Suara.com - Direktur Utama Bursa Efek Indonesia Periode 2009-2015 Ito Warsito meninggal dunia pada Kamis (28/4) pukul 22.40 WIB di Rumah Sakit Siloam MRCCC Semanggi pada usia 60 tahun.
"Dewan Komisaris, Direksi, dan segenap keluarga besar PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) berduka cita yang mendalam atas berpulangnya Warsito bin Muchyadi (Ito Warsito)," tulis pengumuman KSEI di Jakarta, Jumat (29/4/2022).
Almarhum Ito Warsito akan disemayamkan di rumah duka Jalan Cendana 2 No. 14-16, Jaka Permai, Jaka Sampurna, Bekasi.
Jenazah akan dishalatkan setelah shalat Jumat di Masjid Al-Azhar Jaka Permai kemudian dimakamkan di San Diego Hills, Al Halim A11B.
Ito diangkat sebagai Komisaris KSEI pada RUPS Tahunan KSEI pada 26 Juni 2018 lalu. Saat ini ia masih menjabat sebagai Anggota Dewan Audit Otoritas Jasa Keuangan, Komisaris Independen PT Sarimelati Kencana Tbk, dan Komisaris PT Pelabuhan Indonesia Investama.
Ito pernah menjabat berbagai jabatan strategis antara lain Direktur Utama PT Bursa Efek Indonesia (2009-2015), Chief Financial Officer PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (2006-2009), Chief Executive Officer dan Komisaris Utama PT Bahana Securities (2006-2009), dan Direktur Utama PT Bahana Securities, (2003-2006).
Ia meraih gelar akuntan dari Sekolah Tinggi Akuntansi Negara, Jakarta, dan Master of Business Administration dari Harvard Business School, Boston, Amerika Serikat.
Berita Terkait
-
PT Indo Boga Sukses Tbk (IBOS) Resmi Melantai di BEI, Siap Lakukan Ekspansi Bisnis untuk Tingkatkan Fundamental
-
BEI Buka Gembok Saham HOPE Usai Naik 228 Persen dalam Sebulan
-
Kamis Sore, IHSG Ditutup Perkasa di Zona Hijau pada Posisi 7.276
-
IHSGKamisSore Ditutup Terkapar di Zona Merah
-
Usai IPO GOTO, BEI Bidik Unicorn Lain untuk Melantai di Bursa
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
IHSG Berbalik Menghijau di Jumat Pagi, Namun Dibayangi Pelemahan Rupiah
-
Emas Antam Naik Tipis Rp 2.000 Jelang Akhir Pekan, Intip Deretan Harganya
-
Industri Perbankan Berduka, Bos Bank BJB Yusuf Saadudin Wafat
-
Gagal Bayar Massal, OJK Seret KoinP2P dan Akseleran ke Penegak Hukum
-
Demi Tingkatkan Harga, ESDM Buka Peluang Turunkan Produksi Batubara pada 2026
-
Daftar Pemegang Saham BUMI Terbesar, Dua Keluarga Konglomerat Masih Mendominasi
-
Tips dan Cara Memulai Investasi Reksa Dana dari Nol, Aman untuk Pemula!
-
Danantara Janji Kembalikan Layanan Premium Garuda Indonesia
-
Strategi Bibit Jaga Investor Pasar Modal Terhindar dari Investasi Bodong
-
ESDM Ungkap Alasan Sumber Listrik RI Mayoritas dari Batu Bara