Suara.com - PT AIA Financial (AIA), perusahaan asuransi jiwa, menggandeng PT Bank CIMB Niaga Tbk untuk memberikan keuntungan lebih bagi nasabah pada masa pensiun.
Salah satunya, lewat bancassurance Fortuna Golden Plan, yang menawarkan penarikan pendapatan khusus sebagai perencanaan keuangan nasabah di masa pensiun.
Presiden Direktur AIA Sainthan Satyamoorthy mengatakan, Fortuna Golden Plan diluncurkan agar nasabah dapat mempersiapkan dana pensiun untuk menjaga kebutuhan hidupnya saat usia senja.
"Kami optimistis produk ini akan diterima baik, tidak hanya karena manfaat yang diberikan, tetapi juga karena kami meluncurkan produk ini bersama CIMB Niaga untuk memberikan solusi perencanaan dana pensiun kepada seluas-luasnya masyarakat Indonesia," ujar Sainthan dalam webinar, Senin (29/3/2021).
Manfaat ini dapat diperoleh setiap tahun hingga akhir masa asuransi senilai 1 kali dari premi dasar, atau 5 persen dari nilai akun premi dasar nasabah setelah memenuhi masa pembayaran premi selama 5 atau 10 tahun.
Income Withdrawal Privilege merupakan fasilitas penarikan dana investasi yang diberikan kepada nasabah mulai tahun ke-11 atau pada saat nasabah mencapai umur 55 tahun tanpa mempengaruhi manfaat Loyalty Bonus.
Direktur Consumer Banking CIMB Niaga Lani Darmawan menyampaikan, hadirnya Fortuna Golden Plan semakin memperkuat kemitraan kami dengan AIA, melengkapi produk bancassurance yang telah kami tawarkan sebelumnya.
"Hal ini merupakan bagian dari kolaborasi bank dan perusahaan asuransi untuk berinovasi dan memperkenalkan produk bancassurance yang tidak hanya memberikan perencanaan keuangan yang lebih baik tetapi juga perlindungan jiwa," ucap dia.
Fortuna Golden Plan akan membantu nasabah menjaga harapan masa depan keluarga terlindungi dan tetap terjaga jika sesuatu terjadi, dengan perlindungan jiwa hingga 300 persen dari Uang Pertanggungan.
Baca Juga: Petani Tegal Bisa Hindari Kerugian Gagal Panen dengan Asuransi
Selain manfaat Income Withdrawal Privilege, nasabah juga dapat memaksimalkan perencanaan dana masa tua dengan manfaat Loyalty Bonus sebesar hingga 280 persen dari premi dasar tahun pertama.
Berita Terkait
-
Petani Tegal Bisa Hindari Kerugian Gagal Panen dengan Asuransi
-
Asuransi Astra Raih Dua Kemenangan di Indonesia PR of The Year 2021
-
Terdampak Banjir, Kementan Dorong Petani Keerom Asuransikan Lahan
-
Asuransi Astra Peroleh Indonesia Most Popular Digital Financial Brands
-
Biadab! Demi Uang Asuransi, Pria Ini Bunuh 2 Orang Anaknya
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Sepanjang 2025, BRI Salurkan KUR Rp178 Triliun, Mayoritas ke Sektor Produksi
-
Danantara Berencana Pegang Saham PT BEI, CORE Ingatkan soal Konflik Kepentingan
-
Karier Friderica Widyasari Dewi: Ketua OJK Baru Punya Jejak di KSEI Hingga BEI
-
Profil Friderica Widyasari Dewi, Ketua OJK Baru dengan Latar Belakang Mentereng
-
Friderica Widyasari Dewi Ditunjuk Jadi Ketua OJK
-
KPI Olah 330 Juta Barel Bahan Baku Sepanjang 2025
-
Bursa Saham Terguncang: Indeks Ambruk, Pimpinan Regulator Mundur Massal
-
BRI Peduli Salurkan Bantuan Tanggap Bencana bagi Korban Banjir dan Longsor di Cisarua Bandung Barat
-
ANTAM dan IBC Gandeng Huayou Cobalt Percepat Hilirisasi Baterai Nasional
-
Antam dan IBI Garap Proyek Baterai Bareng Konsorsium China: Nilai Investasi Capai 6 Miliar Dolar AS