akhirnya menuju ke persetujuan kontrak kerjasama.
Pemerintah Indonesia di tengah transformasi digital juga mengupayakan agar siaran digital secara nasional bisa terimplementasi dengan baik.
DBS merupakan salah satu cara Pemerintah untuk menghadirkan siaran televisi digital yang lebih merata bagi masyarakat di Indonesia.
Baca Juga: TV Analog Mati Serentak November 2022, STB Gratis Baru Dibagikan 35 Persen
Selain DBS, Kementerian Kominfo juga melakukan program Analog Switch Off (ASO) yang mengharuskan masyarakat beralih ke layanan siaran televisi digital dari siaran televisi analog.
Analog Switch Off hingga Jumat (23/9/2022) tercatat sudah terjadi di 18 wilayah siaran televisi, pada 5 Oktober disiapkan kawasan Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi) juga akan menyambut ASO.
Secara nasional, ASO akan berlangsung pada 2 November 2022 mengikuti regulasi yang telah disepakati oleh para seluruh pemangku kebijakan. [Antara]
Berita Terkait
-
Si Juki Ikut Ledek Kemkominfo yang 'Panik' Usai Akun Fufufafa Diduga Milik Gibran Viral
-
Pusat Data Nasional Lumpuh 56 Jam, Publik Pertanyakan Kualitas Pertahanan Siber Kominfo
-
Kemkominfo Harap Kebijakan Afirmatif Perkuat Ekosistem Game Lokal
-
Sepekan Kampanye, Kemkominfo Temukan 19 Isu Hoaks Pemilu 2024
-
Kominfo Kampanyekan Pemilu Damai 2024 untuk Genjot Partisipasi Pemilih
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Memori HP Penuh Gara-Gara WhatsApp? Ini Tips Bersihkan Sampah Media Tanpa Hapus Chat Penting
-
Telkomsel - Nuon Hadirkan IndiHome Gamer Full 1:1 Speed, Internet Rumah Khusus Gamer Mulai Rp290.000
-
Update WhatsApp Terbaru, Pengguna Harus Bayar Langganan Agar Bebas Iklan?
-
Memori HP Cepat Penuh? Ini Cara Setting WhatsApp agar Tidak Otomatis Simpan Foto dan Video
-
ITSEC Asia Gandeng Infinix Perkuat Keamanan Digital
-
5 Tablet Rp2 Jutaan yang Lancar Buat Edit Canva dan Capcut
-
Siap Masuk ke Indonesia, Skor AnTuTu iQOO 15R Tembus 3,5 Juta Poin
-
7 Aplikasi Anti Spam Terbaik untuk Lindungi HP Orang Tua dari Penipuan Telepon
-
6 Langkah Darurat Ini Jika Orang Tua Terlanjur Klik Link Penipuan di WhatsApp
-
61 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 27 Januari: Klaim Diamond, Token Jujutsu, dan Emote Cursed