Suara.com - Timnas Indonesia mengalami kekalahan pahit ketika menjamu Jepang dalam pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada Jumat (15/11/2024) lalu. Menanggapi hal ini, netizen di laman X mengungkap penyebab kekalahan timnas.
Dalam pertandingan tersebut, timnas Jepang berhasil meraih poin kemenangan 4-0 atas Indonesia. Kekalahan ini membuat netizen memberi reaksi beragam di media sosial.
Netizen dengan akun @JPFBASE menyebut bahwa kebiasaan orang Indonesia yang membuat menu makanan Jepang dengan varian unik menjadi penyebab kekalahan timnas Indonesia.
"Pantes kemarin dibantai 4-0" tulis akun @JPFBASE dalam cuitannya.
Terlihat di cuitannya ini, nampak salah satu restoran di Bandung, Jawa Barat yang menyajikan varian menu makanan sushi seblak dan nasi kuning. Hal ini memadukan makanan khas Jepang dan Indonesia.
Kebiasaan menu unik yang memadukan makanan Jepang dan Indonesia ini disebut netizen sebagai penyebab kekalahan timnas Indonesia. Cuitan ini kemudian menjadi viral hingga menuai berbagai komentar di laman X.
"Kalau orang Jepang lihat ini sebelum pertandingan, kayanya pertandingan semalam bakalan dibantai 8-0" balas netizen.
"Kita memang layak dibantai" komentar akun lainnya.
"Boleh dendam, tapi jangan gini lah. Kalian mau nanti rendang disajiinnya pakai daging mentah?" ungkap netizen.
Baca Juga: Kevin Diks Absen Lawan Arab Saudi, Mees Hilgers Comeback?
"Pantes ngamok" tulis akun lainnya membalas.
Timnas Indonesia mengalami kekalahan pahit atas Jepang dengan skor 4-0 dalam laga yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta beberapa waktu lalu. Kekalahan ini menuai berbagai reaksi di media sosial dalam waktu singkat.
Berita Terkait
-
Kabar Baik! Mees Hilgers Kembali Latihan H-2 Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Kabar Buruk! Kevin Diks Absen di Latihan Timnas Indonesia, Cedera Makin Parah?
-
Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
-
3 Fakta Jelang Duel Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Elang Hijau Punya Rekor Ngeri!
-
Siapa Joey van Casand? Pemain Keturunan Jebolan PSV Eindhoven, Eligible Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Wi-Fi 8 Segera Tiba, MediaTek Filogic 8000 Janjikan Koneksi AI Lebih Stabil
-
Cara Klaim Kode Redeem TheoTown Terbaru untuk Dapat Berbagai Hadiah
-
Cara Cek FUP IndiHome Terbaru, Mudah Lewat Aplikasi dan SMS
-
Profil Aurora Gaming PH, Penantang Alter Ego di Grand Final M7 Mobile Legends
-
5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Rp2 Jutaan yang Tampak Mewah
-
10 Link Twibbon Hari Gizi Nasional 2026 Berbagai Model dan Cara Menggunakannya
-
5 Tablet Dual OS Termurah untuk Pekerja, Produktivitas dan Hiburan Lancar Jaya
-
6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
-
Jadwal Grand Final M7 AE vs RORA, Siapa yang Angkat Piala? Ini Prediksi Alter Ego vs Aurora PH
-
Cara Menghapus Halaman Kosong di Microsoft Word dengan Cepat dan Mudah