Suara.com - PT Gaharu Delapan Delapan Property bersama WIKA Realty secara resmi memulai pembangunan Apartemen Bintaro Mansion. Proyek ini terletak di Jalan Jombang Raya, Kawasan Jombang, Kota Tangerang Selatan, Banten.
Proses pembangunan itu ditandai dengan acara seremoni peletakan batu pertama (ground breaking), Sabtu (17/2/2018). Hadir dalam acara ini Wakil Kepala Polri Komjen Pol Syafruddin dan Walikota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany.
Dalam sambutannya, Direktur Utama PT Gaharu Delapan Delapan Property, Tenri Pawelangi Ridwan, mengatakan pembangunan ini merupakan jawaban atas kebutuhan masyarakat khususnya kaum urban, yang membutuhkan hunian aman dan nyaman di selatan Jakarta.
Proyek apartemen ini terdiri dari Single Exclusive Tower dan Commercial Area dengan 35 lantai dan 520 unit. Dari 35 lantai tersebut, tiga di antaranya merupakan lantai komersial
“Kami sangat antusias dengan acara groundbreaking proyek pertama kami ini, karena hal ini membuktikan komitmen kami untuk membangun dan memberikan proyek bergengsi ini kepada konsumen kami, “ kata Tenri, Sabtu (17/2/2018).
Joshua Medellu, Direktur Marketing PT Gaharu Delapan Delapan Property, menegaskan apartemen Bintaro Mansion mengusung konsep Luxury and Exclusive Living untuk menjangkau target market kalangan intelektual, profesional, dan juga kaum urban milenial.
Untuk itu, hunian ini didukung dengan berbagai fasilitas yang lengkap, apartemen Bintaro Mansion menjamin kebutuhan dan kenyamanan seluruh penghuninya.
"Bintaro Mansion memiliki akses yang mudah ke berbagai wilayah di Jakarta. Lokasi Bintaro Mansion juga sangat menjanjikan karena terletak di jalan propinsi Tangerang Selatan yang merupakan daerah dengan pertumbuhan yang sangat pesat dalam 5-10 tahun ke depan yang antara lain dapat dilihat dari adanya pelebaran jalan yang mencapai 13 meter serta akses tol baru," ujar Joshua.
Ia menegaskan bahwa nilai jual utama apartemen Bintaro Mansion yang tidak dimiliki oleh apartemen lain di sekitarnya adalah memiliki shuttle bus khusus untuk penghuni yang bisa mengantarkan dari dan ke stasiun kereta Sudimara, Pondok Ranji dan koridor 13 busway. Selain itu apartemen Bintaro Mansion memiliki beberapa unit khusus yang bisa memanjakan mata penghuninya dengan pemandangan double dan triple view.
Apartemen Bintaro Mansion memiliki beberapa tipe unit antara lain tipe studio, 1 bedroom, 2 bedroom, 3 bedroom dan commercial area dengan harga mulai dari Rp.524.500.000 sampai Rp. 1.655.900.000. Adapun pembangunan apartemen Bintaro Mansion ini akan selesai dan melakukan Hand Over unit pada tahun 2020.
Walikota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany yang hadir dalam ground breaking tersebut, mengatakan proses pembangunan apartemen ini sudah memenuhi semua perizinan yang ada.
Airin menyebut, pihaknya mendorong pengembang dan investor yang ingin berinvestasi di Tangerang Selatan untuk membangun hunian yang bersifat vertikal. "Karena ketersedian lahan untuk membangun rumah tapak sudah sangat terbatas di Tangsel," tutupnya.
Tag
Berita Terkait
-
Bisikan di Kegelapan
-
Purbaya Perpanjang Insentif PPN 100% Rumah dan Apartemen hingga Akhir 2026
-
Maksimalkan Kualitas, Peluncuran Game James Bond 007 First Light Ditunda
-
Terbongkar! Detik-detik Penggerebekan Aborsi Ilegal di Apartemen Jaktim
-
Cerita Polisi Bongkar Kedok Klinik Aborsi di Apartemen Basura Jaktim, Janin Dibuang di Wastafel
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
BRI Peduli Berdayakan Penyandang Disabilitas Lewat Pelatihan dan Pemagangan Strategis
-
Harga Minyak Melandai: Antara Krisis Iran dan Ekspor Baru Venezuela
-
Rupiah Melemah, Berikut Harga Kurs Dolar AS di Mandiri, BNI, BRI dan BCA
-
Aturan Asuransi Kesehatan Dibuat, OJK Tetapkan Aturan Co-Payment Jadi 5 Persen
-
Awal Pekan, Rupiah Dibuka Suram ke Level Rp16.839 per Dolar AS
-
Emas Antam Melesat ke Harga Tertinggi, Hari Ini Tembus Rp 2.631.000 per Gram
-
IHSG Pecah Rekor Lagi di Senin Pagi, Tembus Level 8.991
-
Survei Bank Indonesia Laporkan Keyakinan Konsumen Alami Penurunan, Ini Faktornya
-
Indonesia-Pakistan Targetkan Negosiasi CEPA, Dari Minyak Sawit hingga Tenaga Medis
-
Geser Erick Thohir, Rosan Roeslani Jadi Ketua Umum Masyarakat Ekonomi Syariah