Suara.com - Pemerhati media sosial sekaligus Founder Drone Emprit Ismail Fahmi menganalisis pendapat warganet TikTok soal film dokumenter Dirty Vote. Film viral ini mengangkat soal fenomena pemilihan umum dan pemilihan presiden alias Pemilu 2024 dan Pilpres 2024 Indonesia.
Riset Drone Emprit memperlihatkan kalau film Dirty Vote justru mendapatkan banyak sentimen negatif dari warganet TikTok. Tercatat pendapat negatif dari film ini mencapai 9,3 juta komentar dengan persentase 52 persen.
Sebaliknya, komentar positif pengguna TikTok terkait film Dirty Vote berjumlah 7,3 juta dengan persentase 41 persen. 7 persen sisanya atau 1,2 juta komentar cenderung netral.
Salah satu akun TikTok yang paling viral membahas film Dirty Vote adalah dekade_08 yang merupakan pendukung Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Ia mempertanyakan kenapa film tersebut dirilis di masa tenang kampanye Pemilu 2024.
"Ya benar!!! Kenapa film dirty vote baru dirilis di masa tenang? Patut dicurigai untuk memprovokasi rakyat agar tidak percaya pemilu. Kita bukan anti demokrasi, kita ingin membangun demokrasi yang sehat. Masa tenang seharusnya dijadikan ajang introspeksi bukan?" tulis akun tersebut, dikutip dari laporan Drone Emprit, Selasa (13/2/2024).
Akun lain yang viral membahas Dirty Vote di TikTok adalah gsaroso.id yang merupakan pendukung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD. Ia hanya membagikan cuplikan video film tersebut dengan narasi bukti kecurangan Pemilu 2024.
"DIRTY VOTE Sebuah Desain Kecurangan Pemilu 2024 (02-18) #bocahepakganjar," tulis akun tersebut.
Ismail kemudian menyimpulkan kalau sentimen negatif film Dirty Vote di TikTok berasal dari para akun pendukung Prabowo-Gibran. Ia menyatakan kalau para pendukung opini menganggap film tersebut fitnah dan kampanye hitam alias black campaign.
"Sentimen negatif sebagian besar dari pendukung Prabowo-Gibran yang menganggap film ini fitnah, black campaign yang sengaja dikeluarkan pada hari tenang. Mereka mengajak sesama pendukung untuk tetap ”All in 02” dan tidak terpengaruh oleh film ini," tulis dia dalam akun X @ismailfahmi.
Baca Juga: Nge-tweet Dirty Vote, Marshel Widianto Dirujak: Disuruh Nonton Dea Onlyfans
Untuk sentimen positif, Ismail menilai kalau sentimen positif berasal dari akun TikTok pendukung Ganjar-Mahfud.
"Sentimen positif sebagian besar interaksinya dari video yang dibuat oleh akun pendukung Ganjar, meski 03 juga disebut dalam film ini. Mereka membuat highlight dari video di YouTube ke dalam video-video pendek di TikTok," bebernya.
Lebih lanjut Ismail menyimpulkan kalau para pendukung Prabowo-Gibran tidak terpengaruh dengan munculnya film Dirty Vote.
"Kalau dilihat dari komentar, sebagian besar pendukung 02 menyatakan film ini tidak berpengaruh pada pilihan mereka, dan tetap “All in 02”," jelas dia.
Berita Terkait
-
Nge-tweet Dirty Vote, Marshel Widianto Dirujak: Disuruh Nonton Dea Onlyfans
-
Prabowo Tampil di Podcast Dedy Corbuzier usai Pro Kontra Film Dirty Vote
-
Dirty Vote Makin Viral, Ini Komentar Pro Kontra dari Warganet
-
Bukan Golput? Pemeran Dirty Vote: Cari Cara Hindari Orang Buruk Berkuasa!
-
Dilaporkan ke Bawaslu, Cak Imin Tetep Cuit Dirty Vote, Netizen: Emang Agak Laen
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
34 Kode Redeem FF 16 November 2025: Klaim Emote Bucin & Skin FFWS Permanen untuk Survivor Sejati!
-
17 Kode Redeem FC Mobile sebelum Event FootyVerse Lenyap, Ada 20.000 Gems dan WInger Lincah OVR 112
-
10 Fakta Kereta Petani di China yang Disebut-sebut Menginspirasi Indonesia
-
50 Kode Redeem FF Terbaru 15 November 2025, Klaim Bundle dan Emote Eksklusif Gratis
-
Youth Economic Summit 2025 : Perkembangan Transformasi Media Manfaatkan Kecanggihan Teknologi
-
23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 15 November 2025, Gratis Icon 108+ dan Belasan Ribu Gems
-
Red Dead Redemption Hadir di Konsol Modern dan Mobile Mulai 2 Desember
-
7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
-
5 HP Memori Besar Paling Murah November 2025 di Bawah Rp 2 Jutaan, Performa Ngebut Anti Ngelag!
-
5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote