Suara.com - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto yang juga sebagai Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) meminta jajarannya untuk tidak kendor dalam mengatasi pandemi corona meski angka penularan terus menunjukan tren penurunan.
"Pemerintah terus memperkuat dan meningkatkan kewaspadaan dalam pengendalian pandemi baik di hulu hingga hilir dan tentunya kita berharap masyarakat tetap waspada karena pandemi Covid-19 masih berada disekitar kita, sehingga tidak boleh kita kasih kendor," kata Airlangga dalam acara Rakornas Parekraf Tahun 2021, secara daring, Senin (27/9/2021).
Menurut Airlangga ini penting untuk dilakukan mengingat tren pemulihan ekonomi terus menunjukan perbaikan, pada kuartal II lalu ekonomi Indonesia bisa tumbuh tinggi diangka 7,07 persen secara tahunan.
Untuk kuartal III 2021 ini, Airlangga mengatakan ada tren penurunan pertumbuhan karena melonjaknya kasus Covid-19 lewat varian delta pada periode tersebut sehingga menekan mobilitas masyarakat.
Sehingga sepanjang tahun ini dirinya memproyeksikan bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia akan tetap tumbuh positif direntang 3,7 persen hingga 4,5 persen.
"Kuartal II sudah membaik 7,07 persen dan kita berharap kita bisa mencapai di akhir tahun 3,7-4,5 persen secara year on year," pungkasnya.
Sebelumnya, pemerintah melaporkan data perkembangan kasus penularan virus Covid-19 di Tanah Air, dimana pada kemarin hari ini dilaporkan kasus baru positif Corona sebanyak 1.760 kasus.
Penambahan tersebut membuat total positif Corona di Indonesia menjadi 4.208.013 kasus sejak kasus pertama ditemukan pada Maret 2020.
Baca Juga: Dinkes: Kasus Covid-19 Mulau Menurun di Karimun dan Bintan
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Sidak ke Kepulauan Riau, Mentan Amran Bongkar 1.000 Ton Beras Ilegal: Ini Harus Diusut Tuntas
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
Bitcoin Masih Tertekan Aksi Jual, Harganya Kembali Melemah
-
Di Balik Right Issue BNBR, Pemilik Saham Bakrie Bisa Terdampak!
-
Rupiah Lesu, Segini Harga Dolar AS di Bank Mandiri, BNI, BRI dan BCA
-
Harga Pangan Nasional Kompak Turun 19 Januari 2026, Bawang Merah hingga Cabai Makin Murah
-
Petrokimia Gresik Bangun Tangki Asam Sulfat 40.000 Ton
-
Meski Naik Tipis, Emas Antam Terus Pecah Rekor, Harganya Rp 2.705.000/Gram
-
Dolar AS Menguat, Rupiah Terus Ambles ke Level Rp16.987
-
Penetrasi BEV Dinilai Paling Efektif Tekan Beban Subsidi APBN