Suara.com - Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand IM3, diproyeksikan adanya lonjakan trafik data yang mencapai sekitar 11,5 persen selama momen liburan tahun baru dibandingkan rata-rata harian.
Lonjakan ini diperkirakan dipicu oleh meningkatnya penggunaan aplikasi berjejaring sosial seperti WhatsApp, Facebook, Youtube dan juga aplikasi gaming seperti Mobile Legends, Roblox,
PUBG dan aplikasi lainnya.
Pengembangan jaringan IM3 yang lebih baik juga telah diakui oleh OpenSignal, kemudian mengukuhkan IM3 sebagai pemenang kategori The Most Consistent Experience pada Juni 2023.
Ritesh Kumar Singh, Director and Chief Commercial Officer Indosat Ooredoo Hutchison, menyampaikan bahwa menjelang akhir tahun, permintaan akan kebutuhan konektivitas internet semakin besar.
Sehingga, dia menambahkan, perusahaan berkomitmen terus mengoptimalisasi jaringan guna memberikan pengalaman internetan yang cepat, semakin luas, dan stabil melalui layanan IM3 kepada seluruh pelanggan di Indonesia.
"Selain itu, melihat pencapaian saat ini dan mengamati tren serta potensi industri telekomunikasi pada 2024, kami percaya bahwa posisi kami saat ini adalah untuk merevolusi pengalaman digital masyarakat Indonesia," ujarnya.
Dalam menghadapi potensi lonjakan lalu lintas data menjelang libur Tahun Baru 2024, Indosat meningkatkan konektivitas jaringannya secara proaktif dengan melakukan optimisasi pada 434 lokasi prioritas dan peningkatan kapasitas di 527 titik.
Indosat juga telah menggelar uji coba jaringan di wilayah yang diprediksi akan mengalami peningkatan perjalanan selama liburan, seperti Trans Jawa, Trans Sumatera, Cikampek, Samarinda, dan Balikpapan.
Hasil uji coba ini memastikan kecepatan optimal jaringan Indosat di wilayah tersebut dengan mengaktifkan Command Center 24/7 yang berpusat di Indosat Ooredoo Hutchison Network Operation Center (INOC) dan Indosat Ooredoo Hutchison Service Operation (ISOC).
Baca Juga: Indosat Ooredoo Hutchison Sediakan 33 Persen Lebih Besar Kapasitas Jaringan Menghadapi Nataru
Command Center ini didukung oleh kecerdasan buatan (AI/ML) dan otomatisasi di Network Operation Center agar dapat memantau ketersediaan dan kualitas jaringan.
Sepanjang 2023, IM3 terus merayakan perkembangan jaringan di berbagai titik dan memberikan pengalaman luar biasa untuk seluruh pelanggan di seluruh Indonesia, khususnya generasi muda, melalui Konser Musik Collabonation Tour.
Acara ini telah menyapa ratusan ribu generasi muda mulai dari Madiun, Purwokerto, Palembang, Bantul, Pamekasan, Mataram, Kupang, Samarinda, Parepare, Sumbawa Besar, Bandar Lampung, hingga Brebes.
Memasuki 2024, IM3 melalui Collabonation berkomitmen untuk menjangkau lebih banyak kota, tidak hanya fokus pada kota-kota besar, guna mendukung generasi muda dalam bidang seni dan musik.
Berita Terkait
-
Sasar 10 Kota, IM3 Luncurkan Kampanye Rayakan Kemerdekaanmu dengan Freedom Internet Gandeng Empat Musisi Ternama
-
Tri Luncurkan Kampanye Jelajah Tri, Tambah Dua Kali Lipat Jumlah Site
-
Wajah Baru 32 Gerai IM3 Lebih Terdigitalisasi
-
Pelanggan IM3 Bebas Pilih Nomor Cantik, Caranya Mudah
-
Indosat Hadirkan Paket Haji, Pilihannya Lebih Fleksibel
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Oppo Reno 15 Diprediksi Usung Dimensity 8450 dan Sensor Samsung 200 MP
-
Untuk Pertama Kalinya, Seri Game Halo Siap Menuju PS5
-
Skor AnTuTu iQOO Z10R: HP Murah dengan Dimensity 7360 dan RAM 12 GB
-
Video Viral Mobil MBG Angkut Genteng, Klarifikasi Kepala Sekolah Jadi Sorotan
-
4 Perangkat Xiaomi Bakal Dapat Update OS 5 Kali, Ada Tablet dan HP Midrange
-
iPhone Air 'Versi Lebih Murah'? Harga Moto X70 Air Terungkap ke Publik
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 26 Oktober: Ada Bundle, Diamond, dan Skin Keren
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
-
Trailer Fallout 4 Anniversary Edition Beredar, Siap Hadir ke Switch 2
-
Mode Battle Royale Battlefield 6 Dirumorkan Rilis Gratis Minggu Depan