Suara.com - Berikut adalah deretan fitur baru ColorOS 15 yang telah secara resmi diperkenalkan bersamaan dengan peluncuran OPPO Find X8 yang terdiri dari Find X8 dan Find X8 Pro.
Sebagai OS baru, ColorOS 15 menghadirkan berbagai macam peningkatan kinerja yang akan semakin menunjang kebutuhan pengguna dalam hal ponsel pintar.
Namun pada November 2024 ini, belum semua HP flagship Oppo kebagian ColorOS 15. Oppo mengatakan ColorOS 15 tersedia langsung pada seri Find X8 baru yang meliputi Find X8 dan Find X8 Pro.
Sebelum Anda tahu jadwal peluncuran ColorOS 15 di berbagai ponsel Oppo, terlebih dahulu cek berbagai fitur menarik yang ditawarkan ColorOS 15 ini.
Fitur ColorOS 15
1. Peningkatan AI fotografi
- AI Clarity Enhancer: Membuat foto beresolusi rendah lebih jelas dan tajam.
- AI Unblur: Menghilangkan keburaman pada gambar untuk kualitas yang lebih baik.
- AI Eraser: Menghapus objek yang tidak diinginkan dari foto dengan mudah.
- AI Perfect Shot: Memperbaiki mata tertutup dan meningkatkan detail wajah.
- AI Studio: Menambahkan efek artistik dan tekstur pada foto.
2. Peningkatan AI untuk olah data
- AI Docs: Merangkum dokumen dan menerjemahkan konten dengan cepat.
- Ringkasan Rekaman AI: Menyalin dan meringkas rekaman suara.
- AI Toolbox: Menawarkan alat seperti AI Writer, AI Reply, dan AI Notes.
- Lingkari untuk Mencari dengan Google: Mengaktifkan pencarian instan di layar mana saja.
3. Peningkatan Performa dan Pengalaman Bermain Game
- Trinity Engine: Meningkatkan efisiensi CPU dan meningkatkan masa pakai baterai.
- Luminous Rendering Engine: Menghasilkan animasi yang lebih nyata dan pengoperasian yang lebih lancar.
- Teknologi HyperBoost : Mempertahankan frame rate yang stabil selama sesi permainan.
4. Peningkatan Audio
Baca Juga: Spesifikasi Kamera Oppo Find X8 Ultra Bocor, Gunakan Lensa Periskop Ganda
- Holo Audio: Menyediakan suara berkualitas sinematik dengan berbagai aliran.
5. Keamanan dan Kustomisasi
- Clear Voice: Melindungi privasi panggilan di lingkungan yang bising.
- Pikselasi Otomatis: Secara otomatis mengaburkan data sensitif dalam tangkapan layar.
- Perlindungan Pencurian: Melindungi perangkat dari akses tidak sah.
- Kotak Penyimpanan: Menyimpan data penting dengan aman.
6. Kustomisasi Visual
- Flux Themes: Tambahkan wallpaper, tata letak, dan tema yang unik.
- Efek Dinamis: Menyediakan animasi halus untuk tugas sehari-hari.
- Aqua Dynamics: Menyoroti informasi utama untuk memudahkan fokus.
- One Take Animation: Menghasilkan animasi yang realistis dan halus.
Jadwal ponsel Oppo yang kebagian ColorOS 15
- November 2024: OPPO Find N3, OPPO Find N3 Flip, OPPO Reno 11 Pro 5G
- Desember 2024: OPPO Reno 12 Pro 5G, OPPO Reno 12 5G, OPPO Reno 12 FS 5G, OPPO Reno 11 5G, OPPO Reno 11 F 5G, OPPO K12x 5G, OPPO F25 Pro 5G, OPPO F27 5G, OPPO Pad 3 Pro, OPPO Pad 2
- Kuartal 1 tahun 2025: OPPO Find N2 Flip, OPPO Find X5 Pro, OPPO Find X5, OPPO Reno 10 Pro+ 5G, OPPO Reno 10 Pro 5G, OPPO Reno 11 A, OPPO F27 Pro+ 5G
- Kuartal 2 tahun 2025: OPPO Reno 12 FS, OPPO Reno 12 F, OPPO Reno 11 FS, OPPO Reno 8 T, OPPO Reno 8 T 5G, OPPO F23 5G
Itulah deretan fitur di ColorOS 15 lengkap dengan jadwal rilisnya ColorOS 15 di berbagai ponsel Oppo.
Kontributor : Damai Lestari
Berita Terkait
-
Spesifikasi Kamera Oppo Find X8 Ultra Bocor, Gunakan Lensa Periskop Ganda
-
Perbandingan Xiaomi 15 Pro vs Oppo Find X8 Pro: Duel Flagship, Mana Lebih Baik?
-
Perbandingan Spesifikasi OPPO Find X8 Pro vs Samsung Galaxy S24 Ultra, Duel HP Flagship Kasta Atas
-
Oppo Find X8 vs Find X8 Pro: Perbandingan Spesifikasi dan Harga, Mana yang Lebih Worth It?
-
Pilih OPPO Find X8 Pro atau OPPO Find X8? Bukan Sembarangan HP Flagship
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Terpopuler: 5 HP Layar Lengkung Murah 2026, Alter Ego Tembus Top 4 M7 Mobile Legends
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 24 Januari 2026, Banjir Item Jujutsu Kaisen Gratis
-
Adu Chipset Dimensity 8450 vs Snapdragon 8 Gen 3: 'Jantungnya' HP Flagship, Mana Paling Gacor?
-
Oppo Reno 15 vs iPhone 15: Duel HP Kelas Menengah Premium, Siapa Juaranya?
-
30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 24 Januari 2026, Hadiah TOTY Siap Diklaim Gratis
-
Jangan Buru-buru Ganti Baterai! Ternyata Ini 5 Alasan Utama HP Sering Mati Mendadak
-
5 Tablet dengan Stylus Pen di Bawah Rp2 Juta untuk Anak Menggambar: Layar Nyaman Spek Mumpuni
-
7 HP Murah di Bawah Rp1 Juta Terbaik: Spek Tinggi dengan Baterai Badak
-
Grab Boyong UMKM Medan ke Panggung World Economic Forum 2026
-
Bocoran Harga Vivo V70 Series, Siap Masuk ke India dan Indonesia