Suara.com - JBL memperkenalkan true wireless open-ear earbuds pertama mereka, JBL Soundgear Sense.
Menampilkan Teknologi OpenSound JBL dengan konduksi udara, earbuds terbaru ini mengubah pengalaman mendengarkan musik dan membuat standar terbaru untuk kualitas audio di produk ini.
JBL Soundgear Sense memperkenalkan sebuah terobosan pada teknologi audio dengan memberikan kualitas suara khas JBL kepada para pendengar, sambil tetap terhubung dengan lingkungan sekitar mereka.
Dengan driver 16.2 mm yang dirancang secara unik dan algoritma penyempurnaan bass, JBL Soundgear Sense membawa kualitas suara open-ear ke level selanjutnya.
Nikmati bass yang kuat dan vokal yang jernih dari playlist musik favorit, maupun saat menerima panggilan telepon.
Dengan fleksibilitas yang tak tertandingi, pengait telinga JBL Soundgear dapat diputar dan ukurannya dapat disesuaikan untuk personalisasi, demi kenyamanan sepanjang hari.
Didesain untuk menyempurnakan rutinitas harian, earbuds konduksi udara ini dapat diletakkan dengan nyaman di lekukan telinga tanpa menghalangi saluran telinga.
Earbuds ini juga menggunakan desain dan bentuk yang unik untuk mengurangi kebocoran suara dan melindungi privasi kamu.
JBL Soundgear Sense memastikan kenyamanan yang aman dan santai untuk pemakaian dalam waktu lama, sehingga ideal untuk aktivitas luar ruangan, di kantor, atau berjalan-jalan.
Baca Juga: Menilik Profesi Game Streamer dan Perangkat Pentingnya
Selain menghasilkan suara yang luar biasa, JBL Soundgear Sense menawarkan konektivitas multi-poin untuk koneksi tanpa batas dengan semua perangkat.
Memutuskan dan menyambungkan kembali menjadi lebih mudah. Dengan empat mikrofon yang terintegrasi, JBL Soundgear Sense memberikan kualitas telepon yang sangat baik, apapun dan dimanapun lingkungannya.
Menyatu dengan gaya hidup, dengan adanya rating IP54 menjamin ketahanan terhadap keringat, debu, dan curah hujan.
Tali leher yang dapat dilepas memberikan tingkat keamanan tambahan selama latihan yang berat.
“Fitur seperti Ambient Aware sangat terkenal di earbuds TWS sehingga kami ingin membawa ini ke level berikutnya, dan membuat sebuah desain terbuka yang memberikan koneksi ke dunia luar," kata Grace Koh, Vice President & General Manager of Consumer Audio, HARMAN Asia-Pacific.
Menurutnya, mengembangkan Soundgear Sense menjadi tantangan bagi kami untuk membuat kualitas audio JBL yang luar biasa menjadi earbuds konduksi udara.
Berita Terkait
-
Sennheiser CX 500BT Wireless Earbuds Diluncurkan di China, Segini Harganya
-
Earbud Anker Soundcore VR P10 TWS Gaming untuk Meta Quest 2 Diluncurkan, Ini Spesifikasinya
-
JBL Rilis Jajaran TWS Baru ke Indonesia
-
JBL PartyBox 710 Resmi Dirilis ke Indonesia, Speaker Portable Harga Rp 11,5 Juta
-
Survey: Karyawan Kerja di Bidang Ini Lebih Sering Menggunakan Headphone
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Cara Mengecek HP Disadap atau Tidak, Lakukan Pemeriksaan Ini
-
2026 Siap Ganti HP? Ini 5 HP Terbaru Harga Rp2 Jutaan, Layar AMOLED Baterai Jumbo
-
Xiaomi Rilis Redmi Soundbar Speaker 2 Pro 2026, Harga Lebih Terjangkau
-
5 Rekomendasi HP Oppo RAM 8 GB Terbaik 2026, Performa Gacor!
-
Oppo Reno 15 Pro Mini Debut: Bodi Mirip iPhone 17, Harga Lebih Murah
-
68 Kode Redeem FF Terbaru 9 Januari: Raih Bundle Nightmare dan Skin Heartrocker
-
Berapa Harga POCO M8 Pro 5G? HP Kelas Menengah Rasa Flagship, tapi Minus Fitur Ini!
-
7 Laptop Gaming di Bawah Rp10 Juta Paling Worth It, Nge-Game Berat Lancar Jaya
-
Huawei MatePad 12 X 2026 Resmi Hadir di Indonesia, Tablet Tipis Rasa PC dengan Desain Ringkas
-
Mantan Sutradara Assassin's Creed: Tim Kecil Bakal Jadi Masa Depan Game AAA