Suara.com - Gus Miftah kembali tampil di atas panggung usai sempat viral beberapa waktu lalu. Pimpinan Pondok Pesantren Ora Aji ini sempat membahas terkait ketakutannya 'dijebak' ketika ceramah.
Mendengar pernyataan 'dijebak', netizen lantas ramai memberikan beragam nyinyiran dan sindiran. Sebagai pengingat, Gus Miftah viral karen ia dianggap menghina serta merendahkan penjual es teh bernama Sunhaji.
Kata 'gobl*k' yang keluar dari mulut Gus Miftah juga dinilai sangat tidak pantas. "Es tehmu sih akeh (masih banyak) enggak? Ya sana jual gob*ok. Jual dulu, nanti kalau belum laku ya udah, takdir," kata Gus Miftah kepada penjual es teh.
Gus Miftah akhirnya meminta maaf serta mengundurkan diri sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan. Setelah vakum cukup lama, pria bernama Miftah Maulana Habiburrohman tersebut menggelar acara Mujahadah yang dihadiri oleh vokalis Charly van Houten dan mantan Sekjen PBNU, Ahmad Helmy Faishal Zaini.
Beberapa momen dalam acara pengajian itu viral di media sosial. Gus Miftah sempat memborong bakso serta dagangan milik beberapa penjual di sekitar acara pengajian.
"Kowe bakul opo? Bakso? Baksomu nengdi? Yo wes baksomu tak tuku kabeh (Kamu dagang apa? Bakso? Baksomu di mana? Ya sudah, baksomu aku beli semua)," kata Gus Miftah.
Pria kelahiran Lampung itu juga mengaku trauma dengan penjual es teh serta merasa takut dijebak.
"Sek nyeluk bakul es teh sopo? Trauma aku! Wo kowe ki ngenteni to? Lah, aku dijebak meneh (Yang memanggil penjual es teh siapa? Trauma aku! Oalah, kamu nungguin to? Lah, aku nanti dijebak lagi)," ucap Gus Miftah. Pernyataan Gus Miftah menuai beragam komentar dari netizen.
"Dijebak lagi? Emang dulu dijebak? Jadi kasus mulutmu harimaumu mikirnya dijebak? Nj*r," tulis @ir**n.r*md.
Baca Juga: Muncul Lagi di Publik, Gus Miftah Pilih Doakan Penghujat Dirinya daripada Membalas
"Apaan sih, nggak lucu. Garing," nyinyir @ce**ll**ilona23.
"Yang namanya dijebak itu satu atau dua kali. Lah ini tiap ceramah ngomong kasar, melecehkan dan nggak berbobot melulu," komentar @j**ayu**m.
"Manusia kalau nggak sadar diri yang kayak begini jadinya," pendapat @v**cb*n.
Berita Terkait
-
Heboh Siswa SD di Medan Belajar di Lantai Gegara Tunggak SPP
-
Bus Maut di Kota Batu Terekam Kamera HP, Bunyikan Klakson Panjang
-
Viral Cak Imin Bagikan Makan Bergizi Gratis, Netizen: Dia Lupa Pernah Menolak
-
Kontroversi Mereda, Gus Miftah Justru Menangis Mendoakan Para Penghujat: Ampuni Kekhilafan Mereka...
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
5 HP Lipat Termurah 2026 dengan Desain Futuristik dan Spek Dewa
-
50 Kode Redeem FF Malam Ini 25 Januari 2026 Spesial Skin Jujutsu Kaisen
-
Redmi Note 15 Pro 5G vs Redmi Note 14 Pro 5G: Upgrade Baterai Jumbo, Apakah Lebih Worth It?
-
5 Rekomendasi Tablet Layar AMOLED untuk Game dengan Spek Dewa
-
Link Nonton Live Streaming Final M7 Mobile Legends: Alter Ego Tantang Aurora Gaming
-
31 Kode Redeem FC Mobile Malam Ini 25 Januari 2026, Ada Bocoran CR7 OVR 117
-
Redmi Note 15 5G vs Redmi Note 14 5G: Mana yang Paling Worth It di Harga Rp3 Jutaan?
-
Wi-Fi 8 Segera Tiba, MediaTek Filogic 8000 Janjikan Koneksi AI Lebih Stabil
-
Cara Klaim Kode Redeem TheoTown Terbaru untuk Dapat Berbagai Hadiah
-
Cara Cek FUP IndiHome Terbaru, Mudah Lewat Aplikasi dan SMS