Suara.com - Seorang teknisi pendingin ruangan atau air conditioner (AC) Syafei (45) warga Kota Serang mengikhlaskan tenaganya untuk memperbaiki AC Tim Covid-19 yang sedang berjuang di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Banten.
Syafei mengaku melakukan itu sebagai ucapan terimakasih kepada tim medis di RSUD Banten, yang tengah berjuang menyelamatkan pasien Covid-19 di Banten.
Bukan hanya menggratiskan tenaganya, Syafei juga rela merogoh kocek pribadinya untuk membeli peralatan AC serta membayar jasa karyawan yang dia bawa saat menyervis AC di rumah para tim medis.
Dikatakan Syafei, tenaga kesehatan adalah kunci keberhasilan Indonesia dalam mematikan Virus Corona. Jadi, segala bentuk kebutuhan tenaga medis untuk merawat Pasien wajib dipenuhi.
Terlebih, sebagai masyarakat yang serba keterbatasan, kata dia, kegiatan servis AC gratis ini adalah bentuk dukungan. Mengingat, mereka yang berjuang dalam bidang kesehatan telah rela menggadaikan nyawanya demi keselamatan warga, bangsa dan negara.
“Saya menggratiskan servis AC ini sebagai bentuk kepedulian kami kepada perawat. Karena mau apa lagi? Saya bisanya servis AC, ya ini yang bisa saya lakukan,” katanya, ditulis Rabu (29/4/2020).
Ia menambahkan, biaya perawatan servis AC bervariasi tergantung gangguan dan kelemahan pada AC tersebut. Namun dari satu AC, biasanya dirinya membawa pulang uang mulai paling rendah Rp 75 ribu hingga Rp 300 ribu.
Melihat angka rupiah yang hilang, ia mengaku tidak merasa rugi. Satu hal yang membuat dirinya yakin, bahwa perbuatan baik akan dibalas dengan kebaikan. Karena Sang Pencipta maha melihat serta maha baik.
“Kalau cuci doang itu Rp 75 ribu, yang mahal isi Freon sampai Rp 250 ribu. Tidak (rugi), saya ikhlas. (Untuk keluarga) saya bisa cari di tempat lain. Untuk karyawan RSUD nggak apa-apa, saya yakin ada balasannya,” ujarnya.
Baca Juga: Gara-gara Satu Pasien Corona, 61 Tenaga Medis di Indramayu Dikarantina
Syafei pun meminta kepada seluruh tim medis di RSUD Banten, untuk menghubungi dirinya jika AC di rumah masing-masing ingin diservis. Dia pun akan datang bersama timnya dan melakukan jasa servis AC secara gratis.
“Jangan sungkan, telepon saja ke nomor saya. Sebagian karyawan di RSUD sudah punya nomor saya kok. Saya siap datang kapanpun,” katanya.
Berita ini sebelumnya dimuat Bantennews.co.id jaringan Suara.com dengan judul "Beramal di Bulan Suci, Syafei Tak Pungut Bayaran Jasa Service AC"
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
BEI Umumkan IHSG Sentuh All Time High Pekan Ini
-
Apakah Indonesia Pernah Redenominasi Rupiah? Purbaya Mau Ubah Rp1.000 Jadi Rp1
-
SVLK Jadi Benteng Hukum Lawan Tuduhan Deforestasi Biomassa di Gorontalo
-
Terminal IC Bandara Soekarno-Hatta Kembali Beroperasi 12 November, Khusus Penerbangan Citilink
-
Stok BBM SPBU BP-AKR Makin Banyak, Pesan Base Fuel Lagi dari Pertamina
-
Kementerian PKP Ajak Masyarakat Kenali Program Perumahan Lewat CFD Sudirman
-
Aliran Modal Asing Keluar Begitu Deras Rp 4,58 Triliun di Pekan Pertama November 2025
-
Gaikindo Buka Peluang Uji Coba Bobibos, Solar Nabati Baru
-
Emas Antam Makin Mahal di Akhir Pekan Ini, Capai Hampir Rp 2,3 Juta per Gram
-
Emiten PPRE Raih Kontrak Baru Garap Proyek Anak Usaha ANTM di Halmahera Timur