-
Garmin Indonesia menggelar Draw Your Instinct 2.0 sebagai puncak kompetisi desain watch face untuk smartwatch Instinct 3.
-
Kompetisi ini menjadi wadah kreativitas anak muda menggabungkan seni, teknologi, dan semangat petualangan.
-
Tema “Energy” paling diminati, dengan penilaian fokus pada orisinalitas, relevansi, dan kesesuaian karakter Instinct 3
Suara.com - Garmin Indonesia resmi menggelar Draw Your Instinct 2.0: The Final Showcase, sebuah puncak perayaan dari kompetisi desain watch face yang telah berlangsung selama beberapa bulan terakhir.
Acara ini tidak hanya menampilkan karya terbaik para finalis, tetapi juga menjadi ruang apresiasi bagi kreativitas, eksplorasi, dan semangat anak muda Indonesia yang sejalan dengan DNA Garmin Instinct 3.
Sejak pertama kali digelar, Draw Your Instinct telah menarik ratusan ilustrator muda dari berbagai daerah di Indonesia untuk menuangkan imajinasi mereka ke dalam desain watch face.
Kompetisi ini bukan sekadar ajang adu kreativitas, melainkan wadah kolaborasi antara brand, kreator, dan komunitas seni, tempat di mana teknologi, seni, dan passion bertemu.
Chandrawidhi Desideriani, Senior Marketing Communications Manager Garmin Indonesia mengungkapkan bahwa Draw Your Instinct 2.0 lebih dari sekadar kompetisi.
"Ini adalah perayaan kreativitas dan eksplorasi, semangat yang juga dimiliki oleh smartwatch Instinct series," ujarnya dalam keterangan resminya, Kamis (2/10/2025).
Dia mengungkapkan bahwa Garmin ingin memberi ruang bagi anak muda untuk mengekspresikan diri, menciptakan karya orisinal, sekaligus menjembatani dunia sport dan adventure dengan dunia seni dan desain.
Dengan tema besar “Follow Yours, All in Instinct,” kompetisi tahun ini menghadirkan dimensi baru dibanding edisi sebelumnya.
Kehadiran layar AMOLED pertama pada seri Instinct membuat karya para ilustrator bisa tampil lebih berwarna, ekspresif, dan penuh detail.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Smartwatch 1 Jutaan dengan Fitur Nggak Kaleng-Kaleng
Selain itu, Garmin juga menggandeng empat juri dan empat muse dari berbagai latar belakang untuk memperkaya perspektif penilaian serta menjangkau lebih banyak kreator muda.
Ada empat pilar tema yang bisa dipilih, antara lain Tough, Light, Energy dan Passion.
Pilar “Energy” menjadi tema yang paling banyak diminati peserta.
Hal ini menunjukkan koneksi kuat generasi muda dengan semangat dinamis dan vibrant yang juga direpresentasikan oleh Instinct 3.
Mr. Wormo, ilustrator sekaligus juri Draw Your Instinct 2.0 menuturkan bahwa pihaknya harus memilih 10 karya terbaik dari ratusan submission yang semuanya punya nilai artistik tinggi.
"Kriteria seperti originality, relevansi tema, keterampilan teknis, dan kesesuaian dengan karakter Instinct 3 menjadi fokus utama," ucapnya.
Menariknya, dia menambahkan, banyak peserta berani mengeksplorasi dengan memadukan dua tema, menandakan keberanian mereka untuk melampaui batas yang ada.
Dari ratusan karya yang masuk, tiga ilustrasi terbaik berhasil mencuri perhatian juri dan terpilih sebagai Top 3 Finalis Draw Your Instinct 2.0.
Karya-karya ini tidak hanya menjadi tampilan visual, tetapi juga simbol eksplorasi, ketekunan, dan identitas kreatif generasi muda Indonesia:
1. THE TIME DEVOURER – Mohammad Baidowih (@remblonkt)
Terinspirasi dari sosok mitologi Jawa-Bali, Batara Kala, karya ini menggambarkan perjalanan
penuh tantangan dalam mengejar passion.
Warnanya yang kontras dan karakter raksasa yang menyeramkan, desain ini menjadi simbol keberanian melawan rasa takut, konsistensi berkarya, dan semangat mengalahkan waktu.
