Di tengah perekonomian nasional yang tumbuh pesat, Pemerintah RI terus berusaha untuk menyejahterakan masyarakatnya secara adil dan merata. Satu diantaranya dengan memberikan bantuan sosial (bansos) kepada masyarakatnya yang kurang beruntung secara tepat, cepat dan mudah. Untuk mewujudkan itu Pemerintah diwakili Oleh Kementerian Sosial membentuk program e-Warung KUBE KMIS. e-Warung KUBE KMIS merupakan kelompok usaha bersama yang diimplementasikan dalam bentuk Koperasi Masyarakat Indonesia Sejahtera, dengan jaringan warung yang tersebar luas.
Agar program tersebut berjalan efektif dan dapat menjangkau masyarakat hingga ke pelosok tanah air, Pemerintah RI yang dalam hal ini diwakili oleh Kementerian Sosial (Kemensos) menggandeng Bank BRI sebagai salah satu BUMN perbankan yang memiliki lebih dari 10.500 unit kerja, lebih dari 23.000 jaringan ATM BRI dan lebih dari 60.000 Agen BRILink yang tersebar di seluruh Indonesia.
Secara resmi program e-Warung KUBE KMIS diluncurkan pada hari Minggu (31/7/2016). Hadir pada acara yaitu Menteri Sosial RI Khofifah Indar Parawansa dan Direktur BRI Kuswiyoto. Dalam acara tersebut, Bank BRI juga turut meluncurkan Kartu Debit BRI Masyarakat Indonesia Sejahtera (MIS). Sebagai pilot project, peluncuran Kartu Debit MIS dilakukan di Kelurahan Wala walaya, Kecamatan Tallo, Makassar, Sulawesi Selatan, yang ditandai dengan pemberian Kartu kepada 50 (lima puluh) orang yang merupakan perwakilan dari masyarakat setempat.
Kartu Debit MIS merupakan kartu debit khusus yang dapat digunakan oleh masyarakat kurang beruntung yang sudah terdaftar di Kemensos untuk menerima bansos. "Pemegang kartu tersebut dapat menggunakannya untuk bertransaksi melalui Agen BRILink, ATM BRI, unit kerja BRI konvensional atau pun berbelanja di e-Warung KUBE KMIS," kata Sekretaris Perusahaan BRI Hari Siaga dalam keterangan resmi, Minggu (31/7/2016).
Sebagai informasi, ada berbagai bansos Pemerintah yang akan disalurkan melalui Kartu Debit BRI MIS. Yang pertama adalah bansos melalui Program Keluarga Harapan atau PKH. Yang kedua adalah Bantuan Siswa Miskin melalui Kartu Indonesia Pintar (KIP). Dan yang ketiga adalah bansos dalam program Beras Sejahtera atau RASTRA. Seluruh bansos tersebut hanya diperuntukkan untuk keperluan non konsumtif, dimana nantinya semua jenis bansos hanya akan memanfaatkan satu kartu debit BRI MIS.
"Lebih lanjut sebagai Bank yang selama lebih dari satu abad berpengalaman dalam menjalankan fungsinya sebagai lembaga intermediasi, Bank BRI akan selalu aktif mendukung Pemerintah dalam menjalankan program-programnya untuk memberikan kemakmuran dan kesejahteraan bagi masyarakatnya secara adil dan merata," tutup Hari.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Ojol dan Kurir Dijamin BPJS Ketenagakerjaan Tahun 2026, Ini Ketentuannya
-
Ignasius Jonan 2 Jam Bertemu Prabowo, Bahas Proyek Kereta Cepat Bareng AHY?
-
Jadwal Pembagian Dividen AVIA, Tembus Rp 600 Miliar untuk Pemegang Saham
-
BRI Peduli dan YBM BRILian Salurkan Bantuan Tanggap Darurat Banjir Sukabumi
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Menkeu Purbaya Sebut Krisis China Tak Mungkin, Singgung Sistem Komunis
-
Menkeu Purbaya Optimis Pertumbuhan Ekonomi Kuartal IV Tembus 5,5 Persen
-
Produsen Vaksin Global Bakal Gunakan AI Demi Hadapi Pandemi Berikutnya
-
Suara dari Timur: Mengenang Ajoeba Wartabone dan Api Persatuan Indonesia
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!