Suara.com - Infinix sedang menyiapkan tablet dan HP gaming dengan fitur menarik di kelasnya. Kabar ini terungkap usai tablet gaming misterius Infinix terdaftar pada laman layanan resmi perusahaan.
Perangkat bernama Infinix XPad GT tercantum di situs web Carlcare Service. Akun leaker Raihan Han (@raihanhan121) mengunggah tangkapan layar mengenai tablet gaming dengan nomor model X1301.
Nomor model yang mengarah ke Infinix XPad terbaru itu membawa RAM 8 GB dan memori lega 256 GB. Sebagai pengingat, perusahaan merilis tablet pertama mereka, Infinix XPad pada Agustus 2024.
Kurang dari satu tahun, Infinix langsung mempersiapkan tablet dengan nuansa gaming. Penamaan 'GT' memancing spekulasi kuat adanya DNA gaming berspesifikasi gahar.
Sayang, identitas chipset masih belum terungkap ke publik. Melalui laporan terpisah, perusahaan juga menyiapkan Infinix GT 30 Pro dan Infinix Note 50x.
GT 30 Pro diyakini menyasar segmen midrange premium sementara Note 50x merupakan HP gaming murah. Mengutip Gadget360, Infinix siap menggemparkan pasar ponsel pintar India dengan peluncuran Note 50x 5G pada 27 Maret 2025.
Perangkat ini diposisikan sebagai ponsel gaming terjangkau yang menawarkan performa tinggi. Poster resmi dari perusahaan mengonfirmasi bahwa Note 50x 5G akan ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 7300 Ultimate.
Perangkat dikatakan memberikan pengalaman gaming mulus dengan dukungan 90 fps. Ponsel ini juga bakal dilengkapi dengan RAM LPDDR5X 12 GB dan penyimpanan internal UFS 4.0 256 GB.
Itu memastikan kecepatan dan kapasitas yang cukup untuk kebutuhan gaming dan multitasking. Infinix membanderol Note 50x 5G dengan harga di bawah 12 ribu rupee atau sekitar Rp 2,3 juta, menjadikannya pilihan menarik bagi para gamer dengan anggaran terbatas.
Baca Juga: Tablet Gaming dan HP Flagship Redmi Siap Debut, Usung Chipset Anyar
Desain modul kamera segi delapan yang khas tetap dipertahankan, namun dengan ukuran lebih ringkas.
Bocoran HP Gaming Infinix GT 30 Pro
Infinix GT 30 Pro, yang akan segera dipasarkan, menawarkan layar AMOLED datar 6,78 inci dengan resolusi 1,5K (1224 x 2720 piksel). Ini diklaim memberikan tampilan yang tajam dan imersif.
Performa ponsel didukung oleh chipset MediaTek Dimensity 8350 Ultimate. Chipset kencang tersebut dipadukan dengan baterai 5.500 mAh dan pengisian daya cepat 67 W.
Untuk penyimpanan, Infinix GT 30 Pro menyediakan beberapa opsi, termasuk RAM 8 GB dengan memori internal 256 GB, RAM 12 GB dengan memori internal 256 GB, atau RAM 12 GB dengan memori internal 512 GB, semuanya menggunakan teknologi LPDDR5x dan UFS 4.0.
Di sektor fotografi, HP gaming dilengkapi dengan kamera depan 13 MP dan kamera belakang mengesankan. Itu dikabarkan menggunakan sensor utama 108 MP yang dipadukan dengan sensor ultrawide 8 MP.
Berita Terkait
-
Xiaomi Indonesia Rilis Redmi Pad SE 8.7, Tablet Murah Ukuran Mini Cocok untuk Pelajar
-
Bocor Harga dan Spesifikasi Utama Infinix Note 50x 5G
-
Infinix Note 40 Turun Harga! Jadi Lebih Murah untuk Hadiah Lebaran
-
Perbandingan Spesifikasi Infinix Note 50 Pro 4G vs Infinix Note 50 4G, Battle HP Murah Berkualitas
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Terpopuler: 5 HP Layar Lengkung Murah 2026, Alter Ego Tembus Top 4 M7 Mobile Legends
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 24 Januari 2026, Banjir Item Jujutsu Kaisen Gratis
-
Adu Chipset Dimensity 8450 vs Snapdragon 8 Gen 3: 'Jantungnya' HP Flagship, Mana Paling Gacor?
-
Oppo Reno 15 vs iPhone 15: Duel HP Kelas Menengah Premium, Siapa Juaranya?
-
30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 24 Januari 2026, Hadiah TOTY Siap Diklaim Gratis
-
Jangan Buru-buru Ganti Baterai! Ternyata Ini 5 Alasan Utama HP Sering Mati Mendadak
-
5 Tablet dengan Stylus Pen di Bawah Rp2 Juta untuk Anak Menggambar: Layar Nyaman Spek Mumpuni
-
7 HP Murah di Bawah Rp1 Juta Terbaik: Spek Tinggi dengan Baterai Badak
-
Grab Boyong UMKM Medan ke Panggung World Economic Forum 2026
-
Bocoran Harga Vivo V70 Series, Siap Masuk ke India dan Indonesia