Suara.com - Chubb hari ini mengumumkan pemberian bantuan donasi sejumlah hampir Rp 750 juta untuk membangun kembali gedung sekolah di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, Indonesia.
Inisiatif ini didanai oleh yayasan milik Chubb yang bernama Chubb Charitable Foundation, dan didukung oleh perusahaan-perusahaan asuransi Chubb yang beroperasi di Indonesia, yaitu PT Chubb General Insurance Indonesia, PT Chubb Life Insurance Indonesia dan PT Asuransi Chubb Syariah Indonesia.
Donasi tersebut disalurkan melalui Aksi Cepat Tanggap (ACT), organisasi nirlaba dari Indonesia yang ditunjuk Chubb untuk melaksanakan pembangunan permanen 3 ruang kelas, yang masing-masing berukuran lebar 7 meter dan panjang 8 meter.
Struktur gedung sekolah baru dibangun dengan pondasi dari batu, menggunakan atap baja ringan dan ubin multi-proof, dinding bata, serta lantai keramik.
Gedung sekolah tersebut adalah milik Madrasah Tsanawiyah Alkhairaat (MTs Alkhairaat), tempat dimana lebih dari 75 murid sekolah menengah pertama memperoleh pendidikan sebelum gedung sekolah tersebut rusak parah akibat gempa dahsyat berkekuatan 7,4 skala richter, yang mengguncang Sulawesi Tengah pada September 2018.
"Chubb meyakini pentingnya memperhatikan masyarakat dan komunitas lokal di mana pun kami bertempat tinggal dan beroperasi," kata Tai-Kuan Ly, Direktur Utama PT Chubb General Insurance Indonesia.
Donasi untuk membangun kembali sekolah ini merefleksikan komitmen Chubb untuk membantu individu-individu yang terdampak bencana, terutama anak-anak usia sekolah, agar mereka bisa memiliki kehidupan yang produktif dan sehat di masa depan.
Hal ini sejalan dengan program-program tanggung jawab sosial Chubb yang berfokus pada peningkatan kesempatan pendidikan bagi anak-anak yang kurang beruntung atau kurang mampu.
“Kami meyakini bahwa gedung sekolah yang baru akan menghadirkan lingkungan belajar-mengajar yang lebih aman dan kondusif untuk kegiatan belajar yang lebih efektif serta menginspirasi murid-murid untuk mengejar potensi mereka dengan percaya diri,” lanjutnya.
Baca Juga: Banjir Bandang Sigi, 500 Orang Dievakuasi, Desa Sampai Tenggelam Lumpur
Kini, pembangunan gedung sekolah yang baru sudah selesai dan murid-murid sudah melanjutkan studi mereka di dalam lingkungan yang aman.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Saham-saham Komoditas Jadi Penyelamat, IHSG Kembali ke Level 8.948
-
Pemerintah Siapkan Insentif Lebaran 2026, Ada Diskon Tiket Pesawat
-
Airlangga Klaim Indonesia Resmi Swasembada Solar, Tak Perlu Impor Lagi
-
Jurus Purbaya Ciptakan Indonesia Emas 2045 lewat Ekonomi
-
Rupiah Masih Keok Lawan Dolar AS, Ditutup di Level Rp 16.876
-
Fenomena Kelebihan Bayar Pajak Membengkak
-
Tugas Sri Mulyani Usai Dapat Jabatan dari Bill Gates
-
Bikin Gonjang-ganjing Global, RI Bakal Pangkas Produksi Batu Bara ke 600 Juta Ton di 2026
-
Purbaya Heran Kapal Bantuan Bencana Sumatra Ditagih Bea Cukai Rp 30 Miliar
-
Purbaya Tambah Rp 3 Triliun Anggaran Satgas Jembatan: Kalau Enggak Beres, Keterlaluan