Suara.com - Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro mengatakan pemerintah akan tetap mengejar target penerimaan pajak pada Juni 2016, RUU pengampunan pajak disahkan atau tidak. Pasalnya, target pajak yang tinggi, Rp1.546,7 triliun dalam APBN 2016, harus tercapai.
“Kami saat ini masih menunggu kepastian tax amnesty ini. selama tax amnesty belum ada kepastian kami kan nggak bisa melakukan pemeriksaan. Kami masih menunggu,” kata Bambang saat ditemui di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta Selatan, Senin (16/5/2016).
Bambang mengatakan kalau sampai akhir Mei 2016 Rancangan Undang-Undang tentang pengampunan pajak tidak disahkan, para wajib pajak yang belum membayar kewajibannya akan terus dikejar pemerintah hingga mereka memenuhi kewajiban.
“Tadi saya sudah perintahkan ke Ditjen Pajak mulai bulan Juni kita tancap gas penerimaan pajak. Jadi kalau perlu pemeriksaan ya pemeriksaan. Tapi kalau tax amnesty, kan salah satu fiturnya tidak dilakukan pemeriksaan, jadi kalau tax amnesty jalan ya itu kita anggap sebagai bagian dari penerimaan," katanya.
Pemerintah, katanya, telah menyiapkan berbagai upaya untuk mencapai target penerimaan pajak. Pemerintah akan melakukan ektensifikasi dan melakukan pemeriksaan pajak perorangan.
“Semua sektor pajak ini akan kami lakukan dan kita kejar kalau belum ada yang bayar pajak dengan benar,” kata Bambang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Harga Emas Antam Nggak Bosan Naik, Hari Ini Tembus Rp 2.665.000/Gram
-
Siapa Ibnu Sutowo? Sosok Eks Dirut Pertamina yang Viral Usai Disinggung Prabowo
-
Harga Pangan Nasional Makin Murah Hari Ini, Bawang Merah hingga Beras Medium Ikut Turun
-
CIMB Niaga Bidik Nasabah Kaya yang Punya Harta Rp5 Miliar
-
Rupiah Mulai Bangkit, Dolar AS Turun ke Level Rp16.867
-
IHSG Berhasil Tembus Level 9.000 di Awal Perdagangan Rabu
-
Reset Bisnis 2026: Mengapa "Berlindung" di Balik Kebijakan Pemerintah Jadi Kunci Bertahan Hidup?
-
Merauke Mau Dijadikan Lumbung Pangan, Airlangga Sebut Kuncinya Perluasan Lahan
-
Siasati Overcapacity, Semen Pelat Merah Putar Otak Bidik Angka Pertumbuhan
-
Cegah Penyuapan dan Fraud, OJK Rilis Aturan Baru untuk Pasar Modal Indonesia