Suara.com - Sikap Prabowo Subianto ketika berhadapan dengan awak media usai menghadiri rapat di Komisi I DPR RI menjadi sorotan di media sosial. Pasalnya, Presiden terpilih tersebut hanya tersenyum dan memilih untuk bungkam ketika ditanya terkait Gibran Rakabuming, alih-alih menjawab pertanyaan para wartawan.
Namun, tak sedikit warganet yang salah fokus dengan pertanyaan yang dilontarkan awak media. Dalam video yang dibagikan oleh akun X @BosPurwa pada 26 September 2024, terlihat sejumlah wartawan yang langsung mengerubungi Prabowo Subianto usai rapat selesai dilaksanakan.
Cuplikan video milik Suara.com tersebut memperlihatkan Prabowo Subianto mengenakan jas formal dan peci. Ia terlihat dikawal oleh Mayor Teddy sembari tersenyum ke arah awak media.
Salah satu pertanyaan yang menuai atensi publik adalah ketika salah satu wartawan mempertanyakan keberadaan Gibran Rakabuming kepada Prabowo Subianto. Pasalnya, semenjak mencuatnya isu kepemilikan akun Kaskus Fufufafa, Gibran Rakabuming seolah menghilang.
"Pak, pak, Mas Gibran kemana pak? Kok nggak kelihatan bareng bapak, pak?" tanya salah satu wartawan.
Tak hanya itu, awak media tersebut juga menanyakan keputusan Prabowo untuk melibatkan Gibran dalam pembentukan kabinet.
"Pak, membahas kabinet diajak nggak Mas Gibran, pak?" tanyanya lagi.
Selain dua pertanyaan yang berhubungan dengan Gibran Rakabuming, beberapa awak media lainnya juga terdengar bertanya perihal pertemuan Prabowo Subianto dengan Megawati Soekarnoputri.
"Pak, pertemuan dengan Bu Mega gimana, pak?" tanya wartawan lainnya.
Baca Juga: Dibalik Rompi Putra Mulyono Kaesang, Terungkap Ciri Khas Keluarga Jokowi Hadapi Kritikan
Melihat Prabowo Subianto memilih untuk diam, alhasil sejumlah warganet berasumsi jika Menteri Pertahanan tersebut sudah mengetahui mengenai isu akun Fufufafa.
"Let's see, hari-hari ke depan @prabowo akan disibukan dengan pertanyaan fufufafa," cuit pemilik akun.
Unggahan yang telah dilihat sebanyak lebih dari 1 juta penayangan itu pun menuai beragam komentar dari pengguna X lainnya.
"Wajarlah beliau diem, belum berkuasa soalnya. Sampai detik ini kan presidennya masih bapaknya si fufufafa. Tapi nggak tau ya apa setelah 20 Oktober beliau masih diem aja apa nggak wkwkw," komentar @irs****
"Aduh kocak banget ngeliatnya, mukanya kayak pasrah banget. Apa jangan-jangan kepikiran fufufafa," tambah @hoo*****
"Nahan geram kayaknya itu. Sabar bos, bentar lagi pelantikan. Udah pelantikan tendang jauh-jauh fufufafa," timpal @b4n****
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Render Honor 500 Beredar: Mirip iPhone Air dan Pixel, Usung Baterai Jumbo
-
23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp2 Jutaan: Baterai Awet, Anti Air Cocok Buat Ojol
-
23 Kode Redeem FF Terbaru 6 November 2025: Dapatkan M1887 Incubator & Cobra Rage Sekarang!
-
Rilis 2026, Marvel Janjikan Game Wolverine Bakal Spektakuler
-
Wacana Sertifikasi Influencer, Begini Kata YouTube
-
Jadwal Rilis dan Spesifikasi PC Call of Duty: Black Ops 7 Resmi Diumumkan
-
Pesaing iPhone Air, Huawei Mate 70 Air Diluncurkan, Baterai 6.500 mAh dan Layar 7 Inci
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 HP Kamera Terbaik Rp3 Jutaan, Cocok untuk Modal Awal Jadi Kreator Konten