Suara.com - Gelar doktor yang didapat Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia akhirnya ditangguhkan oleh Universitas Indonesia (UI) setelah menuai kritik dari publik.
Terkait penangguhan tersebut, UI pun menyampaikan permintaan maaf secara tertulis melalui Ketua Majelis Wali Amanat Yahya Cholil Staquf lewat surat edaran Nota Dinas UI Nomor: ND-539/UN2.MWA/OTL.01.03/2024.
Kabar penangguhan gelar doktor Bahlil Lahadalia pun menuai atensi dari warganet di media sosial, khususnya X. Tak hanya memberikan pujian kepada UI karena dinilai mampu mengambil sikap tegas, sejumlah warganet pun menyinggung Raffi Ahmad.
Sebagaimana yang diketahui, suami Nagita Slavina tersebut sebelumnya mendapatkan gelar kehormatan Doktor Honoris Causa (Dr. HC) dari Universal Institute of Professonal Management (UIPM). Setelah ditelusuri oleh warganet, rupanya kampus yang memberikan gelar tersebut tidak memiliki bangunan.
Tak hanya itu, gelar yang diberikan UIPM kepada Raffi Ahmad juga tidak diakui oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikudristek).
Oleh karena itu, warganet menyandingkan penangguhan gelar doktor milik Bahlil Lahadalia dengan Raffi Ahmad, dengan harapan bahwa gelar tersebut pun dicabut. Hal ini dicuitkan oleh akun X @maz****_*** pada 13 November 2024.
"Gelar doktoral Bahlil ditangguhkan UI bahkan UI-nya minta maaf sama masyarakat. Aneh kalau yang punya gelar abal-abal masih ngotot dipake di tiap acara formal wkwk," cuit pemilik akun tersebut.
Meski tak menyebutkan nama Raffi Ahmad, namun telah menjadi rahasia umum bahwa gelar Doktor Honoris Causa milik artis tersebut dibacakan saat ia dilantik sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni pada Selasa (22/10/2024).
Cuitan yang disukai sebanyak lebih dari 12.000 kali oleh sesama pengguna X itu pun menuai beragam komentar.
Baca Juga: Gelar Doktornya Ditangguhkan UI, Begini Respons Bahlil
"Kalau UI(PM) nggak mengikuti langkah UI kah untuk menangguhkan Honoris Causa Raffi Ahmad?" komentar @win****_********
"Sekelas UI masih masuk akal buat bersikap gini, tapi kalau yang onoh dari universitas kagak jelas, jangan harap dah bakal sama kayak gini," tambah @bun********
"To be fair, yang minta maaf kan UI bukan Bahlil. Raffi and Bahlil are still two peas in the same pod lah," sahut @lin**********
"Si Bahlil kenapa nggak ngikut Raffi Ahmad aja nggak sih, gelar dapet, netizen juga nggak meradang, paling julidin kampusnya tapi akan memakluminya," timpal @fir********
"Raffi Ahmad kok nggak malu ya wkwkw," cuit @mus**********
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Samsung Galaxy A57 5G Lolos Sertifikasi: Pakai Chip Anyar Exynos dan RAM 12 GB
-
Snapdragon 8 Elite Gen 6 Pro Diprediksi Bawa Performa Kencang, Clock Speed 5,5 GHz
-
Fantastis, Segini Hadiah Aurora PH usai Juara M7 World Championship 2026
-
58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 26 Januari: Raih Skin Gojo, Banner Jujutsu, dan Diamond
-
Turki Jadi Tuan Rumah MLBB M8 World Championship, Wild Card di Thailand
-
Film Super Mario Galaxy Rilis Lebih Cepat, Trailer Baru Ungkap Kehadiran Yoshi
-
Profil Aurora Light: 'Bro Cahyo' Menyala, Eks Pemain MPL ID Jadi Finals MVP M7 Mobile Legends
-
iQOO 15 Ultra Resmi Meluncur 4 Februari, Bawa Performa Gahar Kelas Monster
-
Harga Diprediksi Lebih Miring, Oppo Find X9s Bakal Bawa Dua Sensor 200 MP
-
Waspada Penjahat Siber Menyebar File Berbahaya Menyamar Sebagai E-Book PDF