Suara.com - Google Doodle hari ini, Minggu (18/12/2022), menampilkan animasi soal perayaan Final Piala Dunia 2022 Qatar yang akan mempertandingkan Prancis vs Argentina nanti malam.
Berdasarkan pantauan Suara.com hari ini, situs Google.com menampilkan sebuah animasi karakter berbentuk sepatu.
Kemudian ada ornamen seperti bendera Argentina, Prancis, hingga bola di logo Google.
Ketika diklik, maka Google akan menampilkan hasil pencarian dari 'Piala Dunia Qatar 2022'.
Laman itu menampilkan jadwal pertandingan Final Argentina vs Prancis serta rangkuman skor sebelumnya, kumpulan berita, bagan pertandingan, pemain, statistik, hingga klasemen.
Menariknya lagi, Google Doodle menampilkan animasi soal Hari Nasional Qatar 2022 yang juga bertepatan dengan Final Piala Dunia.
"Doodle hari ini merayakan Hari Nasional Qatar. Pada hari ini di tahun 1878, Syekh Jassim bin Mohammed Al Thani menggantikan ayahnya, Syekh Muhammad Bin Thani, sebagai penguasa Qatar," dikutip dari laman Google Doodle.
Syekh Jassim sendiri dikenal sebagai pendiri Qatar karena berhasil mempersatukan suku-suku di wilayah tersebut untuk menciptakan negara hingga saat ini.
"Hari Nasional dirayakan pada tanggal 18 Desember untuk menghormati penyatuan negara hampir seabad sebelumnya," ucap Google.
Baca Juga: Daftar Pencarian Terpopuler Google Indonesia 2022: Ada Cepmek sampai Citayam Fashion Week
Kendati begitu, Google Doodle edisi Hari Nasional Qatar ini tidak ditunjukkan untuk pengguna yang ada di Indonesia.
Seperti diketahui, Argentina berhasil lolos ke Final Piala Dunia 2022 usai mengalahkan Kroasia dengan skor 3-0. Sedangkan Prancis sukses ke Final usai membantai tim kuda hitam Maroko 2-0.
Berikut link live streaming Argentina vs Prancis di Piala Dunia 2022:
Link nonton Argentina vs Prancis di aplikasi Vidio. Klik di sini
https://www.vidio.com/live/9430-world-cup-1?schedule_id=2339545
Link nonton Argentina vs Prancis di SCTV. Klik di sini
Berita Terkait
-
Cara Melacak HP yang Hilang dengan Google dan Gmail
-
Tiga Startup Indonesia Terpilih Masuk Program Google for Startups Accelerator
-
Cara Mematikan Google Assistant di Berbagai Perangkat
-
Google Maps dan Waze Berkolaburasi, Aplikasi Tetap Terpisah
-
iPhone 14 Masuk 10 Besar Kata Paling Banyak Dicari di Google pada 2022, Disalip Piala Dunia
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
Terkini
-
23 Kode Redeem FF Aktif 20 November 2025, Klaim Emote Flower of Love Sekarang!
-
Spesifikasi Xiaomi G34WQi 2026: Monitor Gaming Layar Lengkung 180 Hz Beresolusi Tinggi
-
19 Kode Redeem FC Mobile 20 November 2025: FootyVerse Hengkang, Hadiah Glorious Eras Datang
-
Spesifikasi Realme C85 5G: HP Murah Tangguh dengan Baterai 7.000 mAh
-
Komdigi Ancam Blokir Cloudflare, Dituduh Lindungi Situs Judol
-
5 Tablet yang Awet Dipakai Kerja Seharian, Harga Cuma Rp1 Jutaan
-
Prediksi Cuaca Hari Ini 20 November, BMKG: Waspada Hujan & Angin di Berbagai Wilayah Indonesia
-
Perdana, Bocoran vivo X Fold6 dan Jadwal Peluncurannya
-
Dari Kasir ke Dashboard: Semua Data Bisnis Kini Mengalir Otomatis dalam Satu Ekosistem Digital
-
30 Kode Redeem FF Terbaru 20 November 2025, Raih Emot dan Skin Groza Gratis