Suara.com - PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menjadi bank pertama di Indonesia yang akan menggunakan sertifikat elektronik (digital signature), sebagai solusi atas kebutuhan pengesahan dokumen pembukaan rekening maupun layanan perbankan lainnya. Hal tersebut merupakan hasil penandatanganan MoU dan PKS antara Bank BRI dengan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Republik Indonesia, yang diselenggarakan di Jakarta, Jumat (20/4/2018).
Hadir dalam acara tersebut, Direktur Utama Bank BRI, Suprajarto, dan Kepala BSSN RI, Mayjen (Purn) TNI Djoko Setiadi.
Suprajarto menjelaskan, melalui pemanfaatan digital signature, Bank BRI meningkatkan keabsahan, perlindungan dan keamanan rekening nasabah.
"Kami bersama BSSN berkomitmen untuk meningkatkan pembangunan ekonomi digital, khususnya dalam dunia keuangan. Dengan kerja sama ini, maka seluruh nasabah Bank BRI semakin terjamin keamanan transaksinya, karena aktivitas perbankan yang dilakukan, khususnya pembukaan rekening melalui aplikasi digital akan dilegitimasi menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh BSSN," ungkap Suprajarto.
Digital signature merupakan sertifikat yang bersifat elektronik, yang memuat identitas yang menunjukan status subjek hukum para pihak dalam transaksi elektronik yang dikeluarkan oleh penyelenggara sertifikat elektronik, dalam hal ini BSSN. Dengan digital signature, setiap orang nantinya bisa melakukan transaksi apa saja yang bersifat elektronik.
Sertifikat elektronik dapat digunakan sebagai subjek hukum dalam bertransaksi elektronik ataupun berkegiatan di dunia elektronik. Dengan sertifikat elektronik, segala informasi di dunia elektronik dapat dipertanggung jawabkan.
Atas kerja sama ini, Bank BRI menjadi bank pertama di Indonesia yang memanfaatkan sertifikat elektronik, yang diterbitkan oleh lembaga yang memiliki kewenangan sebagai certification authority (CA), yaitu BSSN RI.
"Tentunya kami akan terus berinovasi, utamanya terhadap teknologi termutakhir. Salah satunya untuk meningkatkan keamanan transaksi nasabah kami," ujar Suprajarto.
Untuk tahap awal, sertifikat elektronik ini akan diimplementasikan pada fitur pembukaan rekening Tabungan BRI Britama melalui aplikasi digital BRI Mobile, yang saat ini sedang dikembangkan.
Berita Terkait
-
Perkuat Ekonomi Kerakyatan, Holding Ultra Mikro BRI Salurkan Rp632 Triliun pada 34,5 Juta Debitur
-
BRI Peduli Salurkan 637 Ambulans Lewat Program TJSL
-
BRI Terus Berkomitmen Majukan UMKM Sebagai Pilar Ekonomi Nasional
-
524 Ribu Referral Pinjaman BRI Didukung AgenBRILink, Terus Perluas Akses Layanan ke Pelosok Negeri
-
Mafindo Ungkap Potensi Tantangan Pemilu 2029, dari AI hingga Isu SARA
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Industri Kreatif Indonesia Miliki Potensi Besar, Jakarta IP Market 2025 Siap Digelar
-
Kemenkeu Rekrut 4.350 CPNS Setiap Tahun Hingga 2029, Total 19.500 Pegawai Baru
-
TPIA Kucurkan Rp12,53 Triliun untuk Akusisi SPBU ExxonMobil
-
Pengusaha Biro Umrah dan Haji Ramai-ramai Dipanggil KPK Hari Ini, Ada Apa?
-
CPNS Kemenkeu 2026 Tidak Dibuka untuk Sarjana Non-kedinasan: Hanya Lulusan SMA
-
Kronologi Kader PKB Sebut MBG Tidak Perlu Ahli Gizi, Cukup Lulusan SMA
-
OJK Awasi Ketat Penyalahgunaan Barang Jaminan di Bisnis Gadai
-
Prediksi Jadwal dan Formasi CPNS 2026: Formasi, Seleksi Administrasi dan Ujian
-
Promo Superindo Hari Ini: Katalog Lengkap 17-20 November 2025, Surganya Diskon!
-
Soal Isu Merger dengan GOTO, Presiden Grab: Ngapain? Pertumbuhan Kami Lagi Bagus di Indonesia!