Baidowih menegaskan, watch face ini bukan sekadar tampilan jam, tetapi pesan optimisme bagi siapa pun yang sedang mengejar mimpinya: KITA BERTAHAN, KITA MELAHAP WAKTU.
2. SUPERNOVA – Alvi Abdurrakhman(@roguesincerity)
Supernova adalah representasi tema Energy. Alvi menggambarkan energi yang berlimpah di alam semesta dan bagaimana energi itu menopang kehidupan sehari-hari.
Visual kosmik yang megah dipadukan dengan pesan personal bahwa dengan Garmin Instinct 3 dan ketangguhan baterainya, tidak ada momen penting yang akan terlewatkan.
3. GATOT KACA – Agus Adiputra (@desainputra)
Mengusung tema Tough, Agus menghadirkan ikon pewayangan Gatotkaca sebagai metafora
ketangguhan.
Visual api, asap, dan batu kawah memperkuat narasi “otot kawat, tulang besi” yang lahir dari ujian ekstrem.
Dengan palet merah–oranye–kuning yang intens, watch face ini menyampaikan pesan bahwa ketangguhan adalah hasil proses panjang, bukan sesuatu yang instan.
Melalui kompetisi ini, Garmin ingin menyampaikan pesan penting kepada generasi kreatif eksplorasi adalah kunci.
Garmin berharap Draw Your Instinct 2.0 dapat menjadi ruang bagi anak muda Indonesia untuk mengekspresikan diri, berkolaborasi, dan merayakan kreativitas yang tak terbatas.
Garmin Instinct 3 Supernova dan Instinct Crossover AMOLED
Perayaan Draw Your Instinct 2.0 juga menjadi momentum untuk memberikan ekspresi baru bagi dua varian terbaru dari seri Instinct, yaitu Garmin Instinct 3 Supernova Limited Edition dan Garmin Instinct Crossover AMOLED.
Selain menghadirkan desain sebagai watch face, tahun ini karya pemenang akan diaplikasikan langsung ke dalam box design untuk edisi terbatas Garmin Instinct 3.
Inisiatif ini menjadikan hasil karya lebih eksklusif dan nyata sebagai bagian dari produk.
Instinct 3 Supernova hadir dengan warna bold dan penuh energi, dilengkapi box sleeve khusus
hasil kolaborasi bersama pemenang kompetisi Draw Your Instinct 2.0.
Sementara Instinct Crossover hadir dengan layar AMOLED serta watch face dinamis pada jam bergaya analog-digital.
Instinct Crossover AMOLED dapat menjadi pilihan bagi mereka yang lebih fashion-forward tanpa kehilangan DNA Instinct, rugged smartwatch.
Berita Terkait
-
7 Smartwatch 500 Ribuan Terbaik 2025, Fitur Canggih Kualitas Seperti Harga Jutaan
-
Apple Watch 2026 Diprediksi Usung Penyegaran Desain dan Sensor Ganda
-
Garmin quatix 8, Smartwatch Paling Canggih untuk Navigasi di Laut dan Tahan Bocor
-
6 Smartwatch Murah untuk Gaji UMR, Pilihan Terbaik Para Perintis 2025
-
5 Rekomendasi Smartwatch Garmin yang Siap Dipakai Petualangan Outdoor
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Xiaomi Siap Panaskan Persaingan! HP Flagship Baru Dikabarkan Pakai Kipas Pendingin Aktif
-
63 Kode Redeem FF Terbaru 10 Januari: Ada Skin Famas HRK, Bunny, dan Emote Gratis
-
Waspada! Serangan Phishing Lewat Kode QR Meledak hingga 5 Kali Lipat di Paruh Kedua 2025
-
7 Tablet Jagoan Multitasking Berat dengan Slot SIM Card, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Oppo Reno15 Series Resmi Dibuka Pre-Order, Dancing Aurora Jadi Ikon Desain Artistik di Kelasnya
-
32 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari: Ada Player 112-115, Token, dan 15 Juta Koin
-
Penjelasan Swiss Stage di M7 Mobile Legends, ONIC dan Alter Ego Main Fase Ini
-
Acer Perkenalkan Predator XB273U F6 dengan Kecepatan 1000 Hz di CES 2026
-
Apa Itu iPhone 17 Pro HDC? Jangan Tertipu, Kenali 8 Perbedaannya dengan yang Ori
-
4 HP Vivo Snapdragon dengan Performa Ngebut, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan