Suara.com - POCO X7 Pro resmi meluncur ke pasar global pada Januari sementara iQOO Neo 10R menyusul pada Maret 2025. Berikut terdapat adu performa dan skor AnTuTu iQOO Neo 10R vs POCO X7 Pro.
Sebagai informasi, iQOO Neo 10R dan POCO X7 Pro sama-sama membawa spek gahar serta masuk kategori HP gaming di kelas menengah.
POCO X7 Pro sendiri merupakan rebrand dari Redmi Turbo 4 yang debut terlebih dahulu di China. Soal jeroan, iQOO Neo 10R mengandalkan Snapdragon 8s Gen 3 dengan RAM hingga 12 GB.
Perusahaan mengklaim bila iQOO Neo 10R merupakan smartphone dengan fitur terbaik dan performa kencang di kelasnya. "Terkencang di kelasnya. Prosesor terkuat, mencetak skor AnTuTu lebih dari 1,7 juta poin," bunyi keterangan dari poster resmi iQOO.
Sayang, pengujian oleh beberapa pengulas justru menemukan bahwa skor AnTuTu-nya belum menembus 1,5 juta poin. POCO X7 Pro 5G sendiri memakai chipset Mediatek Dimensity 8400 Ultra dengan opsi RAM 8 GB dan 12 GB.
Perusahaan menyediakan opsi penyimpanan 256 GB serta 512 GB. Dikutip dari MySmartPrice, iQOO Neo 10R nampak stabil saat memainkan game populer Genshin Impact.
Uji game selama lebih dari 45 menit pada pengaturan sedang yang direkomendasikan terlihat tak mengalami lag atau masalah panas berlebih.
Bahkan pengaturan tertinggi pada 60 FPS, perangkat masih sanggup serta suhunya masih nyaman dalam genggaman. Ruang pendingin uap tampaknya berfungsi menjaga ponsel tetap dingin.
POCO X7 Pro juga mampu menjalankan pengaturan Highest serta menampilkan pengalaman yang baik pada 60 FPS. Melalui pengujian benchmark, skor AnTuTu iQOO Neo 10R adalah sebesar 1.412.165 poin.
Baca Juga: Poco F7 Pro Resmi Meluncur Global: Bawa Snapdragon 8 Gen 3, Kembaran Redmi K80
Skor AnTuTu POCO X7 Pro sedikit lebih tinggi yaitu sebesar 1.568.431 poin. Harga POCO X7 Pro (12GB/512GB) pada masa peluncuran awal adalah sebesar Rp 5 juta.
HP midrange iQOO dibanderol dengan harga sedikit lebih mahal. Harga iQOO Neo 10R varian memori terendah (8GB/128GB) dibanderol sebesar 26.999 rupee atau Rp 5,1 juta. Model memori tertinggi (12GB/256GB) ditawarkan dengan harga 30.999 rupee atau Rp 5,8 juta.
Spesifikasi POCO X7 Pro
Selain chipset gahar, POCO X7 Pro juga menawarkan hardware mumpuni untuk fotografi mobile. Ponsel membawa kamera ganda berkonfigurasi 50 MP (Sony IMX882, OIS) + 8 MP (Ultrawide, SmartSens SC820).
Punch-hole pada bagian depan digunakan sebagai tempat kamera selfie 20 MP (OmniVision OV20B). Sensor primernya bekerja sangat baik pada foto luar ruangan. Hasil sensor primer juga minim noise.
Kinerja tinggi ini didukung oleh memori RAM LPDDR5X dan penyimpanan internal UFS 4.0 yang cepat. Untuk menjaga suhu perangkat tetap optimal saat digunakan, POCO X7 Pro dilengkapi dengan sistem pendingin yang disebut "Ultra-Thin 3D IceLoop System".
Berita Terkait
-
Harga Jauh Lebih Murah, Performa Infinix Note 50x 5G Ungguli Redmi Note 14 5G
-
Adu Skor AnTuTu Redmi Note 14 Pro Plus vs Infinix Note 50 Pro Plus, Kingfinix Menang!
-
Oppo Siapkan HP Midrange dengan Snapdragon 8s Gen 4, Saingi iQOO Z dan Redmi Turbo
-
Harga iQOO Z10 Series Terkuak, HP Midrange Terjangkau Ini Debut 11 April
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Profil Aurora Gaming PH, Penantang Alter Ego di Grand Final M7 Mobile Legends
-
5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Rp2 Jutaan yang Tampak Mewah
-
10 Link Twibbon Hari Gizi Nasional 2026 Berbagai Model dan Cara Menggunakannya
-
5 Tablet Dual OS Termurah untuk Pekerja, Produktivitas dan Hiburan Lancar Jaya
-
6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
-
Jadwal Grand Final M7 AE vs RORA, Siapa yang Angkat Piala? Ini Prediksi Alter Ego vs Aurora PH
-
Cara Menghapus Halaman Kosong di Microsoft Word dengan Cepat dan Mudah
-
57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
-
21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 25 Januari: Klaim Voucher Draft Gratis dan Bocoran CR7 Messi 117
-
Hasil AE vs SRG M7 Mobile Legends, Alter Ego Comeback Amankan Tiket Grand Final