Suara.com - Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan, hari ini, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Pasar Ciracas, Jakarta Timur. Kunjungan ini untuk memantau harga-harga bahan pokok.
Selain itu, Mendag Zulhas juga menyempatkan diri belanja kebutuhan pokok, hinggan mentraktir emak-emak bahan-bahan pokok.
Mengawali kunjungan, Politisi PAN ini mengunjugi pedagang telur. Setelah bertanya, ia mendapati harga telur telah mengalami penurunan dari Rp30 ribu/kg menjadi Rp27 ribu/kg. Kemudian, Zulkifli juga membeli telur sebanyak 5 kg.
"Ini berapa harga telur?" tanya Mendag
"Rp27 Pak," jawab Ari pedagang telur
"Turun lagi ya, kemaren dari Rp22 ribu, naik ke Rp30 ribu, turun ke Rp29 ribu, sekarang Rp27 ribu, mau lebaran malah turun, saya beli 5 Kg, masa ke sini nggak belanja," kata Mendag sembari memberikan uang Rp500 ribu.
Selanjutnya, Mendag berkunjung ke pedagang sayur mayur dan menanyakan kondisi harga cabai di pasar saat ini.
Dia menemukan harga cabai rawit dan keriting yang masih tinggi sebesar Rp120 ribu/kg. Tidak lupa Mendah Zulhas berbelanja cabai yang ia langsung berikan kepada emak-emak.
"Ibu, cabai keriting berapa?" tanya dia.
Baca Juga: Zulkifli Hasan Klaim Harga Minyak Goreng Curah di Pasar Sudah Rp14 Ribu/Liter
"Rp120 pak," jawab pedagang sayur mayur.
"Naik lagi? kemarin berapa? tapi ini turun, coba saya beli 1kg, jadi cabai rawit 1 kg, keriting 1 kg, ini buat ibu yang beli ini," ucap Mendag.
Kemudian, Mantan Ketua MPR ini menyambangi pedagang sembako dan menemukan telah dijualnya minyak goreng curah yang dikemas sederhana dan dijual seharga Rp14 ribu.
Lagi-lagi, Mendag Zulhas mentraktir emak-emak minyak goreng curah dengan kemasan sederhana.
"Gimana pak harga-harga, wah bapak punya minyak itu ya?" tanya Mendag.
"Iya minyak curah tapi pak," jawab pedagang sembako.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Terkini
-
Penyebab Harga Minyak Dunia Melemah Hari Ini
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI, Apa yang Terjadi saat Independensi Bank Sentral Hilang?
-
Jangan Salah Pilih! Ini 6 Perbedaan Utama Paylater dan Kartu Kredit
-
Harapan Purbaya ke Ponakan Prabowo Setelah Resmi Masuk BI, Bantah Fiskal Kuasai Moneter
-
Profil Pengusaha di Balik Emiten ZINC, Harga Sahamnya Mendadak Curi Perhatian
-
Produksi AS Terpangkas Badai, Harga Minyak Dunia Justru Terkoreksi
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
OJK Cabut Izin Usaha PT Varia Intra Finance, Ini Faktornya
-
Purbaya Cuek soal Peringatan Noel: Gue Enggak Terima Duit, Gaji Gue Gede!
-
Sepanjang 2025, Pengembang Serah Terima 16.500 Unit Hunian di Meikarta