Suara.com - Harga minyak goreng kembali menjadi isu hangat sejak Kementerian Perdagangan melontarkan wacana akan menghapus kebijakan Domestic Market Obligation (DMO) dan Domestic Price Obligation (DPO).
Keduanya berkaitan dengan ketersediaan dan harga minyak goreng di pasaran Indonesia, termasuk harga minyak goreng di Indomaret dan Alfamart hari ini. Dua ritel modern tersebut menjadi jujugan warga untuk mencari minyak goreng.
Melansir situs KlikIndomaret, harga minyak goreng di ritel tersebut bervariasi. Untuk hari ini, Rabu (27/7/2022) harga minyak goreng cenderung turun. Indomaret memberikan diskon untuk minyak goreng merek Happy Soya 1 liter dari Rp52.500 menjadi Rp47.500.
Harga turun juga terpantau di minyak goreng Sovia kemasan 2 liter dari Rp39.500 menjadi Rp35.100. Di samping itu ada pula Filma 2 liter dari Rp48.300 menjadi Rp35.800 dan Fortune 2 liter dari Rp39.700 menjadi Rp37.500.
Harga-harga minyak goreng lain di antaranya Bimoli 1 liter Rp24.700, Bimoli 2 liter Rp45.200, Sania 2 liter Rp37.900 dan Sania 1 liter Rp19.300.
Di Alfamart fluktuasi harga minyak goreng juga terjadi. Melansir situs resmi Alfamart tercatat harga minyak goreng cenderung turun 2% - 4% per hari ini. Daftar harga minyak goreng antara lain Alfamart Minyak Goreng 1 liter Rp24.500, Sania Minyak Goreng Pouch 1 liter Rp23.400, dan Barco Minyak Goreng Kelapa 1 liter Rp36.900.
Kemudian ada pula Bimoli Minyak Goreng Pouch 1 liter Rp25.900, Sania Minyak Goreng 2 liter Rp45.500, SunCo Minyak Goreng 2 liter Rp 51.500, dan Fortune Minyak Goreng Pouch 2 liter Rp45.400.
Pilihan lainnya Alfamart Minyak Goreng Pouch 2 liter: Rp46.900, Sovia Minyak Goreng Sawit 2 liter Rp45.600, Filma Minyak Goreng Pouch 2 liter Rp51.500, Tropical Minyak Goreng Pouch liter Rp45.900, Bimoli Minyak Goreng Pouch 2 liter Rp50.900, dan Bimoli Special Minyak Goreng Pouch 2 liter Rp52.500.
Demikian referensi harga minyak goreng di ritel modern Indomaret dan Alfamart hari ini. Di dua ritel tersebut harga-harga cenderung turun.
Baca Juga: 5 Tips Membuang Minyak Goreng Bekas Supaya Tetap Aman Bagi Lingkungan
Namun, jika yang dicari adalah program minyak subsidi dari pemerintah bermerek Minyakita maka belum ada di ritel modern. Anda bisa mencarinya di pasar tradisional maupun kios-kios sembako.
Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni
Berita Terkait
-
PTPN Group Produksi dan Distribusikan Lebih Dari 40.000 Ton Minyak Goreng Murah di Semester I 2022
-
Drama Panjang Pengendalian Minyak Goreng, Bikin Minyakita hingga Temui Petani Sawit
-
Video Kocak Nenek-nenek Panik Telur yang Dimasak Berwarna Hijau, Publik: Lambung Auto Glowing
-
Ruben Onsu Ajak Kru TV Belanja Snack, Barang yang Diambil Bikin Salfok: Suami-suami Sayang Istri
-
5 Tips Membuang Minyak Goreng Bekas Supaya Tetap Aman Bagi Lingkungan
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Harga Batu Bara Meroket Imbas Kebijakan China, Menuju Harga Tertinggi?
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Menteri PU: Tidak Ada Lagi Kabupaten/Kota Terisolasi Akibat Banjir Sumatera
-
Harga Makin Naik, Gen Z dan Milenial Kompak Borong Beli Emas
-
DBS: Ekonomi AS Bakal Masuki Era Baru, Utang Bakal Tinggi
-
Laporan Korban Makin Banyak, Ini Metode Penipuan Paling Rentan di Sektor Keuangan
-
Aliran Uang PT Dana Syariah Indonesia Diduga Masuk ke Rekening Direksi
-
Cadangan Hidrokarbon Ditemukan di Sumur Mustang Hitam, Riau
-
OJK Ungkap Dana Syariah Indonesia Terlibat Proyek Fiktif Hingga Skema Ponzi
-
Dorong Melek Keuangan, Pelajar Dibidik Buka Tabungan