Suara.com - Samsung baru saja memperkenalkan perangkat baru dari keluarganya yaitu Samsung Galaxy S24 Series. Sebagai seri tertinggi, berikut 3 kelebihan kamera Samsung Galaxy S24 Ultra yang menggunakan sensor 200 MP.
Sama seperti keluarga Samsung Galaxy S23 yang rilis di tahun 2023 lalu, Samsung Galaxy S24 Ultra membawa spesifikasi paling ciamik dengan sejumlah keunggulan dan keistimewaan tersendiri.
Salah satu andalan Samsung Galaxy S24 Ultra ada pada kamera yang digunakan. Tidak main-main, Samsung membekali perangkat ini dengan sensor 200 MP yang ditemani sensor 50 MP periscope, 10 MP telephoto dan 12 MP ultrawide.
Sebagai bahan pertimbangan sebelum akhirnya memutuskan untuk membelinya, berikut ini 3 kelebihan kamera Samsung Galaxy S24 Ultra.
3 kelebihan kamera Samsung Galaxy S24 Ultra
1. Zoom 5x dengan sensor 50 MP
Dibandingkan dengan Samsung Galaxy S23 Ultra, Samsung Galaxy S24 Ultra justru menggunakan zoom 5x yang lebih kecil. Namun, kemampuannya ini dipadukan dengan sensor kamera yang lebih besar yaitu 50 MP.
Samsung memungkinkan pengguna untuk meningkatkan zoom pada Samsung Galaxy S24 Ultra menjadi zoom 10x. Kualitas zoom yang lebih baik lalu dijanjikan oleh Samsung di perangkat barunya ini.
2. Adanya ProVisual Engine dan ISP
Baca Juga: Produksi Samsung Galaxy A35 Dimulai, Muncul di Geekbench Pakai Exynos 1380
Khusus untuk Samsung Galaxy S24 Ultra ini, Samsung membekali perangkatnya tersebut dengan teknologi ProVisual Engine serta ISP yang berguna untuk mengurangi noise pada foto yang dihasilkan.
Dua teknologi ini mengandalkan AI untuk menghapus objek yang mengganggu. Selain itu, Samsung juga membawa teknologi Generative Edit untuk bisa memperbaiki foto yang tidak sempurna ketika diambil.
3. Mode slow motion yang lebih canggih dan nightography yang lebih stabil
Samsung Galaxy S24 Ultra juga hadir dengan slow motion yang bisa secara otomatis aktif meski pengambilan gambar tidak menggunakan mode tersebut. Hal ini berkat AI yang digunakan pada sektor kameranya.
Selain itu, kemampuan nightography Samsung Galaxy S24 Ultra juga mendapat peningkatan berkat imagi stabilization dan ISP Block untuk mengurangi noise.
Membawa sejumlah teknologi AI yang ciamik pada sektor kamera yang dibawanya, itu tadi 3 kelebihan kamera Samsung Galaxy S24 Ultra yang bisa menjadi pertimbangan untuk kamu sebelum membelinya.
Berita Terkait
-
Diduga Kantongi Rp4,5 M Setahun, Harga Koleksi Kamera Thariq Halilintar Cuma Sentuh Rp17 Juta
-
Adu Mahal Kamera Thariq Halilintar vs Alam Ganjar, Anak Ganjar Pranowo Kebanting
-
Pulang Umrah, Aaliyah Massaid Beri Hadiah Kamera untuk Thariq Halilintar? Ternyata Harganya Segini
-
Alasan Samsung Galaxy S24 Pakai Exynos 2400
-
Harga Samsung Galaxy S24 Naik Rp 2 Juta Lebih Mahal, Ini Alasannya
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
50 Kode Redeem FF Malam Ini 25 Januari 2026 Spesial Skin Jujutsu Kaisen
-
Redmi Note 15 Pro 5G vs Redmi Note 14 Pro 5G: Upgrade Baterai Jumbo, Apakah Lebih Worth It?
-
5 Rekomendasi Tablet Layar AMOLED untuk Game dengan Spek Dewa
-
Link Nonton Live Streaming Final M7 Mobile Legends: Alter Ego Tantang Aurora Gaming
-
31 Kode Redeem FC Mobile Malam Ini 25 Januari 2026, Ada Bocoran CR7 OVR 117
-
Redmi Note 15 5G vs Redmi Note 14 5G: Mana yang Paling Worth It di Harga Rp3 Jutaan?
-
Wi-Fi 8 Segera Tiba, MediaTek Filogic 8000 Janjikan Koneksi AI Lebih Stabil
-
Cara Klaim Kode Redeem TheoTown Terbaru untuk Dapat Berbagai Hadiah
-
Cara Cek FUP IndiHome Terbaru, Mudah Lewat Aplikasi dan SMS
-
Profil Aurora Gaming PH, Penantang Alter Ego di Grand Final M7 Mobile Legends