Suara.com - Asuransi Astra mendapatkan penghargaan Indonesia Most Popular Digital Financial Awards 2021 (Millennial’s Choice) untuk kategori E-Claim, dalam apresiasi yang diberikan Iconomics kepada seluruh perusahaan di industri jasa keuangan yang dinilai memiliki tingkat popularitas tinggi. Demikian dikutip dari keterangan tertulis Asuransi Astra sebagimana yang diterima Suara.com.
Bergerak di sektor otomotif, Asuransi Astra memiliki produk asuransi bernama Garda Oto. Dan kekinian dilengkapi layanan online Garda Mobile Otocare, dengan fitur e-claim.
Diberikan pada pamungkas bulan lalu (26/2/2021), penghargaan Indonesia Most Popular Digital Financial Brands 2021 (Millennial’s Choice) ini membuktikan Asuransi Astra menjadi pilihan kaum milenial dalam memilih jasa layanan asuransi otomotif. Termasuk kemudahannya dalam melakukan klaim secara digital.
Adanya pandemi Covid-19 membuat tren digitalisasi semakin masif berkembang dalam berbagai sektor bisnis di Indonesia. Seluruh perusahaan berlomba untuk memperkuat sektor digital pada bisnis mereka, agar mampu memberikan kepuasan, kenyamanan, serta keamanan kepada pelanggan, khususnya generasi milenial.
Dalam survei untuk menentukan perusahaan layanan jasa keuangan dengan tingkat popularitas tinggi, Iconomics memilih responden kaum milenial yang pada Januari 2021 berusia 21 sampai 38 tahun. Dari 10 kota besar yaitu Jabodetabek, Surabaya, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Medan Palembang, Balikpapan, Makassar, dan Ujung Pandang.
Dua pertanyaan utama yang diajukan adalah:
- digital product awareness, yaitu kajian terhadap seberapa besar pengetahuan responden milenial terhadap produk dari sebuah perusahaan.
- digital product image yaitu kajian mengenai image produk digital yang dimiliki sebuah perusahaan bagi kaum milenial.
"Sejak 2015, Asuransi Astra sadar bahwa ke depannya dunia akan serba digital. Maka sejak itu, kami sudah memulai digital journey kami, salah satunya dengan meluncurkan Garda Mobile Otocare, mobile app bagi pelanggan Garda Oto, produk asuransi mobil dari Asuransi Astra. Otocare terus mengalami penyempurnaan, termasuk lahirnya fitur e-claim, yang dapat dirasakan manfaatnya secara maksimal di masa pandemi yang serba contact-less," papar Maximiliaan Agatisianus, EVP Investment, Corporate Planning and Digital Asuransi Astra.
Menurutnya, penghargaan ini tentunya akan terus menjadi motivasi bagi Asuransi Astra untuk terus meningkatkan kualitas layanan kepada pelanggan, agar peace of mind dapat dirasakan oleh seluruh pelanggan setiap saat.
Baca Juga: Tips Kendalikan Mobil Terobos Jalanan Banjir
Berita Terkait
-
Express Discharge, Layanan Seamless dari Garda Medika Resmi Meluncur: Efisiensi Waktu dan Pembayaran
-
BNI Perkuat Inklusi Keuangan dan Transaksi Digital Lewat FinExpo 2025
-
Ada 326.283 Rekening Alami Penipuan, Kerugian Masyarakat Capai Rp 4,1 Triliun
-
Garda Oto Edukasi Risiko yang Tidak Dijamin Asuransi di GIIAS 2025
-
Intip Modus Penipuan AI di Industri Jasa Keuangan
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Berapa Harga Mobil Bekas Toyota Veloz? Versi Hybrid Resmi Diluncurkan di Indonesia
-
5 Motor Matic Bekas Alternatif Nmax yang Tahan Banting untuk Jalanan Pegunungan
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil yang Aman Buat AC dan Aromanya Enak Buat Hidung
-
Wuling New Alvez Tampil Lebih Stylish Berkat Sejumlah Penyegaran
-
5 Rekomendasi Mobil Matic Rp50 Jutaan buat Ibu-Ibu Antar Jemput Anak Sekolah
-
Tampil di GJAW 2025, Harga Jaecoo J5 EV Masih di bawah Rp 250 Juta
-
7 Pilihan Motor Matic Irit dengan Pajak Murah Sesuai Gaji Guru
-
Bukan Cuma Motornya, 4 'Seragam' Resmi ADV160 Ini Bikin Ganteng di Jalan
-
CSI Ungkap Harga Chery J6T di GJAW 2025, Termurah Rp 525 Juta
-
5 City Car Bekas Seharga Xmax: Bodi Slim, Jago Manuver di Perkotaan