Suara.com - Oppo Air Glass 2 resmi diperkenalkan di ajang Inno Day 2022. Ini adalah kacamata pintar berbasis augmented reality (AR) penerus Oppo Air Glass yang dirilis tahun lalu.
“Saat menghadapi tantangan di industri teknologi saat ini, kami percaya bahwa satu-satunya jalan ke depan adalah terus berinovasi dan mendobrak batasan baru," kata Wakil Presiden Senior dan Chief Product Officer Oppo dalam keterangannya, Kamis (15/12/2022).
Smart glasses ini memiliki bobot ringan 38 gram tapi diklaim hadir dengan desain kuat. Perangkat ini dilengkapi lensa resin SRG-diffractive waveguide pertama di dunia yang dikembangkan Oppo.
Lensa ini akan mendukung koreksi penglihatan dan penyesuaian lebih lanjut. Perusahaan juga mengklaim kalau itu membuatnya hampir tidak dapat dibedakan dari kacamata biasa.
Adapun fitur Oppo Air Glass 2 yakni bisa melakukan panggilan telepon, menerjemahkan secara real-time, menyediakan navigasi berbasis lokasi, mengubah suara menjadi teks untuk orang dengan gangguan pendengaran, dan memberikan lebih banyak pengalaman cerdas.
"Kacamata baru ini hadir untuk menunjukkan semua kemungkinan baru dalam interaksi antar manusia dan mesin," sambung Oppo.
Selain itu, teknologi lensanya bisa menampilkan kecerahan layar hingga 1.400 nits. Komponennya terdiri dari layar Micro LED berbasis silikon dengan piksel tunggal hanya 4 mikron.
Oppo Air Glass 2 turut dilengkapi prosesor Snapdragon 4100, baterai yang tahan hingga 10,5 jam, dan bisa diisi daya berbasis portabel. Fitur lainnya yakni pengingat cuaca, pengingat jadwal, hingga navigasi untuk berjalan kaki atau bersepeda.
Baca Juga: Oppo OHealth H1 Resmi Dikenalkan, Monitor Pemantau Kesehatan Keluarga
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
The Division 3 Dalam Pengembangan, Ubisoft Janjikan Game Shooter Luar Biasa
-
54 Kode Redeem FF Terbaru 13 Januari 2026, Ada Scar Megalodon Alpha dan Bundle Heartrocker
-
5 HP yang akan Rilis di 2026: dari Ekonomis hingga Flagship, Intip Bocorannya
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 Januari 2026, Klaim Hadiah Pemain Premier League Gratis
-
5 Pilihan HP RAM 4 GB Harga Rp900 Ribuan, Stabil untuk Multitasking Ringan
-
7 HP Baterai Jumbo 7000 mAh Dibawah Rp2 Juta, RAM Gede Anti Lelet Cocok untuk Ojol
-
7 Tablet Pakai Sim Card Dibawah Rp3 Jutaan untuk Pelajar, Harga Murah Spek Dewa
-
RedMagic 11 Air Debut Pekan Depan: HP Gaming Tipis RAM 24 GB dengan Baterai Jumbo
-
5 HP Memori 128 GB Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Multitasking Pelajar
-
WASPADA! 12 Aplikasi Ini Diduga Bisa Intip Chat WhatsApp Anda, Segera Cek dan Hapus dari HP